Indonesia memiliki ragam makanan yang cita rasanya berbeda dan mengugah selera. Tak jarang, kita makan tanpa memperhitungkan kesehatan pencernaan kita. Makan terlalu pedas atau terlalu asin, misalnya. Makan terlalu pedas atau terlalu asin dapat menyebabkan gangguan pencernaan.
Ini dia cara-cara untuk memelihara kesehatan pencernaanmu, jangan hanya 'lapar mata' saja saat makan, ya.
ADVERTISEMENTS
1. Makan apa yang ingin kamu makan
Kamu boleh makan apa yang ingin kamu makan, asal jangan berlebihan dan jangan ditahan-tahan. Percayalah, bila kamu sangat ingin makan sesuatu dan kamu menahannya, kamu malah semakin ingin memakannya. Bila kamu semakin ingin memakannya, kamu akan memakan makanan tersebut dalam porsi besar yang belum tentu sistem pencernaanmu siap untuk mencernanya.
ADVERTISEMENTS
2. Makan di piring kecil
Khusus kamu yang sedang diet dan ingin makan sesuatu, kamu boleh tetap makan makanan yang ingin kamu makan dengan syarat kamu memakannya dalam porsi kecil.
Untukmu yang juga menyayangi sistem pencernaanmu, mulailah makan dalam piring kecil. Karena setiap kamu memasukkan makanan di dalamnya, makanan di dalam piring tersebut akan terlihat banyak. Semacam trik psikologis gitu, deh!
ADVERTISEMENTS
3. Makan buah dan sayur
Kalau yang ini sudah jelas, banyaklah makan buah dan sayur. Selain menyehatkan dan banyak vitamin yang terkandung dalam buah dan sayur, mengkonsumsi buah dan sayur juga baik untuk kesehatan pencernaanmu.
ADVERTISEMENTS
4. Makanlah sebelum benar-benar lapar
Makanlah sebelum kamu benar-benar lapar, jangan menundanya hingga sudah sangat lapar. Karena bila kamu menahannya, kamu akan semakin lapar dan ingin makan dalam porsi besar. Kasihanilah pencernaanmu yang kerepotan untuk mencerna makanan sebanyak itu.
ADVERTISEMENTS
5. Kurangi makanan dan minuman di bawah ini
Mulai sekarang, kurangilah makanan berkalori tinggi, minuman berkafein, minuman bersoda dan makanan cepat saji. Selain karena kurang baik untuk pencernaanmu, makanan dan minuman itu membuatmu cepat gemuk juga.
Nah, itu dia yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan pencernaanmu. Jagalah kesehatanmu, ya!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”