5 Tanda Kamu Udah Butuh Banget Liburan. Stop Dulu deh Sama Kerjaan~

Tanda butuh liburan

Mungkin kamu sering mendengar ungkapan seperti ini. Kurang piknik sering ditujukan pada mereka yang terlihat stres sehingga misuh-misuh di akun sosial medianya. Faktanya, memang saat stress kita membutuhkan refreshing untuk menyegarkan pikiran dan membuang penat yang mengganggu.

Terlalu asyik dengan pekerjaan bisa membuat kita merasa jenuh dan merasa buntu, kehilangan passion atau ide untuk menuntaskan deadline yang dekat. Ayolah, berhenti sejenak untuk mengistirahatkan otak. Ada banyak hal menarik yang bisa kita dapatkan setelah menikmati liburan.

Lagi pula yang namanya liburan tidak selalu identik dengan budget yang mahal lho, ladies. Jalan-jalan santai ke taman, pergi ke kebun raya atau tempat rekreasi di kota empat kita tinggal bisa jadi pilihan piknik yang asik dan menyenangkan.

ADVERTISEMENTS

1. Bosan dengan pekerjaan (ingin jalan jalan)

Jalan-Jalan

Jalan-Jalan via https://alvindayu.com

Bosan dengan pekerjaan yang dilakukan dan kamu ngebet banget ingin jalan-jalan, ingin melamar mencari pekerjaan atau malah berpikir ingin segera mengundurkan diri?

Jangan buru-buru mengambil keputusan. Bisa jadi ini adalah salah satu gejala kalau anda sedang merasajenuh dengan pekerjaan. Masih punya jatah cuti, kan?

Ayolah, ambil izin cuti anda selama beberapa hari dan manfaatkan untuk berlibur. Sesekali, anda memerlukan aktivitas yang berbeda setelah bangun pagi.

Bukan dari rumah ke kantor melulu. Selesai berlibur, pikiran akan lebih jernih dan tenang. Malah bisa membuat kita kangen dengan rutinitas pekerjaan dan ingin segera kembali ngantor.

ADVERTISEMENTS

2. Sedang merasa bosan

Rasanya rutinitas yang dijalani flat, tidak ada ritme yang berbeda. Meski sedang bokek, terlintas dalam pikiran untuk pergi ke tempat lain. Ini juga tandanya anda utuh piknik. Sekali lagi,, liburan tidak selalu harus mahal.

Coba utak atik lagi anggaran anda dan hitung tabungan anda di rekening bank. Bisa kok berlibur dengan budget yang murah sebelum anda mempunyai dana ekstra untuk liburan denga budget lebih besar.

ADVERTISEMENTS

3. Kangen dengan kenangan menyenangkan

Kangen Dengan Kenangan Menyenangkan

Kangen Dengan Kenangan Menyenangkan via https://www.pexels.com

Waktu memang tidak bisa diputar kembali. Namun tidak jarang kita merasa ingin mengulang kembali sesuatu yang pernah dilalui. Misalnya ingat dengan cerita jalan-jala bersama teman sekolah atau kuliah, kelucuan atau kekonyolan yang pernah dilakukan ketika pergi berlibur dan keceriaan lainnya.

Nah, ini juga tandanya kita membutuhkan piknik. Sesuaikan saja dengan anggaran yang dimiliki dan segera lepaskan kerinduan anda untuk berlibur.

Mau yang mahal atau yang murah, pergi beramai-ramai atau malah sendirian saja? Tidak masalah. Yang penting segera buang kejenuhan dan nikmati piknik yang palling asik bagi anda.

ADVERTISEMENTS

4. Stress (tidak bergairah untuk kerja)

Terkadang memang kamu harus membernarkan mood kamu biar nggak pusing, istilahnya me-refresh otak agar kamu tetap produktif di waktu yang kamu manfaatkan saat ini untuk bekerja.

Jangan memaksakan diri, kamu bisa benar-benar stress jika terus-terusan dipaksa lho.

ADVERTISEMENTS

5. Tabungan sudah cukup

Tabungan

Tabungan via http://cicil.id

Memang uang yang kamu kumpulkan untuk siapa? cobalah pakai uangmu itu untuk membuat dirimu sendiri bahagia dengan cara melupakan pekerjaan sejenak dan pergi berlibur. 

Kamu cukup menyisihkan 10% untuk kamu gunakan berlibur bersama keluarga. Keluargamu juga akan bahagia bisa menghabiskan waktu bersama.

Selamat berlibur dan bersenang-senang.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Sosok wanita periang dengan ketawa lepas. Suka makan coklat sembari menulis.

Editor

Not that millennial in digital era.