Biar Nggaak Malu! Ini 5 Cara Pesan Makanan di Restoran Mewah Nggak Pake Ribet

Tips pesan makanan di restoran mewah

Makan di restoran mewah, bisa membuat munculnya suatu rasa kebanggaan tersendiri. Hidangan yang lezat, tempatnya yang bagus serta pelayanannya yang berkelas membuat kita puas bisa menikmati waktu makan di sana. Namun, apa yang terjadi bila kita belum tahu tata cara pesan makanan yang tepat di restoran mewah tersebut? Bisa-bisa waktu yang seharusnya menjadi momen spesial menjadi gagal total karena masalah ini.

Nah, biar kamu gak malu dan ribet ketika memesan makanan di restoran mewah. Simak beberapa cara memesan makanan di restoran mewah, gak pakai ribet di bawah ini!

ADVERTISEMENTS

1. Mencari informasi menu lebih dulu akan memudahkan kamu dalam memilih jenis makanan di restoran mewah tempatmu berkunjung, lho

Anti ribet, langsung cepet!

Anti ribet, langsung cepet! via http://design.tutsplus.com

Kita sudah hidup di zaman modern, jadi gak akan sulit untuk mencari informasi tentang restoran yang akan kamu datangi. Kamu bisa mencarinya di aplikasi Internet atau media sosialnya lalu mengetik nama restoran yang akan kamu datangi. Kebanyakan restoran pasti memiliki situs atau minimal media sosial khusus untuk memudahkan calon pelanggan mereka. Supaya kamu memiliki gambaran tentang menu dan harga di sana.

Jadi, kamu gak perlu ribet lagi memilih menu mana yang cocok ketika di sana serta bisa menyesuaikan berapa jumlah uang yang harus kamu bawa. Ingat! Jangan sampai kamu memesan makanan yang gak ada di daftar menu, ya! Karena itu akan sangat memalukan.

ADVERTISEMENTS

2. Carilah tempat duduk yang nyaman baru pilih menu yang kamu inginkan

Kenyamanan yang utama

Kenyamanan yang utama via http://detikfood.com

Setelah datang kamu bisa langsung masuk restoran. Di dalam restoran, kamu biasanya akan disambut oleh pekerja yang bertugas lalu ditanya butuh tempat untuk ditempati berapa orang. Seandainya gak ada petugas yang menyambutmu, kamu bisa langsung memilih tempat duduk kosong yang tersedia di sana.

Di sana, kamu bisa langsung memesan dari meja tempatmu. Buku menu sudah tersedia masing-masing di atas meja, jadi kamu punya cukup waktu untuk memilih menu. Setelah menentukan pilihan, kamu bisa memanggil pekerja di sana, cukup dengan cara angkat tangan ke atas dan pelayan akan datang untuk mencatat pesananmu. Ingat! Jangan berteriak, karena itu bukan etika makan di restoran mewah.

ADVERTISEMENTS

3. Jangan pernah takut mencoba menu baru di sebuah restoran untuk menambah jenis makanan yang kamu sukai

Perasaan baru tercipta karena hal baru.

Perasaan baru tercipta karena hal baru. via http://cnnindonesia.com

Secara psikologis, orang akan memesan makanan kesukaannya. Sedangkan menurut Chef Hollingsworth, kebiasaan seperti ini harus ditinggalkan ketika berada di restoran mewah. Banyak hidangan spesial yang dibuat oleh koki berpengalaman dengan menggunakan bahan tak biasa. Ini bisa jadi kesempatan bagi kamu untuk mencicipi makanan dengan rasa yang mungkin tidak dapat disantap di lain kesempatan.

ADVERTISEMENTS

4. Pesan porsi makan sesuai dengan rekan yaa, hal ini merupakan etika makan yang jarang sekali orang tahu, lho

Etika makan dalam hal menghargai

Etika makan dalam hal menghargai via http://idntimes.com

Jika orang-orang yang makan bersamamu memesan 4 jenis makanan, maka sebagai pengundang juga sebaiknya memesan jumlah porsi yang sama. Ini dilakukan untuk menjaga agar prosesi makan selesai di waktu yang sama.

ADVERTISEMENTS

5. Restoran selalu menyajikan makanan dalam keadaan fresh, jadi kalian harus menunggu pesanan menu sampai tersaji di depan kalian, ya.

Menu terbaik akan tersaji dalam keadaan fresh

Menu terbaik akan tersaji dalam keadaan fresh via http://freepik.com

Waktu yang dibutuhkan mulai dari memesan sampai pesanan siap diantar mungkin lebih lama. Ini karena semua menu yang tersedia di restoran mewah baru akan dibuat setelah ada yang memesan. Apalagi jika restoran yang kamu kunjungi sedang ramai, mungkin kamu harus sedikit lebih sabar menunggu pesanan itu tiba. 

Setelah usai, kamu bisa memanggil pelayan untuk menghitung semua pesananmu lalu kamu bisa meminta total tagihan yang harus dibayar. Setelah itu, kamu bisa melakukan pembayaran dari tempat dudukmu tanpa harus pergi ke kasir. Kalau kamu membayarnya dengan uang lebih. Tenang saja, uang kembalian itu akan diantarkan beserta bukti pembayarannya oleh pelayan yang bertugas.

Demikian, beberapa cara memesan makanan di restoran mewah yang gak pakai ribet dan bisa membuatmu menikmati waktu makan. Cara pesan makanan di restoran memang terkesan rumit bagi orang yang belum atau jarang pergi ke restoran. Jadi, tata cara ataupun etika memang perlu dipelajari agar kita juga mudah serta nyaman waktu makan di restoran. Semoga setelah membaca artikel ini, kamu tidak merasakan ribet lagi, ya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini