Drama korea saat ini memang sedang termahsyur bukan hanya di Asia tapi sudah mendunia dan selalu dinantikan penggemarnya. Banyak drama korea terbaru yang tidak hanya mengangkat tema komedi romantis tapi sudah dibumbui dengan genre lain, seperti horror maupun fantasi yang tidak kalah menarik. Drama terbaru tvN yang minggu lalu mencapai rating 12 % ini patut K-drama Lovers tonton dan ikuti, Guardian: The Lonely and Great God atau lebih dikenal dengan judul Goblin.
Memangnya sekeren apa sih drama ini? Apa alasan kamu harus nonton dan mengikuti jalan ceritanya. Yuk, simak ulasan di bawah ini!!
ADVERTISEMENTS
1. Gong Yoo dan Lee Dong Wook
Kalian pasti sudah familiar dengan 2 aktor ini, Gong Yoo dan Lee Dong Wook adalah aktor yang sudah tidak diragukan lagi dalam berakting dan populer dikalangan k-drama lovers. Apalagi dalam drama ini terdapat "Bromance" antara keduanya yang bertindak sebagai Goblin dan Malaikat Maut yang terkait karena adanya takdir. Kalau kalian ingin menonton bromance yang menarik dan lucu, drama ini patut kalian jadikan tontonan yang tidak boleh dilewatkan.
ADVERTISEMENTS
2. Kisah Yang Unik
Drama bergenre Romance-Fantasy ini menyajikan kisah yang tidak biasa. Sesuai dengan judulnya, Goblin mengisahkan tentang seorang pria yang "dihukum" dengan memiliki hidup yang abadi. Goblin (Gong Yoo) memiliki satu cara untuk menghentikan kehidupannya yang abadi tersebut, yaitu dengan menikahi manusia yang bisa melihat pedang yang menancap di dadanya. Dalam perjalanannya mencari istri tersebut, ia bertemu dengan Grim Reaper (pencabut nyawa) yang kehilangan ingatan.
Yup, dari cerita ini terdengar agak aneh dan di luar nalar. Namun kolaborasi naskah cerita plus aktor yang mumpuni bisa membuat drama ini begitu hidup.
ADVERTISEMENTS
3. Drama Rekor Rating Tertinggi Dalam 2 Minggu Penayangan
"Goblin" merupakan drama tvN yang mencapai rekor rating 12,47 % dalam 2 minggu penayangannya. Rekor ini digadang akan terus meroket dan mampu menyaingi drama tvN terdahulu yaitu "Reply 1988" yang di episode akhirnya mencapai rating 18 %. Cerita drama ini dianggap mewakili penonton di rentang usia 20-40an, namun bagi kalangan lebih muda yang ingin menonton drama ini dapat tetap menjadi rekomendasi.
ADVERTISEMENTS
4. Original Soundtrack Yang Keren
Salah satu komponen penting dalam pembuatan drama korea adalah Original Soundtrack atau OST. Untuk urusan OST Goblin, bakal dibawahi sama orang-orang yang memproduksi soundtrack untuk "Descendant of The Sun" lohh!!
Salah satu soundtrack yang sudah kita dengar dari episode pertama dari Goblin, adalah Stay With Me oleh Punch dan Chanyeol, lagunya keren dan easy listening untuk kalian koleksi.
ADVERTISEMENTS
5. Setting dan Pemandangan
Selain soundtrack, drama ini juga terlihat sangat keren dengan settingnya yang mengambil tempat-tempat indah di Quebec,Kanada. Pemandangan yang jarang dilihat pecinta drama korea yang tidak dapat dilewatkan. Apalagi bisa melihat daun "Mapple" yang hanya ada di Kanada.
ADVERTISEMENTS
6. Selera Fashionnya Bisa Kamu Tiru
Terakhir yang perlu kalian tonton dalam drama ini adalah fashion yang dipakai setiap pemainnya. Jika kalian perhatikan tentunya bagus dan keren kan? Jaket, sweater ataupun setelan yang dipakai Gong Yoo merupakan produk kenamaan dunia mulai dari Giorgio Armani, Lanvin, Howlin ataupun Burberry yang harganya tentu saja super fantastis.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.