Sudah kerja keras sampai begadang berhari-hari, eh sama dosen tetap disuruh revisi. Sudah mengikuti semua permintaan bos tapi kerjaan tetap dinilai jelek.
Sudah bela-belain nurutin semua permintaan pacar, tapi pacar tetap aja ngambek. Pernah nggak sih mengalami hal kayak gitu?
Rasanya capek banget, sudah bekerja keras tapi hasil berkata lain. Maunya marah-marah aja ke semua orang padahal mereka nggak salah apa-apa.
Eits, daripada melampiaskan kekesalan ke orang lain, gimana kalau melakukan self-love? Setidaknya, berikan dirimu sendiri cinta dan sayang, meskipun cintamu dan dedikasimu kepada pacar, tugas kuliah, dan kerjaan bertepuk sebelah tangan.
Yuk, simak 5 tips self love sederhana yang bisa kamu lakukan untuk membuatmu kembali happy!
ADVERTISEMENTS
1. Bernafas dalam-dalam
Iya, setiap waktu kamu pasti bernafas. Tapi pernah coba nggak latihan bernafas ketika kamu kesal dan marah? Kalau belum pernah, yuk dicoba!
Caranya, pejamkan matamu, tarik nafas dalam-dalam melalui hidung, tahan selama 5 detik, lalu hembuskan melalui bibir.
Jangan lupa fokuskan pikiranmu pada tarikan dan hembusan nafasmu, ya!
Coba lakukan 3 sampai 5 kali, dijamin pikiranmu jadi lebih tenang dan kekesalanmu berkurang.
Bila kamu kesulitan untuk latihan bernafas, kamu juga bisa menggunakan Riliv untuk bermeditasi sejenak hanya dengan menggunakan earphonemu. Sangat mudah, bukan?
ADVERTISEMENTS
2. Dengarkan dan rasakan musik
Kamu pasti memiliki lagu kesukaan, kan? Nah, bila kamu di tempat ramai, coba pasanglah earphonemu dan rasakan musiknya.
Bila kamu sendirian, seperti di kamar atau di kos, cobalah putar musik, dengarkan dan rasakan.
Bila kamu ingin menari, menarilah sesukamu. Ssst, pastikan anggota keluarga dan tetanggamu tidak terganggu dengan volume musikmu, ya!
ADVERTISEMENTS
3. Tips self love terfavorit: istirahat
Jika kamu di tempat kerja atau di kampus, berasa suntuk dan kesel banget, coba duduklah dan pejamkan matamu selama beberapa menit.
Kosongkan pikiranmu seperti yang kamu lakukan saat akan tidur di malam hari.
Bila kamu memiliki waktu dan tempat untuk berbaring, cobalah berbaring selama beberapa menit.
Kamu juga bisa mendengarkan musik yang menenangkan selama kamu beristirahat agar lebih tenang.
Jangan lupa untuk membasuh mukamu setelahnya, ya!
Kamu pasti akan merasa lebih lega dan lebih segar untuk menghadapi masalahmu.
ADVERTISEMENTS
4. Berikan hadiah pada dirimu sendiri setelah kamu berhasil mengatasi masalahmu
Setelah kamu merasa tenang dan kekesalanmu berkurang dengan melakukan 3 tips di atas, kamu bisa berjanji memberikan hadiah untuk dirimu sendiri bila mampu menyelesaikan masalahmu.
Misalnya nih, kamu sudah kerja keras mengerjakan tugasmu, tapi tetap dinilai jelek sama dosen dan disuruh revisi.
Kamu bisa berjanji dengan dirimu sendiri, jika kamu berhasil menyelesaikan revisi tugasmu, kamu bisa nonton film terbaru di bioskop. Atau sesederhana membuat minuman coklat untuk dirimu sendiri.
Tentu kamu pasti lebih termotivasi untuk menyelesaikan masalahmu, kan?
ADVERTISEMENTS
5. Cobalah untuk ucapkan mantramu sendiri
Apakah kamu sering mengucapkan kalimat-kalimat afirmasi atau “mantra-mantra” untuk dirimu sendiri?
Misalnya, mengucapkan “aku itu orangnya damai dan ramah!” pada dirimu sendiri di depan cermin.
Bila kamu tidak pernah melakukannya, cobalah ucapkan “mantra” untuk dirimu sendiri setiap pagi, sesuai kondisimu.
Otakmu akan otomatis berpikir bagaimana caranya berperilaku agar sesuai dengan “mantra-mantra”mu, termasuk dalam caramu untuk menyelesaikan masalahmu.
Kalau kamu disuruh revisi sama dosen, atau dimarahi bos, kamu bisa mengucapkan pada dirimu sendiri kalau kamu mampu dan kamu bisa melakukan tugas lebih baik selanjutnya.
Nah, sekarang kamu sudah mengetahui 5 tips self love yang bisa kamu lakukan dengan mudah, jangan lupa untuk dilakukan ya!
Bila kamu tertimpa masalah, pastikan dirimu untuk tenang terlebih dahulu sampai kamu bisa berpikir logis.
Jangan melakukan sesuatu yang dipicu perasaan emosionalmu, yang pasti akan kamu sesali begitu kamu mampu berpikir logis.
Bila kamu merasa masalahmu sangat berat dan memerlukan bantuan psikolog profesional, kamu bisa berkonsultasi dengan psikolog Riliv dengan klik disini.
Referensi:
https://psychcentral.com/blog/7-self-love-tips-to-instantly-boost-your-mood/
Written by Awan
A person with various names
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”