Hai, kalian sedang galau tidak? Kalau iya, kalian membaca artikel yang bermanfaat untuk kalian jika tidak sedang galau artikel ini pasti memberikan manfaat nantinya saat kalian mengalami kegalauan. Bukan karena hubungan cinta dengan seseorang saja berbagai hal dalam aspek kehidupan bisa membuat semua orang galau, tidak memandang usia dan status.
Kegalauan tersebut bisa diminimalisir jika memiliki kegiatan positif yang rutin dilakukan. Otak kalian akan sibuk memikirkan peningkatan diri kalian dan fisik kalian akan semakin aktif menjalani apa yang kalian sukai. Jadi kalian tidak akan terlena berlarut-larut pada kegalauan bahakan bisa jadi kalian tidak pernah mengalami galau. Untuk kalian yang tahu sakitnya terderang kegalauan kenapa tidak untuk melakukan beberapa hal ini.
ADVERTISEMENTS
1. Dapur ibu kamu bisa menjadi tempat bermain yang mengasikkan saat galau melanda
Jangan dikamar terus dan tidur sepanjang hari. Tak baik bagi kecantikanmu. Mending turun dari kasur dan menuju dapur. Tak perlu tunggu jadi chef untuk terjun langsung ke dapur. Rajik saja bahan makanan yang ada di kulkas. Seadanya bahan dan seadanya kemampuan memasakmu.
Kamu sudah memiliki banyak fasilitias, bisa mencari resep di buk resep atau belajar dari video-video chef favoritmu. Tak apa kalau masakannya kurang enak yang penting kamu sudah mencoba hal baru.
ADVERTISEMENTS
2. Jago menggambar itu tidak hanya berasal dari bakat tapi bisa juga dari seringnya berlatih
Pengalaman terbaik adalah banyaknya latihan yang kamu lakukan. Pernah ingin jadi pelukis gak sewaktu kecil? atau menjadi tertarik karena semakin terkenalnya kegiatan relaksasi dengan mewarnai? Semua hal bisa dilatih termasuk diri kamu yang katanya tidak bisa menggambar. Mulai saja dengan hal-hal sederhana mengagambar garis lurus misalnya. Atau menggunakan cat warna untuk membentuk dahun bunga.
Lebih baik mulai saja, dari pada hanya menginginkannya saja.
ADVERTISEMENTS
3. Ilmu tali menali pramuka bisa kamu terapkan untuk membuat hiasan cantik
Macrame adalah seni merangkai tali menali dengan simpul dan ikatan untuk membentuk suatu hiasan atau benda seperti tas. Kamu yang dulu belajar tali menali sewaktu ikut Pramuka. Maka kamu tidak asing lagi dengan kegiatan ini. Tekuni saja lagi dari pada kamu menangis sepanjang hari, galau karena sesuatu yang menimpa diri kamu.
Hasil dari kreasimu bisa kamu jual dan menjadi pemasukan tambahan untuk kamu. Semangat untuk belajar ya.
ADVERTISEMENTS
4. Kegiatan mudah dan gampang untuk mengusir galau yakni olahraga
Kamu merasa melakukan kegiatan kerajianan tangan sangat menyusahkan diri kamu. Kamu bisa mengusir galau kamu dengan cara berolahraga karena pasti hormon dopaminmu meningkat dan kamu akan merasakan bahagias tentu itu akan mengusir galau kamu.
Tak perlu keahliasn khusus, kamu bisa saja hanya berlari sekitar rumah kamu. Pagi hari akan lebih sangat menyenangkan jika dimulai dengan kegiatan positif. Selamat lari pagi/
ADVERTISEMENTS
5. Menulis adalah obat paling ampuh untuk membuat kamu tetap berpikiran waras
Kegiatan menarik lainnya yang sangat mudah dilakukan adalah menulis. Kamu tak harus menjadi sarjana sastra untuk menulis. Tak harus menunggu membaca ribuan buku. Tulis saja apa yang kamu pikirkan, tulis saja apa yang ingin kamu sampaikan. Sedehana kan/
Banyak platform media yang menyediakan fasilitas menulis untuk anak mudah jadi selain menulis untuk mengobati galau tulisanmu bisa juga mengobati galau orang lain. Berbagi sekaligus mengobati kegaluan bukankah itu pilihan terbaik daripada terus meringkuk di atas kasur?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”