Kumpulan Drama Korea Hits Tahun 2020 yang Masih Relevan Jika Dilihat Sampai Sekarang

drama korea hits 2020

Drakor merupakan serial televisi yang berasal dari Korea Selatan. Drama Korea Selatan ini sudah menjadi sesuatu yang tidak asing bagi kita semua. Serial TV dari Negeri Ginseng ini sudah banyak mencuri perhatian, tidak hanya di negaranya sendiri bahkan di berbagai belahan dunia. Selain karena alur ceritanya yang unik, akting para aktor dan aktris yang luar biasa membuat banyak orang tertarik pada serial tv dari korea selatan tersebut.

Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi drama Korea yang tayang tahun 2020 tapi masih seru ditonton sampai sekarang. Kamu yang kelewatan, masih bisa nih mengikuti hype-nya~ 

ADVERTISEMENTS

1. Start Up

Photo by tvndrama.official on Instagram

Photo by tvndrama.official on Instagram via https://www.instagram.com

Drama yang baru saja selesai tayang pada 6 Desember lalu, banyak bercerita mengenai perusahaan rintisan yang berkecimpung di dunia IT. Serial TV yang mengambil tema drama dan roman ini diperankan oleh Bae Suzy (Seo Dal-Mi), Nam Joo-Hyuk (Nam Do-San), Kim Seon-Ho (Han Ji-Pyeong), dan Kang Han-Na (Won In-Jae). 

Pada drama ini yang banyak mencuri perhatian adalah aktor Kim Seon-ho, perannya menjadi second lead di drama tersebut membuat netizen lebih menyukai Han Ji-Pyeong menjadi pendamping Seo Dal-Mi daripada Nam Do-San. Drama ini tayang setiap hari sabtu dan minggu pukul 21:00 (WSK). Episode terakhir drama Korea Start Up mencetak rating 4,9 persen dan 5,2 persen di tvN.

ADVERTISEMENTS

2. 18 Again

Photo by jtbcdrama on Instagram

Photo by jtbcdrama on Instagram via https://www.instagram.com

Drama yang dibintangi oleh Kim Ha Neul, Yoon Sang Hyun, dan Lee Do Hyun, bercerita mengenai pria paruh baya bernama Hong Dae Young yang kembali menjadi muda saat penikahannya terancam bercerai dengan sang istri Jung Da Jung. Drama ini diadaptasi dari film Amerika tahun 2009 yang berjudul 17 Again karya Jason Filardi. Drama yang tayang di JTBC ini mendapatkan rating 3,15 persen Menurut Nielsen Korea.

ADVERTISEMENTS

3. Crash Landing on You

Photo by IMDb on Pinterest

Photo by IMDb on Pinterest via https://id.pinterest.com

Crash Landing on You merupakan salah satu drama yang tayang pada akhir 2019 sampai awal tahun 2020. Drama yang bercerita mengenai percintaan pasangan yang terhalang oleh negara. Yoon Se-Ri (Son Ye Jin) yang merupakan pengusaha fashion Korea Selatan, melakukan pendaratan darurat di Korea Utara karena terjadi insiden saat ia menaiki paralayang.

Di tempat itu lah pertama kali kisahnya di mulai dengan Ri Jeong-Hyeok (Hyun Bin) seorang Kapten Kepolisian Khusus di Korea Utara. Drama tersebut berhasil meraih rating 21,6% dan menjadi drama TvN dengan rating tertinggi dalam sejarahnya.

ADVERTISEMENTS

4. The World of Married

Photo by jtbcdrama on instagram

Photo by jtbcdrama on instagram via https://www.instagram.com

Drama The World of Married yang diperankan oleh Kim Hee-a, Park Hae-joon, dan Han So-hee berhasil meraih rating tertinggi sebanyak 28,4 persen. Acara TV garapan JTBC ini menceritakan kehidupan rumah tangga seorang dokter perempuan yang sukses dan sudah memiliki suami. Awalnya kehidupan mereka berjalan tentram, sampai akhirnya sang istri mengetahui suaminya berseligkuh dengan wanita lain. Drama ini tayang pada bulan maret hingga mei 2020 lalu, dengan jumlah 16 episode dan 2 episode spesial lainnya.

ADVERTISEMENTS

5. Its Okat Not to be Okay

Photo by tvndrama.official on Instagram

Photo by tvndrama.official on Instagram via https://www.instagram.com

Drama yang tayang di tvN ini menceritakan bagaimana perjalanan hidup dua orang yang saling jatuh cinta, yang pada akhirnya saling mengobati luka emosional maupun psikologis satu sama lain. Drama ini diperankan oleh salah satu aktor termahal di korea selatan yaitu, Kim So Hyun dan aktris Seo Ye-Ji sebagai lawan mainnya. Drama ini telah selesai di tayangkan pada 9 Agustus 2020 kemarin, memiliki jumlah 16 episode dan meraih rating 7,3 persen dan 8,5 persen berdasarkan data dari AGB Nielson.

Di atas merupakan beberapa dari banyak drama Korea Selatan yang terbit di tahun 2020. Dan masih banyak lagi drama Korea Selatan lainnya yang tidak kalah menarik. Selamat menonton!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Not that millennial in digital era.