Apa Saja Persiapan yang Harus Kamu Lakukan Saat Memutuskan Kuliah ke Luar Negeri?

Kuliah di luar negeri adalah impian semua orang.

Kuliah di luar negeri adalah impian semua orang. Karena banyak sekali hal yang di dapatkan dari segi pengalaman  berupa lingkungan, serta kehidupan yang baru. Dan yang paling menantang adalah cara belajar  yang memaksa kita lebih berusaha agar tak tertinggal.  

Memang banyak sekali hal yang harus dipertimbangkan, di bawah ini adalah kiat-kiat agar kamu tak gugup dalam mengambil keputusan.

ADVERTISEMENTS

1. Survey tentang negara impianmu

Yang pertama kali harus kamu lakukan adalah mencari tahu tentang negara yang ingin kamu tuju, bisa melalui internet atau dari teman-teman yang pernah merasakan kuliah di negara tersebut. Kemudian yang harus kamu pertimbangkan adalah biaya kuliah, biaya hidup dan juga yang tidak kalah penting adalah musim yang ada negara tersebut.

Ini dilakukan agar kamu tidak terlalu merasa shock setelah sampai disana.Jadi jangan malu bertanya ya 🙂

ADVERTISEMENTS

2. Diskusikan dengan orang tua

diskusi dengan orang tua

diskusi dengan orang tua via http://nurulnurulaini.blogspot.com

Tak ada salahnya bermimpi setinggi langit, tapi jangan lupa menceritakannya kepada orang terdekat.Walaupun sesekali berdebat tentang rencanamu tetapi orang tua adalah orang yang paling berpengaruh mewujudkannya.

Mereka lebih berpengalaman dalam mempertimbangkan tentang apa yang harus kamu lakukan dalam hidupmu. Jangan lupa untuk meyakinkan orang tuamu agar tak ragu yaa..

ADVERTISEMENTS

3. Belajar bahasa asing

Belajar bahasa asing

Belajar bahasa asing via http://www.google.com

Bahasa adalah yang terpenting ketika kamu memutuskan untuk kuliah ke luar negeri. Kamu harus mempersiapkan diri dengan belajar bahasa negara yang kamu inginkan, agar bisa berinteraksi dan belajar di kelas tanpa banyak hambatan. 

Karena di beberapa negara juga mewajibkan bahasa Arab atau Inggris sebagai bahasa pengantar pembelajaran bahkan di beberapa universitas menargetkan nilai minimum (toefle, toafle, dan lain-lain)  yang harus kamu dapatkan agar bisa mengikuti kelas seperti mahasiswa lainnya. Semangat belajar ya.

ADVERTISEMENTS

4. Menabung

Ketika memutuskan untuk kuliah keluar negeri salah satu yang perlu kamu lakukan adalah dengan menabung, karena mata uang di setiap negara berbeda. Sehingga membutuhkan banyak biaya agar bisa mewujudkannya.

Tak perlu banyak, sedikit demi sedikit saja. Dan ini juga termasuk pembuktian terhadap dirimu sendiri dan juga cara meyakinkan orang tua bawa kamu tak main-main dengan apa yang kamu impikan.

ADVERTISEMENTS

5. Persiapan diri dan mental

persiapan diri

persiapan diri via https://www.google.com

Tak hanya persiapan dalam hal belajar, persiapan mental juga perlu. Biasakanlah dirimu agar mandiri, karena ketika sudah di luar negeri, akan jauh sekali dengan keluarga.

Latihanlah dengan menyelesaikan masalahmu sendiri, serta mulailah belajar bersosialisasi dengan orang disekitarmu. Karena akan sangat berdampak untuk kehidupanmu ketika sudah merantau nanti.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

pengagum senja