5 Ide Konten Instagram untukmu yang Punya Online Shop Fashion. Nggak Harus Jualan Terus~

ide konten IG olshop

Masa pandemi telah banyak membawa perubahan pada gaya hidup. Segala aktivitas di luar telah dibatasi dan menjadi dilakukan secara online. Hal ini juga berpengaruh pada meningkatnya bisnis online di sosial media, salah satunya bisnis online di bidang fashion. Kini mencari pakaian jenis apapun lebih mudah, mulai dari baju tidur, pakaian sehari-hari, sampai pakaian formal pun mudah ditemukan di online shop. Tidak hanya sekadar jualan, namun untuk menjalankan bisnis online ini juga dibutuhkan kreativitas. 

Lantas, bagaimana mengemas online shop di sosial media agar bisa menarik perhatian para buyers dan followers? Salah satunya tentu melalui konten-konten yang disajikan pada akun online shop tersebut. Berikut 5 ide konten untuk online shop di bidang fashion:

ADVERTISEMENTS

1. Konsep dengan OOTD

Photo by @meiraniap

Photo by @meiraniap via https://id.pinterest.com

Pada konten OOTD ini, para online shop bisa mempromosikan produknya melalui foto atau video padu padan outfit dan jangan lupa sisipkan beberapa tips berpakaian. Misalnya, tema outfit untuk hangout bareng teman-teman dengan gaya casual yang santai namun tetap kece, sekaligus tampilkan produk-produk yang bisa jadi pilihannya. 

ADVERTISEMENTS

2. Makna warna outfit

Photo by aestheticssoul_ on Instagram

Photo by aestheticssoul_ on Instagram via https://www.instagram.com

Makna warna outfit bisa dijadikan konten yang menarik untuk disajikan kepada para followers lho! Pasalnya, banyak orang yang belum mengetahui bahwa ada makna di balik pemilihan warna outfit yang dikenakan. Dengan demikian, hal ini bisa jadi infromasi baru untuk mereka ketahui. Dalam konten ini, tentu bisa sekalian mempromosikan produk yang diperdagangkan ya. Bisa juga tampilkan produk yang paling best seller, sehingga bisa menarik perhatian buyers.

ADVERTISEMENTS

3. Membahas tren fashion juga nggak ada salahnya!

Photo: @aimeesong

Photo: @aimeesong via https://www.whowhatwhere.com

Tampilkan produk-produk yang diperdagangkan dengan mengaitkan tren fashion masa kini. Atau bisa juga menyajikan beberapa informasi, misalnya trend fashion yang datang dari designer Indonesia atau seputar Korea style yang sedang hype di Indoensia. 

ADVERTISEMENTS

4. Memberikan tutorial untuk menggunakan produk jualanmu

Photo by Asel

Photo by Asel via https://www.pinterest.com

Konten ini bisa ditampilkan berupa video, misalnya untuk para online shop yang jual produk hijab, dapat menampilkan tutorial memakai hijab dengan style yang berbeda-beda. Atau untuk online shop yang menjual aksesoris, bisa ditampilkan video step by step dalam pemakaiannya.

ADVERTISEMENTS

5. Penjelasan tentang bermacam bahan dan tips merawatnya

Photo from ethica collection

Photo from ethica collection via https://ethica-collection.com

Penjelasan mengenai bahan  dari produk yang ditawarkan adalah salah satu salah hal paling penting untuk diketahui para calon pembeli. Penjelasan ini bisa meliputi karakteristik bahan dan keunggulannya. Selain itu juga bisa berikan beberapa tips untuk merawat bahan tertentu agar tetap awet, misalnya, tips mencuci pakaian berbahan rayon. Dengan demikian, penjelasan tersebut bisa menjadi salah satu pertimbangan untuk buyers sebelum memutuskan untuk membeli.

Itu dia ide-ide konten Instagram buat kamu yang punya olshop fashion. Sebenarnya nggak susah kan, cuma kamu perlu lebih kreatif aja~

Selamat mencoba!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An Aquarian Girl

Editor

Not that millennial in digital era.