Kamu pasti sering kan nonton Youtube? Daripada kamu nonton yang gitu-gitu aja, coba deh kamu beralih tontonan ke 6 Youtuber ini. Ada life hacks, inspo, beauty hacks, dan inspirasi lainnya. Dijamin bikin daftar tontonanmu hidup dan banyak banget ide yang kamu dapet! Lebih bagusnya lagi kamu bisa latih bahasa inggris kamu cukup dengan nonton dan dengerin mereka.
ADVERTISEMENTS
1. Ada Kennedy Walsh yang punya selera humor tinggi
Photo by @kennedyclairewalsh on Instagram via https://www.instagram.com
Photo by @kennedyclairewalsh on Instagram via https://www.instagram.com
Kalau dilihat dari fotonya, Kennedy memang terlihat jutek tetapi Kennedy terkenal humoris dan spontanitas. Youtuber 19 tahun yang mempunyai 1.58 juta subscribers ini juga terbilang rajin lho, Kennedy membantu pekerjaan ibunya menjadi body painter.
Konten yang Kennedy buat juga sangat kreatif dan menarik yaitu vlogging, mengkreasi ulang makeup untuk dirinya menjadi selebriti terkenal, dan tantangan. Kennedy juga mempunyai 2 sodara yang terjun ke dunia Youtuber, tak jarang Kennedy berkolaborasi dengan kakak-kakaknya. Kennedy termasuk youtuber baru tetapi bisa menghasilkan 780,000 subscribers dalam 8 bulan, fantastis ya!
ADVERTISEMENTS
2. Ellie Thumann, model cantik yang menyukai dunia vlogging
Photo by @elliethumann on Instagram via https://www.instagram.com
Photo by @elliethumann on Instagram via https://www.instagram.com
Ellie Thumann sudah menjadi konten kreator sejak 2014 dan sekarang sudah memiliki 2.06 juta subscribers di kanal Youtube nya. Konten Ellie sangat bervariasi dari kecantikan, gaya hidup, fashion, sampai perjalanan pribadinya. Remaja kelahiran 29 Oktober 2001 ini juga seorang model dari suatu agensi di Amerika dan sudah aktif menjadi model sejak 5 tahun!
ADVERTISEMENTS
3. Youtuber asal Kanada, Sadie Aldis
Photo by YHstars on Google via https://www.google.com
Photo by YHstars on Google via https://www.google.com
Youtuber asal Kanada ini memulai Youtube sejak tahun 2016, fakta menariknya adalah channel Sadie pada tahun 2016 bukan Sadie Aldis melainkan SadieSaysHey kemudian beberapa tahun berselang Sadie mengubah nama channel nya menjadi Sadie Aldis.
Sadie mempunyai 934 ribu subscribers di kanal Youtube-nya, konten yang eye–catcthing, video tutorial, membuat ia mempunyai keunikannya sendiri.
ADVERTISEMENTS
4. Sydney Serena engga kalah seru!
Photo by @sydneyserena on Instagram via https://www.instagram.com
Photo by @sydneyserena on Instagram via https://www.instagram.com
Remaja yang mempunyai 2.16 juta subscribers ini kabarnya akan masuk ke Chapman University! Sydney terkenal dengan kepribadiannya yang menyenangkan dan ambisius. Sydney pernah membuat vlog tentang universitas yang akan ia tuju, ada beberapa universitas yang menjadi pilihan Sydney tetapi pada akhirnya ia memilih Chapman University.
Lumayan bisa jadi sedikit referensi buat kamu yang mau kuliah di Amerika. Sydney bisa meraup 2.16 juta subscribersnya dengan konten vlog dan DIYs, kemudian ada fakta menarik tentang Sydney Serena ia pernah menggeluti dunia gymnastic selama 10 tahun
ADVERTISEMENTS
5. Buat kamu yang gayanya santai, Marla Catherine cocok buat nemenin kamu
Photo by @marlacatherine on Instagram via https://www.instagram.com
Photo by @marlacatherine on Instagram via https://www.instagram.com
Kamu boyish? Santai? Suka main gitar? Musik alternative? musik rock? Marla Catherine memang pas banget buat dijadiin youtuber favorit! Marla memang anak konser top, baju band kesukaannya sudah banyak yang ia koleksi.
Marla terkenal dengan seleranya yang engga banyak orang tahu, mulai dari gaya berpakaiannya, selera musik sampai selera humor. Marla itu paling senang kalau dapat gitar baru, beda banget sama yang lain ya!
ADVERTISEMENTS
6. Youtuber plus Influencer, Summer McKeen
Photo by @summermckeen on Instagram via https://www.instagram.com
Photo by @summermckeen on Instagram via https://www.instagram.com
Pasti engga asing lagi dengan Summer McKeen. Youtuber yang mempunyai 2.3 juta subscribers ini humble dan easy going banget lho. Summer membuat konten tentang gaya hidup dan hal-hal yang berkaitan dengan perempuan.
Ia juga tidak jarang menjadi brand ambassador untuk sebuah produk ternama. Summer juga mempunyai pesan untuk kita semua, bagaimana kita bisa menjalani hidup tanpa merasa insecure dengan orang lain walaupun kita nggak sempurna. Bijak banget ya, Summer.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”