Sebagian besar pencari kerja millenials saat ini pasti punya yang namanya smartphone, nah buat menunjang aktivitas pencarian kerja sebaiknya perlu install beberapa apps ini di smartphone dan buat beberapa akun di situs lowongan kerja ini, cus langsung aja check this out:
ADVERTISEMENTS
1. Career Center Kampus
Career center kampus ini adalah platform yang dibuat untuk menjembatani antara mahasiswa/alumni suatu perguruan tinggi yang sedang mencari pengalaman kerja atau magang dengan perusahaan-perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja dari perguruan tinggi tersebut.
Contoh dari platform ini adalah ECC UGM, Karir ITB, CDC UI, UCC Undip. Biasanya untuk mendaftar pada platform ini kita perlu membayar sejumlah biaya pendaftaran (rata-rata Rp.100.000 untuk keanggotaan seumur hidup) kecuali kalau kita mahasiswa atau alumni kampus tersebut maka biayanya gratis.
Lowongan-lowongan kerja yang dipasang pada platform ini sebagian besar menyasar lulusan baru atau freshgraduates, selain itu juga sering kali ada penawaran magang. Di Career Center Kampus hampir pasti tidak akan ditemukan lowongan palsu alias penipuan karena lowongan sudah difilter dengan cukup ketat.
ADVERTISEMENTS
2. Job Portal Mainstream
Job portal jenis ini adalah yang paling umum dan paling banyak dikenal oleh para pencari kerja, contohnya adalah Jobstreet.com, Jobsdb, karir.com, indeed.com
Untuk job portal jenis ini tidak dipungut biaya untuk mendaftar, dan lowongan yang tersedia sangatlah banyak mulai dari freshgraduate bahkan hingga yang berpengalaman belasan tahun, lowongan yang disediakan pun cukup umum, tetapi perlu hati-hati karena seringkali ditemukan scam alias lowongan palsu yang ujung-ujungnya akan merugikan kita, jadi perlu jeli ya!.
ADVERTISEMENTS
3. Job Portal Millenials
Nah, untuk job portal jenis ini cenderung baru (umurnya belum sampai 10 tahun) dan cenderung menyasar pencari kerja berumur millenials dan sebagian besar lowongannya adalah lowongan kerja atau magang di perusahaan start up yang sekarang sedang mulai menjamur terutama di Jabodetabek.
Job portal jenis ini memiliki interface yang cenderung fresh dan lebih terlihat 'anak muda banget'. Contoh dari job portal jenis ini adalah Glints, kalibrr, dan Ambiz.
ADVERTISEMENTS
4. LinkedIn
LinkedIn adalah media sosial khusus dunia professional alias dunia kerja, banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan dari LinkedIn, antara lain kita bisa mengontak dan berinteraksi dengan para professional di bidangnya, bisa menjadi sarana personal branding untuk diri kita dengan cara mengupdate CV online kita secara berkala dan memposting hal-hal yang berkaitan dengan keilmuan atau pekerjaan kita, selain itu kita juga bisa mendapatkan lowongan pekerjaan langsung dari karyawan HRD yang memposting lowongan di timeline, dan tentunya kita juga dapat mengambil ilmu seputar pengembangan diri dan karir dari para professional, trainer, dsb. sehingga menambah wawasan kita dari berbagai perusahaan.
ADVERTISEMENTS
5. Telegram
Telegram adalah media sosial berbasis chat seperti WhatsApp namun dengan fitur yang jauh lebih banyak dimana kita bisa gabung ke dalam grup rekrutmen setiap perusahaan, grup CPNS, grup beasiswa LPDP, dsb. yang mana di dalamnya para member sendiri yang akan saling sharing tentang info lowongan pekerjaan sehingga informasi akan semakin banyak yang bisa kita ambil, sistem Telegram yang berbasis cloud juga akan memudahkan kita untuk mendapatkan informasi yang kita inginkan dengan tisak 'memakan' memori penyimpanan yang terlalu banyak.
Untuk mencari grup lowongan kerja di telegram cukup ketikan nama perusahaan di kolom 'search' lalu kita tinggal tap dan klik join pada grup yang ingin kita tuju.
Semoga bermanfaat dan tetap semangat!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”