Cokelat Hingga Ikan Salmon, Inilah 5 Makanan yang Mampu Redakan Stres

Berikut 5 makanan yang konon bisa menurunkan kadar stressmu

Apakah kamu sedang merasa penat atau stres? Entah itu karena pekerjaan, tugas yang menumpuk, punya masalah sama pacar, dan penyebab-penyebab lainnya. Kata orang, salah satu pelepas penat adalah dengan berwisata.

Tapi, kalau kamu sibuk bekerja atau sedang nggak ada uang? Memkasakan diri untuk piknik atau liburan, bukannya senang malah bikin kamu tambah stress, dong.

Tapi tenang, ada cara lain yang bisa kamu lakukan untuk sedikit meredakan stress, yaitu mengonsumsi beberapa makanan yang konon bisa menurunkan kadar stressmu, apa sajakah itu? Simak langsung 5 makanan pereda stress di bawah ini, yuk!

ADVERTISEMENTS

1. Cokelat, Si Nikmat yang Penuh Khasiat

Kayanya udah bukan rahasia umum lagi, ya, kalau makanan yang satu ini bisa meredakan stress. Kok bisa, ya?

Jadi, berdasarkan hasil penelitian Journal of Proteome Research, orang-orang yang mengonsumsi cokelat sebesar 1,4 ons setiap hari memiliki kortisol yang rendah.

Dengan kata lain, makanan ini mampu menimalisir stress. Tapi, perlu diperhatikan bahwa coklat yang baik memiliki kandungan kakao minimal 70%.

Cokelat hitam adalah salah satu contoh cokelat yang baik untuk dikonsumsi dan mampu meredakan stress.

Apalagi, cokelat hitam ini ternyata baik dikonsumsi untuk kamu yang sedang diet lho.

Sebab, makanan ini memiliki kandungan lemak yang lebih rendah disbanding jenis coklat lainnya.

Dark Chocolate ini juga memiliki kandungan serat yang banyak sehingga membuat kamu kenyang lebih lama. 

ADVERTISEMENTS

2. Oatmeal, Kandungan Karbohidrat Kompleksnya Membatu Menenangkan Pikiran

Nggak banyak orang yang mengonsumsi makanan ini. Padahal, oatmeal kaya akan manfaat. Salah satunya adalah mengurangi stress. Kenapa demikian?

Menurut Albertson, hal tersebut dikarenakan makanan ini menghasilkan neutransmitter serotonin yang ampuh menurunkan stress. 

Penelitian di Archives of Internal Medicine melakukan penelitian yang hasilnya adalah orang-orang yang mengonsumsi oatmeal merasa lebih tenang daripada mereka yang tak memakannya. Nah, masih ogah-ogahan makan oatmeal? 

Kamu bisa mengonsumsi oatmeal setiap pagi, atau saat merasa penat dengan aktifitasmu. Di took-toko, udah banyak kok yang menjual cemilan yang mengandung oatmeal.

ADVERTISEMENTS

3. Ice Cream, si Manis yang Bisa Nurunin Depresimu

Siapa sih yang enggak suka sama olahan susu ini? Mungkin, jika dikonsumsi dalam porsi yang banyak, makanan yang memiliki kandungan gula ini tidak baik untuk kesehatan tubuh.

Tapi, jika kamu bisa memakannya dengan porsi yang pas, ice cream bisa meredakan stress, lho. 
Ice cream bisa merangsang hormone thrombotonin yang dapat memunculkan perasaan kebahagiaan dan meredakan sress.

Apalagi jika mengandung susu, maka ice cream bisa menjadi “obat penenang.” Kombinasi susu dan krim merupakan perpaduan yang cocok sehingga memberikan rasa nyaman orang yang sedang stress. 

ADVERTISEMENTS

4. Salmon, Ikan Segar yang Menyegarkan Pikiran

Mungkin, kamu sering menjumpai ikan jenis pada hidangan khas Jepang, seperti susi.

Sekarang, sering-seringlah mengonsumsi salmon, karena makanan ini ternyata bisa meredakan stress. 

Depresi atau stress meimbukan kecemasan karena naiknya hormone adrenalin dan kortisol.

Nah, kandungan asam lemak dan omega-3 yang ad ada dalam salmon memiliki sifat antiperadangan yang dapat membantu melawan efek negate dari hormon yang menyebabkan stress.

Makanya, banyak-banyakin makan ikan salmon, yuk! 

ADVERTISEMENTS

5. Yogurt, Nggak Cuma Nyegerin tapi Juga Nenangin

Hayo, siapa yang belum pernah minum yogurt? Selain enak dan menyegarkan, tahukah kamu kalau Yogurt baik untuk kesehatan mentalmu?

Berdasarkan laporan ilmiah yang diterbitkan dalam Proceeding of the National Academy of Sciences, Yogurt mampu meredkan depresi karena memiliki kandungan probiotik atau bakteri baik.

Tapi, bukan berarti kamu hanya mengandalkan yogurt saja untuk meredakan depresi-mu, ya! Imbangilah dengan gaya hidup sehat, seperti berolahraga, agar pikiran menjadi lebih tenang.

Itu tadi lima makanan lezat yang bisa kamu konsumsi untuk meredakan stress. Tapi, dengan mengonsumsinya saja tidak akan menyelesaikan masalahmu, ya.

Makanan-makanan ini tugasnya hanya sedikit menenangkan pikiranmu, saja. Paling tidak, jika rasa stressmu sedikit turun, bisa membantmu dalam berpikir lebih tenang ketika menyelesaikan masalah. Semangat!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Terlalu banyak hal dan begitu banyak kisah untuk disimpan sendiri. Menulis adalah cara lain dari mengabadikan pengalaman sehingga dapat bermanfaat bagi orang lain.