Baterai Smartphonemu Cepat Habis? Ini Dia 5 Tips Hemat Baterai Smartphone yang Benar!

Dampak dari penggunaan smartphone yang berlebihan menyebabkan daya baterai juga cepat habis

Zaman era milenial baru-baru ini, smartphone yang di rilis semakin canggih. Smartphone sekarang rata-rata di bekali dengan layar touchscreen yang lebar, processor yang cepat dan juga RAM / memori yang lumayan besar, akibatnya kecenderungan untuk memakai dan menatap layar smartphone pun menjadi berlebihan.

Dampak dari penggunaan smartphone yang berlebihan menyebabkan daya baterai juga cepat habis. Tidak perlu panik! Berikut ini beberapa tips untuk menjawab permasalahan kamu tentang cara hemat baterai.

Mungkin kamu akan kesal ketika membeli smartphone keluaran terbaru, baru memakai selama 3 bulan tapi baterainya tidak bertahan lama sesuai ekspektasi. Nah untuk mengetahui tips lengkapnya, yuk perhatikan cara-cara di bawah ini.

ADVERTISEMENTS

1. Hindari mode getar pada Smartphone

Mode Smartphone

Mode Smartphone via https://ponseli.com

Seringnya sebagian orang memakai mode getar untuk memudahkannya dalam berinteraksi tanpa berisik dengan suara ringtone HP nya.

Tapi hal ini justru malah membuat baterai cepat habis karena membutuhkan daya daya besar untuk menggetarkan mode vibrator yang ada sehingga baterai smartphone bekerja lebih.

ADVERTISEMENTS

2. Jangan biarkan smartphone overheat

Kamera HP Samsung

Kamera HP Samsung via https://www.google.com

Jika kamu sering menggunakan smartphone maka akan membuat smarphone tersebut overheat karena penggunaan yang berlebihan misalnya terlalu banyak mengambil foto dengan kamera.

Agar tidak overheat, gunakan smartphone secara bijak, misalnya kamu yang gemar selfie, gunakan kamera jika saat perlu dan mematika aplikasi dari background HP agar hemat baterai.

ADVERTISEMENTS

3. Jangan charge baterai semalaman

Kebiasaan yang sering di lakukan banyak orang adalah men-charge HP semalaman berharap ketika sudah pagi dan berangkat kerja, HP bisa digunakan dalam keadaan baterai full. Kebiasaan tersebut dapat mengakibatkan smartphone overheat terutama pada permukaannya dan membuat baterai lama – kelamaan akan rusak.

Agar umur baterai kamu lebih panjang, maka lebih baik lakukan isi ulang baterai smartphone saat sisa baterai 30% dan cabut saat sudah terisi 80%. Tujuannya untuk menjaga siklus baterai smartphone agat tetap hemat.

ADVERTISEMENTS

4. Aktifkan Battery saver pada smartphone

Bateray Saver

Bateray Saver via https://www.google.com

Tipe smartphone dengan Android lollipop 5.0 atau sejenisnya sudah dibekali dengan fitur battery saver. Maka dengan mengaktifkan fitur ini, baterai smartphone kamu meski dalam keadaan low-batt, sistem smartphone akan otomatis mengurangi performa dari CPUnya.

ADVERTISEMENTS

5. Jauhi aplikasi yang banyak iklan

Iklan Smartphone

Iklan Smartphone via https://rajasamsung.com

Seringnya mendownload aplikasi untuk menjawab rasa penasaran tetapi setelah dibuka ternyata banyak iklan maka secara tidak langsung, iklan–iklan tersebut mengakibatkan performa smartphone kamu menurun dan lebih cepat habis dari biasanya.

Nah itulah 5 tips untuk menghemat baterai yang bisa kamu lakukan pada smartphone masing-masing. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Sosok wanita periang dengan ketawa lepas. Suka makan coklat sembari menulis.