Soal warna cat dapur, tak banyak orang yang berani bereksperimen dengan warna-warna cerah. Kebanyakan kita bertahan dengan sentuhan minimalis. Kalaupun ada yang berani melakukan hal baru, kebanyakan orang menyulap dapurnya menjadi warna gelap agar terlihat elegan sekaligus tidak mudah kotor. Warna kuning yang berkesan ceria misalnya, sampai saat ini belum banyak jadi pilihan.
Dalam desain dapur ceria, warna kuning adalah opsi yang menggambarkan optimisme dan energi yang memuncak. Di saat yang sama, kuning juga lekat dengan kesan bersih dan fresh. Selain itu, warna kuning mungkin mengingatkan kamu akan jenis buah-buahan segar seperti pisang, lemon, hingga nanas.
Jika kamu sedang bingung memilih tema dapur kekinian, bagaimana kalau mencoba berkreasi dengan si kuning yang segar ini? Yuk, simak inspirasinya berikut ini!
ADVERTISEMENTS
1. Dapur kuning dengan warna latar hitam yang modern
Dalam dapur bergaya tahun 1970-an ini, warna kuning tampil serasi dengan hitam. Dinding dan beberapa bagian dapur sengaja diberi sentuhan gelap beserta pemilihan material dengan permukaan glossy. Sentuhan lembutnya, lantai rustic justru membuat dapur tampil lebih segar dan kekinian.
ADVERTISEMENTS
2. Dapur dengan kabinet kuning yang cerah ceria
Punya dapur minimalis serba putih yang terasa monoton? Berikan sentuhan kuning pada bagian yang mencolok. Kamu bisa melihat bagaimana warna kuning dijadikan sebagai warna dasar untuk kabinet dan kursi-kursi makan. Hasilnya, dapur satu ini benar-benar terasa hidup dan berkarakter.
ADVERTISEMENTS
3. Dapur kuning dengan sentuhan vintage
Bagi kamu yang menyukai barang-barang dengan gaya jadul, dapur bisa jadi tempat bereksperimen yang tepat. Desain dapur bergaya vintage ditentukan dengan hati-hati setiap materialnya agar aksen kuning yang diberikan tampil menonjol. Ditambah efek mengkilap pada berbagai perabotannya, dapur ini tampil menonjol dengan gayanya sendiri.
ADVERTISEMENTS
4. Dapur kuning bergaya retro yang unik
Tidak perlu menggunakan gradasi kuning yang terlalu terang untuk memberikan kesan cerah. Untuk dapur bergaya retro, munculkan warna kuning pastel di beberapa bagian, termasuk sebuah kompor jadul yang menjadi daya tarik utamanya. Serasi dengan lantainya yang diselingi keramik kuning, backsplash dan countertop-nya juga hadir dengan warna senada.
ADVERTISEMENTS
5. Dapur kuning dengan suasana musim panas
Jika kamu menginginkan dapur dengan kesan luas, konsep seperti ini bisa kamu terapkan. Biarkan cahaya alami masuk dari jendela yang mengelilinginya. Kemudian, pilihlah material logam yang mampu memantulkan cahaya. Kehadiran warna kuning termasuk bunga matahari di dalam vas, sukses menciptakan nuansa musim panas yang dijamin akan membuat kamu sekeluarga betah berlama-lama di dalamnya.
ADVERTISEMENTS
6. Warna kuning untuk hidupkan suasana netral
Kalau kamu bukan tipikal orang yang terlalu menyukai warna-warna cerah, sentuhan kuning hanya sedikit sekalipun dapat membantu menghidupkan suasana di dalam dapur. Simak saja bagaimana dapur netral di atas bisa berubah seketika hanya dengan beberapa aksesoris kuning.
Berkat karakter warna kuning yang ceria, penggunaan dengan jumlah secukupnya saja sudah mampu mengubah suasana dapur. Aplikasikan warna kuning pada objek-objek utama seperti kabinet, kursi makan, ataupun countertop. Sebagai latarnya, kamu bisa menggunakan warna-warna netral seperti putih atau hitam. Kamu akan memiliki dapur nyaman yang tidak mudah bikin bosan.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”