Nggak Hanya Finansial, Ini 5 Persiapan Sebelum Memiliki Hewan Peliharaan

Persiapan memiliki hewan peliharaan

Bukan hanya finansial. Namun, ada beberapa hal penting yang wajib kamu perhatikan sebelum memiliki hewan peliharaan. Memelihara hewan tidak segampang kelihatannya. Butuh waktu, tenaga dan upaya yang perlu dipersiapkan lebih dulu. Oleh karena itu, kamu harus mempersiapkan secara matang ketika memutuskan untuk memelihara hewan kesayangan. Sebab, keberadaan hewan kesayangan akan mempengaruhi gaya hidup kamu, loh. Jadi, bukan cuma masalah finansial saja, ya. Nah, sebelum memiliki hewan peliharaan, ada lima hal yang harus kamu persiapkan.

ADVERTISEMENTS

1. Komitmen yang kuat itu menjadi kebutuhan wajib ya, karena kalian akan merawat hewan kesayangan kalian apapun yang terjadi!

Simpel. Tapi bahagia!

Simpel. Tapi bahagia! via http://webconsultans.com

Mempunyai hewan peliharaan berarti butuh komitmen berjangka panjang. Di sini, kamu harus tetap merawat hewan kesukaan, walaupun dalam keadaan lelah, tidak punya uang ataupun bosan.

Hewan peliharaan adalah makhluk hidup yang membutuhkan kasih sayang dan perhatian dari pemiliknya. Hewan peliharaan jenis anjing umumnya mempunyai rentang hidup antara 8-11 tahun, kucing dapat bertahan hidup hingga 15 bahkan 20 tahun. Sementara kelinci, hewan berkuping panjang dengan dua gigi seri yang imut ini bisa bertahan hingga 9-12 tahun.

Memiliki komitmen terhadap hewan peliharaan sepanjang hidupnya perlu dipersiapkan. Jika dirasa tidak dapat meluangkan waktu untuk hewan peliharaan, akan lebih bijak jika tidak meraih keputusan untuk memeliharanya.

ADVERTISEMENTS

2. Kalian juga perlu mengerti cara merawat hewan peliharaan yaa

Memastikannya terawat dengan baik.

Memastikannya terawat dengan baik. via http://sill.armywmr.com

Ini persiapan penting selanjutnya. Kamu harus bertanggung jawab atas keberlangsungan hidup yang layak untuk hewan kesayangan kamu. Bisa dilakukan dengan belajar cara merawat hewan peliharaan.

Kamu harus tahu berbagai ketentuan dan prosedur dalam memelihara hewan peliharaan. Kamu perlu melakukan penelitian sebelumnya pada hewan peliharaan ingin kamu rawat. Bisa melalui internet atau agar lebih akurat konsultasi ke dokter hewan atau pakar peduli hewan. 

Hal yang perlu diketahui adalah bagaimana perawatan, tips nutrisi dan kenyamanan hewan tersebut. Misal memelihara kelinci, dibutuhkan kandang yang jauh dari keramaian untuk menghindari stres pada kelinci.

Kandang hewan peliharaan harus disiapkan agar hewan lebih mudah membuang kotoran, misal dengan memberi lubang atau tempat khusus. Pemberian vaksin bila perlu dan nutrisi hewan juga merupakan hal penting yang harus dipersiapkan. Salah satu contohnya, anjing mempunyai pantangan untuk makan cokelat.

Perawatan hewan juga berbeda-beda, tergantung jenis hewan itu sendiri. Hewan peliharaan jenis kucing sebaiknya melakukan potong rambut empat bulan sekali untuk membantu pertumbuhan bulu barunya. Untuk pemeliharaan kelinci, bagian kuku kelinci juga harus diperhatikan. Semua hal ini harus dipersiapkan untuk menjaga kesehatan hewan peliharaan.

ADVERTISEMENTS

3. Kalian juga harus menyesuaikan jenis hewan peliharaan yang cocok dengan gaya hidup ya

Nyaman untuk keduanya

Nyaman untuk keduanya via http://haibunda.com

Waktu dan gaya hidup yang dimiliki juga menjadi pertimbangan lain yang harus disiapkan sebelum memelihara hewan. Gaya hidup tersebut dilihat dari berapa lama jam kerja calon pemilik, kehidupan sosialnya dan sering tidaknya melakukan traveling. Sebab, hal tersebut harus menjadi pemikiran matang jika ingin memiliki hewan peliharaan seperti jenis anjing dan kucing.

Jika calon pemilik punya anak kecil di rumah, pilih saja hewan sejenis anjing yang bersahabat seperti Golden Retriever, Cocker Spaniel dan Labrador. Kucing seperti Persia dan Exotic Shorthair biasanya bersifat manis, manja dan selalu ingin diajak bermain.

Jika isi rumah lumayan tenang dan rapi, kucing bisa menjadi pilihan yang pas. Calon pemilik juga sebaiknya memantau tidak ada anggota keluarga yang alergi terhadap bulu. Jika ada keluarga yang memiliki tanda seperti mata berair sampai kemerahan, bersin-bersin hingga gatal pada kulit. Maka memiliki hewan peliharaan bukanlah hal yang tepat.

ADVERTISEMENTS

4. Pastikan keadaan rumah aman dari jangkauan hewan peliharaan ya

Biarkan yang menjaga juga terjaga

Biarkan yang menjaga juga terjaga via http://liputan6.com

Memastikan kondisi wilayah rumah juga harus dipersiapkan sebelum memiliki hewan peliharaan agar mereka tetap aman. Contohnya seperti, pintu pagar yang harus diberi kunci agar hewan tidak keluar tanpa sepengetahuan pemilik, letak kabel listrik yang harus dikondisikan karena baik anak anjing ataupun kucing mereka senang sekali bermain jika melihat tali. Mereka bisa menggigit atau bahkan mengunyahnya.

Nah, ini yang harus diberi perhatian ekstra. Mereka bisa saja tersengat karena kabel listrik. Maka dari itu, jika memang hewan peliharaan kamu tidak di dalam kandang, hindarkan mereka dari kabel listrik saat berada di dalam rumah.

ADVERTISEMENTS

5. Untuk membentuk ikatan pemilik dengan hewan peliharaan, kalian harus menyiapkan waktu dan tenaga untuk melatih hewan peliharaan juga ya

Membuatmu menjadi luar biasa

Membuatmu menjadi luar biasa via http://merdeka.com

Sebelum mendapatkan hewan peliharaan, perlu diingat bahwa pelatihan dimulai langsung setelah hewan peliharaan tiba ke rumah. Pelatihan bisa dilakukan dengan memberikan penghargaan di setiap interaksi positif yang dilakukan hewan peliharaan kepada pemiliknya. Hal itu akan membuat hewan peliharaan menjadi lebih paham kasih sayang yang diberikan pemilik kepadanya.

Jika punya keinginan untuk memelihara hewan peliharaan sejenis kucing atau anjing, pelatihan hewan yang perlu dilakukan seperti, pelatihan kepatuhan dan pelatihan perilaku. Pelatihan yang paling dasar adalah potty training atau pelatihan hewan untuk buang air di tempat yang benar. Untuk melatih hewan peliharaan, pemilik harus mempersiapkan waktu dan upaya lebih. 

Demikianlah, beberapa persiapan sebelum memiliki hewan peliharaan yang perlu diperhatikan. Jadi, bukan cuma masalah finansial saja ya yang perlu disiapkan. Namun, ada hal penting lain yang juga perlu diperhatikan agar kamu tidak salah dalam memilih atau memperlakukan hewan peliharaan sebelum memutuskan untuk memilikinya.

Semoga artikel ini dapat membantumu untuk mempersiapkan segalanya, ya. Semangat!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

TRIGURITNO.ID | jarottriguritno1950@gmail.com | #BLOGGERJAKARTA