Biasanya sebagai cewek saat menyukai cowok, kamu hanya bisa memendam perasaan. Mau bagaimana lagi, kalau kenyataan bahwa cewek selalu dituntut untuk selalu menunggu. Padahal rasanya kamu ingin sekali agar dia tahu tentang perasaanmu, tetapi pada akhirnya kamu hanya bisa menunggu. Alih-alih tidak mau dilabeli sebagai cewek yang agresif, tahu-tahu si dia keburu jalan sama cewek lain.
Lalu kamu sendiri masih mau diam dan menunggu saja? Hanya karena kamu takut kalau kamu akan dianggap agresif oleh teman-temanmu. Kalau kamu hanya diam saja saat menyukai si dia, kamu gak akan pernah tahu nasib perasaanmu akan seperti apa. Daripada hanya berharap dia datang kepadamu duluan, padahal si dia aja belum tentu tahu kalau kamu ada rasa sama dia. Nggak ada salahnya kok kalau kamu mulai PDKT duluan. Memulai pergerakan duluan gak akan bikin kamu malu, justru kamu bisa tahu kejelasan akan perasaanmu pada si dia.
Ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui, sebelum kamu akan memulai pendekatan ke si dia.
ADVERTISEMENTS
1. Kamu bisa meminta bantuan sahabat si dia dalam proses pendekatan ini
Deketin si dia duluan lewat sahabatnya | Photo by Helena Lopes via http://www.unspalsh.com
Deketin si dia duluan lewat sahabatnya | Photo by Helena Lopes via http://www.unspalsh.com
Sebelum kamu memulai pendekatan dengannya, pastikan kamu memiliki cukup informasi yang valid tentangnya. Kamu bisa bertanya dan mencari tahu melalui sahabat dekatnya. Pastikan bahwa sahabatnya dapat membantumu untuk dekat dengan si dia dan cukup informatif. Sehingga kamu punya banyak gambaran untuk melangkah ke tahap pendekatan selanjutnya. Kamu juga bisa mempersiapkan topik pembicaraan yang nantinya akan kamu bahas saat chat si dia. Jangan segan untuk meminta bantuan pada sahabatnya, untuk memberikan sinyal cintamu pada si dia. Hal terpenting yang kamu harus tanyakan, pastikan kalo si dia masih single atau sedang dekat dengan seseorang. Kalau ternyata si dia masih single, tunggu apalagi?
ADVERTISEMENTS
2. Jika kamu ingin mulai untuk chat si dia, jangan lupa pastikan cari waktu atau momen yang tepat
Ucapkan selamat di hari ulang tahun si dia | Photo by C Technical via http://www.pexels.com
Ucapkan selamat di hari ulang tahun si dia | Photo by C Technical via http://www.pexels.com
Meski kamu sudah tidak sabar untuk chat-nya, kamu perlu mempertimbangkan reaksi dan tanggapan darinya. Lebih baik kamu tunggu momen yang tepat untuk memulai itu semua. Kamu bisa menunggu momen saat dia ulang tahun dan kamu bisa chat untuk mengucapkan selamat ulang tahun. Bisa juga kamu mengucapkan selamat atas pencapaian yang dia dapatkan baik di sekolah, kampus, atau di tempat kerja. Menunggu momen dan waktu yang tepat juga perlu, agar pergerakanmu untuk memulai suatu hubungan terlihat natural.
ADVERTISEMENTS
3. Beri sinyal-sinyal keberadaanmu dengan memberikan reaksi atau tanggapan saat dia membuat instagram story dan postingan di media sosialnya
Beri sinyal kehadiranmu | Photo by Radu Florin via http://www.unsplash.com
Beri sinyal kehadiranmu | Photo by Radu Florin via http://www.unsplash.com
Selain menunggu momen yang tepat untuk chat si dia. Kamu juga bisa memberikan sinyal untuk memberitahu kehadiranmu lebih intens lagi. Jika dia mengunggah Instagram story jangan lupa sesekali berikan reaksi pada unggahannya tersebut. Kamu bisa memberikan emoji atau membalas unggahan tersebut dengan memberikan pertanyaan yang berkaitan dengan unggahannya agar terjalin komunikasi. Pastikan agar kamu tidak terlalu sering memberikan reaksi pada setiap unggahan Instagram Story-nya.
ADVERTISEMENTS
4. Pastikan kamu selalu ada untuk dia dan buat dia terbiasa dengan kehadiranmu
Buat si dia nyaman denganmu | Photo by Lauren Richmond via http://www.unsplash.com
Buat si dia nyaman denganmu | Photo by Lauren Richmond via http://www.unsplash.com
Kamu jangan pernah ragu untuk menjadi orang yang selalu ada untuk si dia. Berikan dia perhatian sewajarnya saat kamu tahu kondisinya yang kurang baik. Jadilah teman cerita yang asik dan menjadi pendengar yang baik untuknya. Ingat tugasmu di awal proses ini memang harus menjadi sosok yang membuatnya nyaman dan terbiasa dengan kehadiranmu. Jika kamu melihat sinyal feed back yang positif dari si dia, kamu bisa terus melanjutkan proses pendekatan ini. Jika ingin memastikannya, kamu bisa tunggu beberapa minggu untuk tahu, apakah dia membutuhkanmu atau tidak.
ADVERTISEMENTS
5. Setelah melakukan pendekatan. Jangan lupa untuk tanyakan sahabat si dia, apakah dia memiliki perasaan padamu atau tidak
Photo by Freestocks via http://www.unsplash.com
Photo by Freestocks via http://www.unsplash.com
Setelah dirasa kamu sudah cukup menjalani pendekatan dengan si dia, jangan lupa tanyakan kepada sahabatnya, apakah si dia memiliki perasaan atau ketertarikan terhadapmu selama ini. Hal ini perlu kamu tanyakan, agar kamu tahu di mana posisimu saat ini. Apakah kamu hanya dianggap sebagai teman dekatnya atau ternyata dia tertarik padamu juga setelah proses pendekatan yang kamu lakukan. Ingat kamu juga perlu kejelasan dalam proses pendekatan ini, oleh sebab itu jangan malu untuk menanyakan pada sahabatnya.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”