Dikabarkan Masuk Islam, Ini Cerita Lindsay Lohan Dalam Rangka Mencari Kedamaian

Akhir-akhir ini mantan artis cilik kelahiran New York, Amerika, Lindsay Lohan, sedang menjadi sorotan publik. Lindsay memang memiliki cerita hidup yang cukup pelik. Mulai dari narkoba, alkohol, penjara, berkali-kali rehabilitasi, juga kisah cinta yang memilukan di mana ia ditingalkan dan hampir dibunuh oleh kekasihnya pada tahun 2016 lalu.

Kini, Lindsay Lohan tengah jadi perhatian sejak dirinya dikabarkan memeluk Islam. Dia pun mengaku ingin memperbaiki hidupnya, meninggalkan masa lalunya yang kelam. Lindsay yang senang mendapatkan ilmu baru, mulai mempelajari Islam dari temannya.

Melalui wawancara dengan media Turki hingga Arab Saudi, ini curahan hati Lindsay Lohan saat mencari kedamaian.

 <>1. Masih Ingin Terus Belajar Islam
Resistance Feed

Resistance Feed via http://www.resistancefeed.com

Dalam wawancaranya dengan media Turki, Lindsay menuturkan bahwa dirinya sangat antusias mempelajari dan mengenal hal baru.

“Di Amerika, aku menghadapi banyak sekali masalah di masa lalu. Aku pun mulai menemukan diriku yang hilang. Inilah aku.” tutur Lindsay Lohan.

“Kau harus mengenal atau mengetahui sesuatu hal lebih dulu sebelum memberikan pendapat. Kau harus mengenali lebih dulu sebelum ikut berpikiran negatif tentang suatu hal. Ini hanya tinggal waktu saja, sampai kebenaran terungkap.” kata Lindsay Lohan dengan berapi-api.

Secara tak langsung, Lindsay Lohan mengaku mulai mendapatkan kedamaian melalui ajaran Islam.

<>2. Lindsay Lohan Mulai Membaca Alquran

Dalam acara talk show di Arab Suadi, Lindsay Lohan menuturkan dirinya mulai belajar membaca Alquran. Dia pun menuturkan telah diberi Al-Quran oleh seorang temannya.

“Aku men-download aplikasi yang ada bacaan Alquran. Selain itu, aku mulai belajar membaca Alquran. Aku sudah memulainya, sekarang telah sampai 15 lembar, menggunakan arti dalam bahasa Inggris." Ungkapnya.

Rasa ingin tahu terhadap Alquran dianggapnya memberikan ketenangan.

<>3. Lindsay Mulai Berpuasa

Dia pun menyebutkan, dirinya tak hanya membaca Alquran, bahkan juga mulai mengikuti puasa.

“Aku pernah berpuasa waktu Ramadan tahun lalu. Saat itu, aku mengikuti temanku yang berasal dari Kuwait. Aku juga mulai belajar sholat atau berdoa.” sebut Lindsay Lohan.

<>4. Tak Hanya Itu, Lindsay Lohan Mulai Pakai Kerudung
Click Ittefaq

Click Ittefaq via http://www.clickittefaq.com

Ketika berkunjung ke Turki, Lindsay beberapa kali terlihat memakai kerudung dan menutup aurat. Bahkan, ia juga mengenakan hijab saat mendarat di Bandara Heathrow, London, Inggris, beberapa waktu lalu.

Dia juga bercerita bahwa ketika di bandara seorang petugas wanita memintanya untuk memperlihatkan paspor. “Dia membuka paspor milikku dan langsung minta maaf begitu melihat nama 'Lindsay Lohan'. Tapi ia kemudian mengatakan' Tolong lepas penutup kepalamu,' dan aku melakukannya.”

Mengenakan pakaian yang panjang dan jilbab, dianggap sebagai isyarat lainnya dari Lindsay Lohan sebagai seorang Muslim.

<>5. Menulis Salam di Media Sosial Miliknya
Malacca Trust

Malacca Trust via http://www.mtwi.co.id

Kabar tersebut semakin kuat saat beberapa waktu lalu Lindsay terlihat menghapus semua unggahan foto miliknya pada akun Instagram. Apa yang dilakukannya ini seperti menunjukkan jika dirinya ingin membuat sebuah perubahan dan memulai hidup barunya. Namun ia masih belum memberikan konfirmasi mengenai kabar tersebut.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

48 Comments

  1. jika ini ternyata hoax, hipwee bakal dibuli :v

  2. Faesol Affan berkata:

    Idolamu tobat nyoz Yossa Galih (Yunasetiyo Galih Yossa Putro)

  3. Dion Hermawan berkata:

    Baca gan.. dikabarkan disitunya jg

  4. Iya.. Jangan malah orang2 didalam agama itu sendiri yang tidak mencari kedamaian..

  5. tabayun dulu mbak, caranya? Ya sana, trip ke usa, tnya langsung orangnya. ☺

  6. Jika ini benar, Alhamdulillah ☺

  7. Puspita Dian berkata:

    Penting ?? Kalau bnr Alhamdulillah,,

  8. Dyah Wijayanti berkata:

    Bukannya mbak ini lepas hijab lg? Mbuh kah.