Ibarat Buku Sastra, Wanita Adalah Makhluk Kaya Kalimat Metafora. Berikut 5 Kalimat yang Sering Diucapkan Para Wanita Beserta Pemaknaannya

Ketahuilah, sesungguhnya memahami wanita tidak sesulit itu

Ada yang bilang, wanita adalah makhluk yang rumit. Ada pula yang menilai, wanita merupakan makhluk penuh misteri. Bukan tanpa alasan ada yang berkata demikian, karena sesungguhnya wanita adalah makhluk Tuhan paling spesial. Yang untuk mendapatkannya, kamu harus melalui beragam ujian rumit termasuk memahami kata-katanya.

Karena itulah, banyak laki-laki yang menyerah di tengah jalan untuk mendapatkan wanita pujaannya. Bukan karena ia tidak sanggup, karena boleh jadi ia bisa berjuang sampai kapanpun hanya saja mundur perlahan berkat satu kalimat yang ia kurang pahami maknanya.

Perlu diketahui, wanita adalah makhluk yang seratus persen mengandalkan perasaannya dan boleh jadi dalam hal apapun itu. Untuk itu, tulisan ini akan sedikit mengulas lima kalimat yang seringkali diucapkan para wanita beserta pemaknaannya. Semoga bisa membantu kalian, para laki-laki, untuk sedikit memahami maksud dari wanita yang kalian sukai.

Keep scrolling, ya!

ADVERTISEMENTS

1. Aku nggak apa-apa

Foto oleh Pavel Danilyuk dari Pexels

Foto oleh Pavel Danilyuk dari Pexels via https://www.pexels.com

Aku nggak apa-apa merupakan kalimat yang paling sering diucapkan para wanita, baik secara langsung maupun melalui pesan singkat. Kamu kecewa ya? Aku nggak apa-apa, kok. Kamu marah? Aku nggak apa-apa.

Wahai laki-laki, sesungguhnya di balik kalimat ‘aku nggak apa-apa’ ada hati yang kenapa-kenapa.

Meskipun kalian tahu makna sebetulnya dari ‘aku nggak apa-apa’ adalah doi sedang tidak baik-baik saja, maka selanjutnya tugas kalian yaitu mencari tahu apa yang membuatnya ‘kenapa-kenapa’.

 

Memang, kalian bukan cenayang, bukan shaman, bukan pula ahli tafsir, tapi setidaknya cobalah cari tahu. Bagaimana? Agak sedikit rumit sih, tapi coba kalian tanyakan pada teman-temannya atau introspeksi diri. Karena, bisa saja akar masalahnya ada di kalian.

 

Jangan buru-buru denying, aku nggak salah apa-apa kok. Pikirkan saja dulu, mungkin saja ada hal kecil dari apa yang sudah kalian lakukan dan itu membuat si doi ‘kenapa-kenapa’. Lupa tanggal jadian, misalnya.

ADVERTISEMENTS

2. Terserah kamu aja

Foto oleh RODNAE Productions dari Pexels

Foto oleh RODNAE Productions dari Pexels via https://www.pexels.com

Kalimat kedua yang sering dikatakan para wanita adalah terserah kamu aja. Biasanya nih diucapkan kalau diajak makan bareng dan ditanya, mau makan apa? Jawabnya, terserah atau terserah kamu saja.

 

Jangan dulu cemberut, ya. Ada sejumlah alasan yang mungkin jadi latar belakang si doi jawab demikian. Pertama, doi benar-benar nggak punya ide mau makan apa sehingga menyerahkan keputusannya ke kamu. Kedua, barangkali ia ingin melihat cara kamu ketika ia tidak memberikan jawaban pasti perihal makan yang terkesan sepele.

 

Ketiga, dia menghormati kamu maka ia ingin kamu yang memutuskan. Keempat, doi takut apa yang ditujukannya tidak sesuai dengan isi dompetmu sehingga lagi dan lagi kamulah yang diminta untuk berpikir. Kelima, dia memang sedang moody.

 

Nah, untuk urusan ‘terserah kamu aja’ ini, baiknya kamu deh yang memastikan. Misal, ajak langsung doi makan di suatu tempat tanpa bertanya-tanya lagi sebagai jalan tengah agar kamu dan doi nggak badmood pada akhirnya.

ADVERTISEMENTS

3. Aku nggak marah kok

Foto oleh August de Richelieu dari Pexels

Foto oleh August de Richelieu dari Pexels via https://www.pexels.com

Aku nggak marah kok. Coba kamu balik lagi ke poin satu. Artinya, doi memang sedang marah. Entah sama kamu atau sama orang lain. Kalau sudah demikian, jangan tanya-tanya alasan di balik marahnya dia. Cukup bikin dia tenang tanpa bertanya mengapa. Nanti jika sudah mereda, biasanya doi akan cerita sendirinya.

 

Atau, coba deh bikin lelucon atau candaan. Meski garing, kalau niatmu tulus ingin menghiburnya, nanti luluh juga kok si dia.

 

Tapi perlu diingat, jangan pernah cari masalah dengan singa yang sedang mengamuk. Bisa-bisa kamu diterkamnya tanpa ampun.

ADVERTISEMENTS

4. Siapa yang cemburu. Nggak tuh.

Foto oleh Vera Arsic dari Pexels

Foto oleh Vera Arsic dari Pexels via https://www.pexels.com

Balik lagi ke poin satu dan tiga. Untuk kalimat satu ini artinya pun sama, doi sedang dilanda cemburu. Apa pasalnya?

 

Coba kamu introspeksi diri, apa kamu melupakan dia saat sedang bersama teman-temanmu? Atau, kamu mendatangi reuni sekolah yang ada mantan kamu? Atau, tidak sengaja bertemu teman wanita saat kalian berdua sedang dating?

Perlu kamu ketahui, wanita paling benci melihat wanita lain dekat dengan pasangannya, sekalipun hanya sebatas teman.

 

Dan kamu tidak boleh menganggap sepele tentang hal itu. Wanitamu sangat cemburu jika kamu terlalu dekat, terlalu supple, terlalu humble, terlalu dan terlalu pada teman wanitamu. Wanita tidak suka berkompetisi dengan wanita lain, sebab, setelah ia mendapatkan laki-lakinya, ia akan berpikir bahwa ia adalah satu-satunya pemenang, pemilik hak milik, tuan dari hatimu.

 

Ingat, jangan buat wanita kalian cemburu atau habislah kalian.

ADVERTISEMENTS

5. Boleh kok kamu main sama teman-teman kamu

Foto oleh August de Richelieu dari Pexels

Foto oleh August de Richelieu dari Pexels via https://www.pexels.com

Di balik kalimat, boleh kok kamu main sama teman-teman kamu, terdapat jutaan overthinking yang berkerumun di kepala wanitamu. Overthinking itu di antaranya, pertama, pasti dia lupa sama aku kalau sudah bareng teman-temannya.

 

Kedua, jangan-jangan di luaran sana dia ngaku-ngaku jomblo padahal ada aku pacarnya. Ketiga, kira-kira teman-temannya laki-laki semua atau ada perempuan juga ya? Keempat, jangan-jangan bukan main sama teman-temannya tapi main sama gebetannya yang baru.

Wah, ada banyak sekali overthinking wanita. Apa yang harus kamu lakukan? Tetap berikan kabar saat kamu sedang bersama teman-temanmu.

 

Hal ini untuk memastikan bahwa kamu tidak sedang main belakang dan memupuk sekaligus menyuburkan rasa percaya di antara kalian berdua. Ingat, jangan sekali-kali hilang tanpa kabar kalau sudah bersama teman.

 

Itulah lima kalimat yang sering diucapkan wanita. Eits, tapi tunggu dulu, pemaknaan kalimat-kalimat tersebut tidak berlaku menyeluruh ya. Jadi, jangan terburu-buru mengeneralisasikan.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

selalu ingin belajar menulis