#DiIndonesiaAja-Tak Lengkap Rasanya Jika Berlibur ke Surabaya Tidak Mampir ke Museum 10 November

Wisata Edukasi bisa di Museum

Sudah jauh-jauh berlibur ke Surabaya, rasanya tak lengkap kalau kamu belum berkunjung ke Museum . Kota yang terkenal dengan julukan kota pahlawan ini memang banyak menyimpan sejarah mengenai perjuangan rakyat Indonesia mempertahankan tanah air saat dijajah oleh tentara Inggris. Salah satu bukti sejarah peperangan itu adalah Tugu Pahlawan dan Museum 10 November. Tugu dan Museum yang terletak dalam satu kawasan ini berada di jalan Pahlawan, alun-alun Contong, Surabaya.

Jadi, apakah kamu siap berkunjung ke Museum?

ADVERTISEMENTS

1. Wisata edukasi di museum

Museum bisa menjadi salah satu referensi kunjungan wisata baik di akhir pekan maupun libur panjang. Tak hanya itu, museum juga bisa menjadi wisata edukasi untuk anak-anak. Bahkan saya yang berusia duapuluh tahunan ini masih suka menjadikan museum sebagai wisata edukasi.

ADVERTISEMENTS

2. Biaya relatif murah namun tidak murahan

Travel Kompas

Travel Kompas via https://travel.kompas.com

Jika ingin berkunjung ke Museum 10 November, kamu hanya perlu membayar biaya sebesar Rp. 5000, dan kamu bisa menikmati beragam bukti sejarah perjuangan rakyat Indonesia menjaga tanah air saat dijajah oleh tentara Inggris. Tak hanya itu, spot foto keren juga bisa kamu manfaatkan untuk mengabadikan momenmu saat di museum

ADVERTISEMENTS

3. Suara pidato Bung Tomo yang membuatmu akan merinding

Di dalam Museum 10 November kamu juga bisa mendengarkan suara Bung Tomo yang menggelegar membakar semangat rakyat Indonesia saat tentara Inggris datang ke Indonesia. Bukan tak mungkin kamu seperti terbawa kembali pada suasana masa peperangan itu saat Bung Tomo menghimbau masyarakat untuk Bersatu melawan tentara Inggris.

ADVERTISEMENTS

4. Dinding berbicara mengenai sejarah mempertahankan kemerdekaan Indonesia

Jatim Times

Jatim Times via https://jatimtimes.com

Museum 10 November didesain dengan sangat unik karena museum berada di dasar bangunan. Saat baru masuk ke museum, kedua matamu akan menikmati bukti peperangan yang tertuang dalam ornamen lukisan di dinding museum. Ada baiknya kamu hanya mengabadikan melalui photo dengan tidak menyentuh ornamennya ya agar bukti sejarah tetap terjaga.

ADVERTISEMENTS

5. Ada diorama perjalanan prajurit Indonesia mempertahankan kota Surabaya

Ada beberapa ruangan yang disediakan oleh pihak museum sebagai ruangan untuk pengunjung menikmati diorama kisah sejarah peperangan di kota Surabaya. Diorama ini tak hanya berisi visual saja namun audio visual dari kisah sejarah peperangan.

Jadi jangan lupa untuk menulis Museum 10 November sebagai salah satu lokasi yang harus kamu kunjungi saat di Surabaya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An introvert with one billion dreams