Setelah di waktu lalu kita bertanya kepada para Pria, tentang apa yang membuat mereka kagum pada Wanita, kali ini kita bertanya kepada para Wanita, tentang sosok Pria yang membuat mereka kagum. Dan ini kata mereka soal karakter-karakter Pria yang membuat mereka jatuh hati. Simak yuk!
ADVERTISEMENTS
1. Pria Beriman adalah Imam yang Ideal
Dari beberapa Ladies yang saya wawancara, 4 dari 5 menjawab, kekaguman mereka mutlak jatuh kepada sosok pria yang beriman. Apa pun agamanya, bagi para Ladies, pria yang taat itu adalah sosok yang sangat diimpikan.
Calon suami idaman itu adalah yang bisa menjadi imam rumah tangga. Itu kunci keharmonisan keluarga. So Gentleman, kamu kah sosok pria mengagumkan itu?
ADVERTISEMENTS
2. Pria Berkarisma
Gentleman, ternyata diam-diam para Ladies mengagumi sosok pria yang berwibawa. Mereka memang senang dengan sikap humoris kamu, tapi mereka juga akan mencari sikap karismatis kamu. Pria yang selalu menganggap candaan semua perkatannya, adalah pria yang diragukan keseriusannya.
Pria berkarisma itu memiliki kualitas diri yang patut diteladani. Kebaikannya murni tidak dibuat-buat, gaya pikirnya dewasa, ia memahami kekurangan orang lain dan tahu alasan mengapa dia mampu menerima kekurangan itu.
ADVERTISEMENTS
3. Pria yang Talk Less, Do More
Nah, Gentleman, banyak Ladies yang ternyata tidak suka dengan umbaran kata manis, berlebihan memuji, merayu, juga janji-janji setinggi langit yang kamu berikan, tapi tidak ada pembuktian serta usaha yang kamu lakukan untuk mewujudkannya.
Kamu begitu pandai mengumbar kemanisan di awal pendekatan dan di bulan-bulan pertama hubungan kalian, tapi semua berakhir menjadi kehobongan dan basa-basi setelah tantangan muncul dalam hubungan kalian.
So Gentleman, para Ladies mengagumi kamu karen kepastian yang mampu kamu berikan, bukan karena rayuan, pujian, dan janji-janji manis itu.
ADVERTISEMENTS
4. Pria yang Cerdas dan Pintar
Sejak dulu, hal ini tidak berubah, bahwa para wanita pasti menyukai pria cerdas dan pintar. Bagi banyak wanita milenial dengan jenjang pendidikan yang baik, maka pria pintar dan cerdas itu akan menjadi kriteria yang patut dipertahankan.
Pastinya tidak akan asyik berbicara dengan seseorang yang tidak mengerti argumen kita, tidak punya bahan diskusi yang relevan, yang tidak punya minat membahas soal dunia pengetahuan, pergerakan global, bahkan isu-isu identitas dan lingkungan.
Perbincangan yang berkualitas itu kebutuhan bagi para Ladies milenial yang smart.
ADVERTISEMENTS
5. Pria yang Totalitas dalam Memahami
Ini sebenarnya kebutuhan setiap individu yaitu, dipahami dengan baik. Kemungkinan setiap orang kesulitan menjelaskan siapa diri mereka secara detail. Itu sebabnya kita butuh orang lain untuk melihat diri kita, mengenal siapa kita, dan memberitahu siapa diri kita. Dan hal itu jugalah yang menjadi kekaguman para Ladies terhadap kamu, Gentleman. Mampu memahami dia dengan benar.
Mereka butuh sosok yang mampu mendengarkan dengan baik, memiliki kesabaran, mau mengarahkan dengan sikap yang lembut, dan tidak bersikap kasar.
ADVERTISEMENTS
6. Pria yang Rapi dan Bersih
Gak perlu mewah-mewah, asalkan rapi dan bersih, itu menjadi hal yang membuat para Ladies kagum padamu, Gentleman. Soal penampilan, memang kita punya selera masing-masing, ya. Tapi kebanyakan Ladies tidak nyaman didekati oleh pria yang berpenampilan sangar, brutal, dan seperti preman. Soal tampan itu urusan belakangan.
So, tampillah rapi, bersih, dan sederhana. Buat para Ladies, itu ketampanan yang spesial.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”