#DiIndonesiaAja-Yogyakarta, Kota Pelajar yang Menyimpan Keindahan Tersembunyi

Wisata Daerah Istimewa Yogyakarta

Yogyakarta, banyak cerita banyak wisata. Jika dibuatkan sesi webinar untuk membahas apa aja yang di Yogyakarta, satu hari full time pun masih kurang. Banyak sekali wisata yang ada di kota pelajar tersebut, mulai dari pegunungan, goa, pantai, museum, ataupun alam. 

Yogyakarta merupakan tujuan favorit wisata di Indonesia setelah Bali. Namun kalian tahu nggak sih? Ada wisata yang menawan yang tersembunyi di Kota Pelajar ini. Letaknya sih jauh di kota dan tersembunyi. Berikut adalah wisata tersembunyi yang orang belum banyak kenal

ADVERTISEMENTS

1. Goa Jomblang

Barry Kusuma via Travel Kompas

Barry Kusuma via Travel Kompas via https://travel.kompas.com

Seperti ketika mendengar nama Goa Jomblang, kita mungkin tidak yakin bahwa goa ini dapat disebut wisata tersembunyi di Yogyakarta. Faktanya objek wisata ini memiliki tampilan atau susasana yang mungkin tidak bisa ditemui ditempat lain. Salah satunya adalah goa ini menghasilkan cahaya yang hampir mirip seperti gambaran cahaya Ilahi.

Namun, ketika ke sana kita harus melihat situasi dan cuaca, karena spot terbaik ketika melihat Goa Jomblang ini agar mendapatkan spot foto menarik, yaitu datang ketika waktu sedang tidak hujan.

Yang kedua adalah mempersiapkan olahraga kecil-kecilan agar kaki tidak keram, karena untuk mencapai wisata goa ini, kita harus turun menggunakan tali untuk sampai ke bawah. Lokasinya berada di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta

ADVERTISEMENTS

2. Air Terjun Kedung Kandang

@mohnanangefendi via Jejak Piknik

@mohnanangefendi via Jejak Piknik via https://jejakpiknik.com

Bila anda suka bermain dengan air sekaligus menyukai spot yang instagramable, atau hanya sekedar  mengabadikan momen berharga dalam sebuah foto. Jawabannya adalah Air Terjun Kedung Kandang.

Meski sudah tidak asing lagi dengan yang namanya air terjun, namun air terjun ini bisa dikatakan wisata tersembunyi. Wisata ini dikenal hanya dari mulut ke mulut. Lokasinya  air terjun yang sangat indah ini terletak di daerah Nglanggeran, Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Wisata air terjun ini sebenarnya lebih dikenal sebagai nama aliran sungai, aliran sungai ini membentuk gundukan bebatuan besar sehingga menghasilkan air terjun bertingkat yang sangat menawan dan mempesona

ADVERTISEMENTS

3. Laguna Pantai Wedi Ombo

Banxsaters via Kumparan

Banxsaters via Kumparan via https://kumparan.com

Wisata tersembunyi di Yogyakarta berikutnya adalah Laguna Pantai Wedi Ombo. Mungkin, Pantai Wedi Ombo masih sedikit agak asing terdengar di kalangan masyarakat luar Yogyakarta. Akan tetapi keindahan objek wisata ini tidak diherankan.

Salah satu yang menarik adalah ombak Wedi Ombo yang terkenal dengan menyapu pantai ini cukup ringan tidak seperti pantai-pantai Yogyakarta pada umumnya, sehingga mengundang turis untuk menunjukkan kemampuannya dalam bermain selancar.

Hal yang menarik berikutnya adalah pinggiran pantai yang membentuk seperti kolam yang alirannya langsung datang dari laut menjadi spot foto yang bagus bagi pecinta fotografi.

ADVERTISEMENTS

4. Spot asik berburu matahari di Gunung Ireng, Patuk

kinaryo_palupi on Instagram

kinaryo_palupi on Instagram via https://jogja.tribunnews.com

Tidak perlu pergi jauh jauh dari pusat Kota Yogyakarta dan tidak perlu merogoh kocek sampai dalam. Wisata ini sangat cocok buat kamu yang menyukai sunrise maupun sunset.

Di Gunung Ireng anda bisa leluasa menikmati keindahan yang disuguhkan oleh matahari setiap pagi dan sore hari.  Nuansa yang masih alami nan asri ini bisa mengobati kepenatan ketika lelah melakukan kegiatan sehari-hari, penat karena sibuk kerja atau hanya sekedar menikmati keindahan dengan orang tercinta.

ADVERTISEMENTS

5. Pantai dengan nuansa cemara

Traveling yuk

Traveling yuk via https://travelingyuk.com

Para penyuka pantai jika ingin melihat sesuatu yang berbeda bisa datang nih di Pantai Goa Cemara. Tak hanya menyajikan ombak, pasir, langit seperti pantai pada umumnya, namun di pantai ini kalian bisa melihat jajaran pohon cemara yang tertata rapi dan cocok menjadi spot foto.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini