Mengatur keuangan tentu bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Mengatur keuangan harus dilakukan dengan cara yang benar agar tidak keliru dalam mengelola keuangan. Apalagi untuk generasi Z seperti kita, biasanya akan sulit untuk mengelola keuangan karena sebagian besar generasi Z sangat hobi jajan dan membelanjakan uangnya. Oleh karena itu, Sobat Hipwee perlu mengetahui beberapa aturan-aturan yang harus diikuti agar dapat tetap cuan meskipun hobi jajan. Nah, berikut ini terdapat beberapa aturan yang perlu diikuti oleh Sobat Hipwee agar keuangan tetap terjaga dan tetap menghasilkan cuan.
ADVERTISEMENTS
1. Melakukan Financial Planning
Financial planning merupakan hal dasar yang perlu diterapkan untuk mengatur keuangan yang kita miliki.
Dengan melakukan financial planning, maka keuangan yang kita miliki dapat lebih terstruktur, serta dapat menyelesaikan masalah-masalah keuangan yang mungkin suatu saat akan kita hadapi.
ADVERTISEMENTS
2. Ketahui Arus Keluar-Masuk Uang
Sebelum membelanjakan uang, ada baiknya untuk mengetahui arus keuangan yang dimiliki. Biasanya, untuk mengetahui cashflow ini, kita dapat melakukan budgeting di awal bulan agar pengeluaran yang kita lakukan tidak melebihi dari budget pemasukan yang kita punya.
Misalnya, kita mendapatkan uang masuk melalui gaji bulanan, pendapatan bisnis, pendapatan tahunan, dan pendapatan lainnya. Lalu dari banyaknya sumber pemasukan tersebut, kita harus mengalokasikan kemana saja uang yang akan kita gunakan. Seperti membayar cicilan, membayar hutang, membeli kebutuhan sosial, membeli keinginan, dan sebagainya.
ADVERTISEMENTS
3. Melakukan Distribusi Keuangan
Dalam mengelola keuangan yang baik, kita harus pandai dalam melakukan distribusi keuangan agar uang yang kita miliki tidak terbuang sia-sia.
Baiknya, sebelum membelanjakan sesuatu, kita terlebih dahulu memiliki perencana keuangan yang dibagi menjadi dana darurat, investasi, dan perencanaan hari tua.
Sebaiknya, utamakan dana wajib terlebih dahulu, lalu setelah itu kita dapat menggunakan sisa dana yang kita miliki untuk hal-hal yang diinginkan.
ADVERTISEMENTS
4. Memiliki Self Control dalam Membelanjakan Uang
Self control juga tak kalah pentingnya dalam mengatur keuangan. Self control ini dapat membantu kita untuk menahan ego dan nafsu dalam berbelanja, agar uang yang kita miliki tidak terbuang dengan sia-sia.
Bagi sebagian orang, berbelanja merupakan salah satu pelarian yang dilakukan untuk membuat perasaan menjadi lebih senang. Namun bila kita tidak memiliki self control yang baik, maka kita akan menjadi pribadi yang boros dan uang yang kita miliki tentu akan cepat habis.
ADVERTISEMENTS
5. Hindari Penggunaan Paylater, Pinjol, dan Semacamnya
Maraknya penggunaan paylater, pinjaman online, hingga kartu kredit memang memudahkan pengguna dalam membeli sesuatu sesegera mungkin tanpa harus memikirkan adanya uang atau tidak.
Gaya hidup yang seperti ini memang membawa kemudahan dan kenikmatan saat menggunakannya. Namun, tentu saja menggunakan paylater dan semacamnya dapat membuat kita terjerat dengan hutang yang dapat menyulitkan di kemudian hari.
Oleh sebab itu, sebaiknya gunakanlah uang yang kita miliki dengan seadanya tanpa harus menggunakan paylater atau alat bayar dengan sistem hutang. Bila kita tidak menggunakannya, niscaya kita tidak akan dipersulit dalam persoalan hutang piutang.
Nah, itu tadi beberapa aturan yang dapat dilakukan Sobat Hipwee agar tetap cuan meskipun banyak jajan. Jadi mulai sekarang, pandai-pandailah dalam mengelola keuangan dan gunakanlah uang dengan sebijak mungkin.
Sebagai salah satu cara agar tetap cuan, Sobat Hipwee dapat ber-cuan melalui investasi di ALAMI Sharia. Karena melalui Alami Sharia, SoHip dapat melakukan pendanaan secara syariah yang tentunya dapat membantu SoHip agar tetap memiliki cuan.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”