Berbagai Kelas di Tempat Fitness yang Bisa Kamu Ikuti Biar Terus Semangat Olahraga

Untuk mendapatkan badan tubuh yang sehat dan memiliki bentuk yang indah, kita memang harus olah raga. Banyak cara olah raga yang dapat kita lakukan, salah satunya dengan pergi ke gym. Tapi terkadang tentu kita akan merasa bosan dengan keadaan kegiatan olah raga yang yang begitu-begitu saja. Tapi jangan salah, di gym ternyata banyak hal yang bisa kita lakukan lho. Ada beberapa kelas yang dapat kita ikuti guna tubuh yang lebih sehat dan indah, kita inti yuk apa saja!

ADVERTISEMENTS

1. Body Pump

Body Pump dibuat pertama kali pada tahun 1991 oleh Phillip Mills. Inti dari Body Pump adalah gerakan mengangkat beban. Namun tidak hanya gerakan mengangkat beban, banyak variasi gerakan-gerakan lain yang biasa dilakukan pada kelas body pump. Kelas body pump juga diiringin dengan musik yang dapat membuat kita semangat. Sehingga durasi 60 menit tentu tidak akan terasa. Kita sendiri yang mengatur berapa berat beban yang akan kita gunakan, mulai dari beban paling ringan, kemudian ditambahkan, dan pada saat cooling down, kita turunkan lagi bebannya. Pada saat pertama melakukannya, otot-otot tentu akan merasa sakit, namun lihat nanti hasilnya, lengan kamu akan terasa kencang dan bagus.

ADVERTISEMENTS

2. Body Combat

Pada saat body combat, kita akan melakukan beberapa gerakan boxing tanpa sarung tinju dan samsak. Gerakannya juga diiringi musik dan tentunya sangat membakar kalori. Pada saat kelas body combat, jarak antara sebelah, depan, dan belakang jangan terlalu dekat ya. Bisa-bisa nanti malah saling menendang. Karena gerakan body combat butuh ruang yang cukup lebar. Sama seperti body pump, gerakan ini juga dapat memperbesar otot lengan lho.

ADVERTISEMENTS

3. RPM

RPM adalah kelas bersepeda. Bersepeda di GYM? Jangan salah, sepedanya semua diam di tempat. Namun kita akan menggoes sepeda tersebut sekencang-kencangnya dengan bebab kesulitan yang terus ditambah. Keringat yang keluar akan lebih banyak dari pada kita bersepeda di komplek rumah lho. Karena diiringi musik, tentu akan menambah semangat. RPM berguna untuk mengecilkan paha dan memperkuat otot kaki. Ayo yang merasa pahanya besar nih, coba deh RPM.

ADVERTISEMENTS

4. Sh’bam

Mungkin banyak yang belum mengetahui Sh’bam, karena katanya sh'bam adalah gebrakan yang baru setelah zumba. Kalau zumba tentu kita semua sudah pernah mendengar. Nah, sh'bam ini ternyata berasal dari Amerika Latin dan menggabungkan beberapa gerakan seperti gerakan olahraga yang dipadukan dengan gerakan dansa latin seperti cha-cha, salsa, tango, sampai flamenco. Sh'bam ini sangat menyenangkan karena musiknya mulai dari lagu dansa jadul sampai EDM. Dan gerakannya pun banyak berpusat pada pinggu dan dada yang pastinya sangat bagus untuk perempuan. Seru banget kan?

ADVERTISEMENTS

5. Pilates

Walaupun pilates sekilas kita lihat mirip yoga, namun ternyata sangat berbeda dengan yoga. Jika yoga sangat baik untuk pikiran, pilates sangat baik untuk mengecilkan lemak di perut. Pilates sebenarnya kegiatan yang sangat dinamis dan cepat, jadi ada baiknya apabila kita melakukannya bersama instruktur bagi yang baru pertama kali. Kita sebenarnya sangat dituntut untuk mengendalikan pikiran dengan kontrol yang tinggi, konsentrasi, dan fokus.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang mahasiswi tingkat akhir di Sastra Jepang, Unpad. Seseorang yang sangat menyukai novel detective dan sastra dan hobi menulis.