Alasan Kenapa Punya Wajah Tampan dan Cantik Aja Nggak Cukup Jadi Modal untuk Menjalin Hubungan!

 

Ah, masa sih cantik-cantik begini kok gak punya pacar? Kenapa sih nggak pacaran aja? Ada banyak orang yang suka sama kamu tau!

Hmmm… pernahkah dirimu merasa heran ketika tahu ada temanmu yang cantik atau tampan tapi ternyata dia masih betah menjomblo? Aneh bukan rasanya? Ya, cewek-cewek dan cowok-cowok beruntung yang punya paras rupawan tentunya bisa punya peluang lebih besar untuk terlepas dari jeratan status jomblo. 

Wajah ayu dan ganteng bisa jadi modal utama untuk bisa menarik perhatian lawan jenis. Jika seperti ini, sudah pasti mereka akan lebih mudah untuk mendapatkan pacar dan bisa menjalin hubungan asmara dengan mudah, bukan?

Tapi nyatanya teori seperti itu salah besar. Kata siapa orang-orang yang cantik atau ganteng udah pasti gampang cari pacar? Siapa bilang orang yang cantik atau ganteng udah pasti bisa dengan mudah menjalin hubungan? Soal tampang itu sih untung-untungan, tapi soal hati dan cinta, itu beda perkara.

Kalau sudah ngomongin hati dan cinta, semua orang kedudukannya setara! Mau yang cantik, ganteng dan enggak, mereka sama-sama berjuang untuk ngedapetinnya. Karena untuk menjalani hubungan yang serius itu, modal wajah cantik atau ganteng doang mah nggak cukup!

 <>1. Hubungan lebih dari sekadar penampilan fisik, karena menjalin hubungan itu adalah soal komunikasi.
Bukan masalah tampang, tapi komunikasi.

Bukan masalah tampang, tapi komunikasi. via http://www.huffingtonpost.com

Ya, karena menjalin hubungan itu yang terpenting adalah soal komunikasi. Kalau diajak ngobrol nyambung atau enggak? Bayangkan kalau punya pacar tapi nggak bisa nyambung kalau diajak diskusi atau bahan bercanda?

Cantik dan ganteng aja nggak cukup untuk jadi modal menjalin hubungan, karena itu bukan komponen utama. Orang-orang yang cantik atau ganteng memang bisa saja ngedapetin pacar dengan mudahnya, tapi mereka juga milih-milih orangnya. Mereka juga pasti bakal mencari orang yang bisa nyambung untuk diajak ngobrol atau diskusi.

Ganteng atau cantik bukan berarti mereka sekonyong-konyong bisa nemuin pacar yang mereka inginkan. Proses terbentuknya cinta itu tak semudah yang kita bayangin. Karena itu, kita nggak perlu heran atau bahkan takjub saat tahu temanmu yang cantik atau ganteng betah ngejomblo. Karena bagaimanapun juga yang namanya cinta itu nggak bukan perkara tampang.

<>2. Wajah cantik dan tampan memang sangat sedap untuk dipandang, tapi belum tentu nyaman di hati.
Cantik atau ganteng gak jamin bikin hatimu adem.

Cantik atau ganteng gak jamin bikin hatimu adem. via http://www.kaskus.co.id

Selain nyambung dalam berkomunikasi, hal lain yang bikin seseorang mantap untuk menjalin sebuah hubungan serius adalah soal kenyamanan. Apakah dia nyaman bila berada di dekat orang yang dia sukai? Apakah dia bisa merasa nyaman saat berbagi cerita dengan dia?

Kecantikan dan ketampanan seseorang memang terkadang bikin mata kita teduh, tapi belum tentu bikin hati kamu adem ayem.

Secantik-cantiknya cewek, dan seganteng-gantengnya cowok, nggak menjamin bikin mereka jadi “laku” begitu aja. Mereka butuh hal lain yang lebih dari sekadar tampang untuk bisa menarik hati seseorang yang mereka sukai. Kecantikan atau ketampanan manusia tidak bisa datang sepaket dengan sebuah kenyamanan.

Jadi jangan ngiri sama mereka-mereka yang cantik atau ganteng. Mereka-mereka yang cantik & ganteng juga nggak segampang itu lho untuk mendapatkan pasangan. Nasib mereka juga sama kayak kita-kita. Mau cantik, ganteng, ataupun enggak, kita semua sama-sama berjuang untuk membuat seseorang yang kita suka merasa nyaman berada di dekat kita. Dan itu bukanlah hal yang mudah.

<>3. Pacaran itu soal komitmen. Cowok seganteng Nicholas Saputra juga nggak sekonyong-konyong bisa dengan mudahnya nemuin pasangan yang mau berkomitmen sama dia, lho!
Orang ganteng juga gak gampang nemuin pasangan yang mau komitmen sama dia.

Orang ganteng juga gak gampang nemuin pasangan yang mau komitmen sama dia. via http://www.jaquilynshumate.com

Pacaran itu nggak seindah dan semudah di cerita-cerita film. Menjalin hubungan itu susah-susah gampang. Sebuah hubungan yang bisa langgeng dan survive itu adalah hubungan yang bisa terus mempertahankan komitmen bersama.

Jangan pikir cowok yang ganteng udah otomatis bakal nemu pasangan yang bisa langsung serius mau berkomitmen sama dia. Jangan salah, mereka-mereka yang ganteng atau cantik itu juga mesti melalui perjalanan panjang supaya bisa ketemu dengan pasangan yang mau berkomitmen sama dia. Nggak semudah yang kita bayangkan bukan?

<>4. Karena sejatinya menjalin hubungan itu juga soal berbagi, dan itu tak ada hubungannya dengan tampang seseorang.
Pacaran itu soal berbagi. Gak ada hubungannya sama tampang.

Pacaran itu soal berbagi. Gak ada hubungannya sama tampang. via http://angel.ge

Pacaran itu sama dengan berbagi. Berbagi apa? Berbagi tentang banyak hal dengan pasangan kita. Mulai dari berbagi senang, sedih, keluh, kesah, cerita, pengalaman, dan masih banyak lagi. Ini juga jadi salah satu faktor utama yang mendorong kita untuk mencari seorang pendamping bukan?

Karena memang pada dasarnya semua manusia, baik yang cantik, ganteng, setengah cantik.ganteng, dan sedikit cantik atau ganteng memiliki kebutuhan personal akan hal tersebut. Oleh karena itulah, saat kita menjalani sebuah hubungan, perlu untuk saling terbuka, jujur, dan menekan keegoisan masing-masing. 

Sudah pasti hal ini nggak ada sangkut pautnya dengan tampang seseorang. Kalau kamu punya teman yang cakepnya bikin kamu berucap subhanallah, tapi sampai sekarang dia masih betah aja ngejomblo, bisa jadi karena dia belum menemukan seseorang yang bisa diajak utuk berbagi. Sekali lagi, terbukti tampang cakep nggak ngejamin dia bakal mudah nemuin jodoh, bro!

<>5. Menjalin hubungan itu nggak sekadar mencari pasangan untuk bersenang-senang, tapi juga pasangan yang bisa membuatmu jadi orang yang lebih baik dari sebelumnya.
BIsa bikin kamu jadi lebih baik nggak?

BIsa bikin kamu jadi lebih baik nggak? via http://eznewlife.com

Misalnya nih, kamu adalah cowok atau cewek yang cakep banget. Banyak orang yang naksir dan pengen menjalin hubungan denganmu. Saat ada salah satu diantara gebetanmu ada yang resmi jadi pacarmu, tapi ternyata kamu nggak bisa memberi dampak positif buat dia, lama kelamaan dia bakal mundur perlahan darimu.

Yup, hubungan yang baik adalah hubungan yang bisa memberikan dampak positif bagi dirimu. Entah itu dari sisi pengetahuan, pengalaman, atau lainnya. Percuma saja kamu punya paras cantik dan tampan, tapi kamu malah bikin hidupnya gak jauh lebih baik dari dirinya yang dulu.

Mau secantik dan setampan apapun seseorang, kalau da tidak bisa menjadi seseorang yang bisa memberi pengaruh positif sudah tentu orang tidak akan berminat menjalin hubungan dengannya. Jangankan pacaran, berteman saja sepertinya orang-orang akan berpikir dua kali. 

 

Jadi pada intinya, tampang seseorang bukanlah harga mati dalam perjalanan mencari jodoh. 5 hal di atas adalah hal yang jauh lebih penting yang harus kamu punya daripada hanya sekadar paras rupawan.

Kalau kamu masih berpikir bahwa cowok ganteng atau cewek cantik udah pasti gampang nemuin tambatan hati itu salah besar. Mereka juga sama-sama berusaha. Meski mereka dianugerahi tampang yang lebih oke, mereka juga nggak segampang itu ngedapetin pasangan hidupnya kok!

Jadi nggak usah khawatir jodohmu diembat sama orang-orang yang menurutmu lebih cantik atau ganteng darimu. Percaya deh, apapaun bentuk wajahmu, kamu punya kesempatan yang sama buat ngedapetin jodoh!

 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Gak bisa nulis, tapi maksa nulis. Ya, namanya juga usaha, bro!

7 Comments