Beberapa Kebohongan yang Akan Kamu Dengar Saat Kamu Mengejar Mimpimu, Teguhlah atau Kamu Akan Menyerah!

Setiap orang memiliki mimpi tentang kesuksesan mereka sendiri dan saat mengejar mimpi tersebut akan ada banyak nasihat dari sekeliling mereka. Nyatanya, tidak semua nasihat itu benar, bahkan kebanyakan hanyalah kebohongan yang memang sering terdengar saat seseorang mulai mengejar mimpi mereka. Berikut hal bohong yang akan kamu dengar saat kamu mulai mengejar mimpimu.

ADVERTISEMENTS

1. Kamu boleh mengejar mimpimu suatu hari nanti, tapi tidak untuk saat ini.

"Suatu hari nanti?" Kapankah tepatnya suatu hari itu? Salah satu hal yang sering sekali tidak dimengerti akan orang-orang umumnya adalah "suatu hari" itu sering sekali hanyalah sebuah penggambaran yang digunakan orang-orang malas untuk menunda sesuatu ke kemudian hari. Selalu bayangkan bahwa hari ini hanyalah satu-satunya hari dimana kamu dapat memulai mengejar mimpimu dan melakukan perubahan besar dalam hidupmu. Sadarilah bahwa tujuan akhir dari hidup adalah mengejar mimpi, jadi untuk apa kamu menundanya?

Jika kamu tidak berhasil maka kamu akan benar-benar celaka

Inilah nasihat bohong yang paling umum dan juga paling efektif dalam mengubah pendirian seseorang. Hal ini sama sekali tidaklah benar, hal terburuk yang dapat terjadi ke kamu jika kamu gagal saat mengejar mimpi adalah kamu kembali melakukan pekerjaan membosankan yang dikenal sebagai zona aman berkarir.

Pada kenyataannya, mereka yang sudah dari awal memutuskan untuk mengejar mimpi mereka tidak akan menyerah walaupun jika mereka mengalami kegagalan. Itulah sebabnya mengapa kita sering sekali mendengar untuk "berdiri kembali sesudah jatuh", setiap orang yang sukses kemungkinan besar pasti pernah mengalami kegagalan dalam hidupnya.

ADVERTISEMENTS

2. Tidak mungkin!

"Tidak mungkin" hanya dapat muncul jika kamu belum pernah mencoba melakukannya. Kata "tidak mungkin" itu hanyalah sebuah alasan yang muncul karena belum pernah ada orang yang dapat merealisasikannya. Jika semua orang berhenti mengejar mimpi mereka hanya karena sebatas kata "tidak mungkin" maka komputer tidak akan pernah ditemukan, iphone tidak pernah akan ada, facebook tidak pernah akan terjadi, Neil Armstrong tidak akan pernah menginjakkan kakinya di bulan, dan banyak sekali hal yang tidak akan terjadi.

Napoleon pernah berkata bahwa: "Tidak mungkin adalah kata-kata yang hanya dapat ditemukan di kamus para orang bodoh."

ADVERTISEMENTS

3. Hanya sedikit dari mereka yang beruntung yang dapat berhasil

Beberapa Kebohongan yang Akan Kamu Dengar Saat Kamu Mengejar Mimpimu, Teguhlah atau Kamu Akan Menyerah!

Keberhasilan juga milik kamu via http://lifestyle.liputan6.com

Satu lagi kebohongan umum yang akan sering kamu dengar saat kamu akan mengejar mimpi. Nasihat ini sendiri sangatlah ambigu, mereka yang "beruntung" dapat berhasil karena mereka percaya akan keputusan mengejar mimpi mereka daripada mendengarkan kebohongan yang sama sekali tidak membantu. Merekalah yang memiliki semangat, tekad, dan keteguhan dibandingkan yang lainnya.

Sebuah artikel menuliskan bahwa mereka yang mengatakan kegagalan seharusnya diracun karena kegagalan itu sendiri adalah bumbu utama dari keberhasilan. Jika kita lihat sisi positifnya, dalam mengejar mimpi tidak ada yang namanya kegagalan. Yang dapat terjadi hanyalah kamu berhasil atau kamu sedang belajar, inilah situasi win-win (menang-menang). Kesalahan terbesar yang dapat kamu lakukan adalah terlalu takut membuat kesalahan. Jika kamu tidak dapat menangani kegagalan, maka itu berarti kamu juga tidak siap menangani keberhasilan.

Salah satu persepsi paling salah dari masyarakat kita adalah kepercayaan bahwa kamu membutuhkan uang beratus-ratus juta untuk membangun perusahaan yang juga menghasilkan penghasilan ratusan juta tersebut. Sebenarnya yang kamu butuhkan adalah ide, semangat, keteguhan dan kerja keras untuk mendapatkan sumber daya tersebut. Stevie Wonder tidak dapat melihat, namun ia memanfaatkan pendengarannya dalam hobi bermusiknya. Jika Stevie mendengarkan ocehan kegagalan, maka hari ini kita tidak mengenal Stevie yang telah mendapatkan 25 penghargaan Grammy!

ADVERTISEMENTS

4. Mengejar mimpi itu sangatlah susah!

Beberapa Kebohongan yang Akan Kamu Dengar Saat Kamu Mengejar Mimpimu, Teguhlah atau Kamu Akan Menyerah!

Mimpimu harus diperjuangkan via http://nyunyu.com

Ya, mengejar mimpi memang bukan hal yang mudah, namun tidak ada pekerjaan yang benar-benar mudah, bekerja sebagai bos saja juga bukanlah hal yang mudah bahkan sangat sulit. Memang jalan mengejar mimpi itu tidak seindah dongeng Disney, tapi jika kamu siap melawan tantangan-tantangan tersebut maka kamu akan menemukan dirimu dalam sebuah petualangan dengan harga menjanjikan di akhir perjalanan kamu. Yang perlu kamu ketahui hanyalah bahwa mengejar mimpi itu berarti kamu bekerja dua kali lebih keras dibandingkan mereka yang tidak, karena kamu harus siap mengorbankan banyak hal khususnya waktu personal kamu.

Sangat bohong! Tidak ada seorangpun yang dapat melawan dunia hanya dengan sendirian. Mereka membutuhkan sebuah tim atau sekumpulan orang yang percaya akan mimpi yang sama dan siap mengejar mimpi tersebut. Temukanlah orang-orang tersebut dan dengan tim yang tepat maka kamu akan siap mendaki puncak dunia. Tapi berhati-hatilah, mengejar mimpi bersama orang yang salah hanya akan menghambatmu.

Temukanlah orang-orang tersebut dan dengan tim yang tepat maka kamu akan siap mendaki puncak dunia. Tapi berhati-hatilah, mengejar mimpi bersama orang yang salah hanya akan menghambatmu.

ADVERTISEMENTS

5. Kedengarannya seperti kerja keras yang luar biasa

Beberapa Kebohongan yang Akan Kamu Dengar Saat Kamu Mengejar Mimpimu, Teguhlah atau Kamu Akan Menyerah!

Kerja keras via http://bintang.com

Memang mengejar mimpi membutuhkan usaha yang keras, tapi itu sepadan !

Tentunya! Namun itu tidak berarti bahwa semua itu tidak sepadan. Masyarakat umumnya tidak memiliki orientasi untuk mengejar mimpi, mereka hanya berusaha bertahan hidup untuk dapat membayar tagihan mereka. Pada kenyataannya, pekerjaan yang kamu kira adalah pekerjaan keras tidak akan terlihat sangat keras jika orang-orang sekitar kamu juga bekerja sama kerasnya dengan kamu. Kamu harus dapat membedakan mereka yang bersantai dengan mereka yang benar-benar bekerja keras. Tidak ada salahnya juga jika kamu bekerja keras karena kamu melakukan pekerjaan yang memang kamu sukai.

Selain nasihat bohong yang akan kamu dengar saat mengejar mimpi ini, masih akan ada banyak sekali hal-hal bohong lainnya yang akan kamu temui. Ingatlah bahwa yang terpenting adalah semangat dan keteguhan dalam mengejar mimpi kamu tetap membara. Never give up, never give up, no matter what.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

why so serious...

6 Comments

  1. I’ll never give up. Never till I get it, or till I burried in some place without my soul..

  2. Dewi RA berkata:

    good for u miss diah