#BeraniWujudkanMimpi-Mimpimu Apa Sih? Jadi Orang Kaya? Eiits Pastikan Dulu Kalian Punya Kualitas di Bawah Ini.

Siap menjemput kesuksesan di masa depan

Setiap orang berhak memiliki mimpi dan cita-cita apapun dalam hidupnya selama  itu berdampak positive bagi diri sendirinya, lingkungan keluarganya ataupun untuk orang lain. Tapi kalau kalian ditanya mimpi mu apa? Hanya satu menjadi orang yang sukses. Ya kata-kata yang sering kita dengar  banyak orang yang hanya ingin tapi tidak benar-benar mau berjuang untuk mencapai mimpi tersebut.

Dan kita pun tahu sukses itu ada banyak. Sukses dalam berumah tangga, sukses dalam keluarga, karir , hubungan asmara dan yang menjadi bonus adalah sukses dalam hal materi. Saat kita mengatakan ingin sukses, mungkin akan ada terdengar suara-suara. Ah hidup jangan terlalu mengejar materi, percayalah kepuasan setiap orang itu berbeda-beda. Yang berkata seperti ini apakah pernah hidup susah dengan makan hanya sekali sehari dan menanggung hutang yang banyak, biarlah mereka bermimpi apapun selama itu tidak menganggumu dukunglah dia dan berikan mereka support.

Berikut hal-hal yang bisa kamu tanamkan dan lakukan untuk menggapai sukses versimu.

ADVERTISEMENTS

1. Mulai bergerak

Mulailah dengan langkah kecil

Mulailah dengan langkah kecil via https://www.pexels.com

Mulailah dengan satu langkah terlebih dahulu, karena kata orang memulai itu adalah hal yang paling sulit. Saat kamu mulai melangkah 1 langkah kamu akan melihat. Wah ternyata seperti ini tidak seenak yang dibayangkan. Haha ya untuk keluar dari zona nyaman memang tidak mudah mungkin kamu akan menemukan kegagalan di langkah pertama.

Tapi saat kamu terus melangkah ke-2 dan ke-3 kalinya kamu akan mulai memahami jalanmu dan kamu akan mulai terbiasa untuk itu.

ADVERTISEMENTS

2. Siap mengorbankan waktu

Waktu itu berharga

Waktu itu berharga via https://www.pexels.com

Saat kita masih bekerja dengan orang lain normalnya kita bekerja 8 jam sehari , membantu mewujudkan mimpi orang lain tapi tidak boleh kita pungkiri juga kita mendapatkan rezeki dari sana.

Tapi jika kamu ingin mewujudkan mimpimu kamu harus bekerja lebih dari itu 12 jam sehari, mengorbankan waktu untuk diri sendiri, mengorbankan waktu untuk tidak nongkrong bersama teman ataupun intensitas bersama keluarga berkurang karena kamu lagi focus mengejar mimpimu.

ADVERTISEMENTS

3. Rajin membaca

Buku adalah jendela dunia

Buku adalah jendela dunia via https://www.pexels.com

 Memang di era digital seperti ini , berita dengan mudah kita dapatkan di surat elektronik maupun di google. Tapi dengan membiasakan membaca buku juga berpengaruh sangat baik untuk diri kita sendiri mencegah pikun di usia dini dan dapat melihat dunia dari berbagai sisi, akan membentuk pola pikir kita.

Dan membuat kita lebih percaya diri, karena melalui buku kita juga bisa mengenal dunia, buku adalah jendela dunia.

ADVERTISEMENTS

4. Tidak cepat puas

Tidak pernah cepat puas

Tidak pernah cepat puas via https://www.pexels.com

Kita memang tidak boleh cepat puas dengan hasil yang sudah didapatkan . Tidak cepat puas tapi selalu bersyukur jadi itu dibedakan ya. Misalnya saja kalau kita sudah mendapatkan posisi yang bagus di suatu perusahaan misalnya sudah menjadi level SPV kita bersyukur tapi tidak dosa bila kita ingin meningkatkan karir ingin menjadi manager.

Tidak ada yang menyalahkan ambisi kita itu, itu artinya kalian siap belajar hal baru lagi memang diri kalian sudah ditakdirkan untuk menjadi orang sukses kalau kalian selalu suka dengan tantangan.

ADVERTISEMENTS

5. Ikut dalam berbagai organisasi untuk menambah relasi

Aktif dalam berbagai organisasi

Aktif dalam berbagai organisasi via https://www.pexels.com

Memiliki relasi yang banyak merupakan suatu aset yang sangat berharga . Karena kita akan bertemu dengan banyak orang siapa tau salah satunya akan menjadi rekan bisnis kalian . Mimiliki circle yang sama dengan kalian.

Maka kalian tidak akan terasing ,tidak akan merasa berbeda , mereka semua akan senang hati mendukung mimpi-mimpi kalian. 

Yul #BeraniWujudkanMimpi dan buktikan kepada mereka yang pernah meremehkanmu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Perkenalkan nama saya gusti ayu putri sari dewi. Umir 28 tahun. Kelahiran denpasar balim pekerjaan karyawan swasta.