Tempat favorit untuk bersantai bersama keluarga adalah di ruang keluarga. Poin penting yang perlu diperhatikan dalam mendesain ruang keluarga impian adalah kenyamanan serta ketenangan. Walaupun lahan terbatas, kita tentunya berharap dapat memanfaatkan ruang secara maksimal. Selain menentukan konsep, sebaiknya rundingkan dengan pasangan atau anggota keluarga lain agar ruangan benar-benar nyaman sesuai dengan kebutuhan.
Supaya memudahkan kamu yang ingin mendesain ruang keluarga impian, simak yuk, delapan idenya berikut ini. Cocok untuk keluarga yang baru menikah juga, loh.
ADVERTISEMENTS
1. Ruang keluarga bergaya tradisional ala Jepang
Nyaman dan tenang. Kesan itulah yang langsung terpancar ketika memasuki ruang keluarga ini. Menggunakan desain interior ala rumah tradisional Jepang, kamu tidak memerlukan banyak pemilihan warna dan dekorasi yang berlebihan.
Perpaduan warna palet dan putih menciptakan suasana pedesaan. Penambahan sofa pendek memberi kesan mewah di dalamnya. Apalagi, dengan full fall window lengkap dengan tirai warna putih, terciptalah kesejukan yang luar biasa.
ADVERTISEMENTS
2. Dapur dan ruang keluarga jadi satu garis yang indah
Kamu tetap bisa mendesain ruang keluarga impian yang indah meski dengan lahan yang terbatas. Seperti pada rumah IS House di atas, yang menampilkan konsep modern dengan menggabungkan dapur dan ruang keluarga. Didominasi warna putih, ruang keluarga ini terlihat elegan dengan tambahan warna-warna cerah serta ornamen kayu yang mempertegas kesan mewah.
ADVERTISEMENTS
3. Ruang keluarga bergaya American Classic
Menciptakan suasana natural di dalam ruang keluarga dapat menjadi pilihan tepat. Sebagai tempat berkumpul, ruang keluarga bergaya American Classic ini akan memberikan rasa nyaman dan ketenangan pada seisi rumah. Tempatkan tanaman hias ataupun pot di sudut ruang keluarga agar nuansanya lebih segar dan hidup.
ADVERTISEMENTS
4. Ruang keluarga dengan sentuhan gaya Skandinavia
Jika rumah kamu memiliki ukuran yang benar-benar mungil, gaya Skandinavia sangat tepat untuk diaplikasikan. Kamu bisa menggunakan furnitur yang sederhana untuk melengkapi dekorasinya. Sentuhan cat dinding putih akan tampak serasi dengan furnitur yang terbuat dari kayu. Hiasan dinding berupa art frame dan headboard semakin menambah menarik suasana.
ADVERTISEMENTS
5. Desain interior ruang keluarga bergaya eklektik
Bagaimana menurut kamu dengan ruang keluarga yang satu ini? Terlihat sangat cantik dan indah, bukan? Kamu bisa meniru gaya eklektik ini untuk ruang keluarga. Desainnya menggabungkan unsur-unsur tradisional, klasik, modern, dan juga industrial. Komposisinya saling menyatu secara pas dan harmonis.
Rak dekoratif dengan material besi di belakang sofa menghadirkan keunikan tersendiri. Untuk mendapatkan cahaya yang maksimal, gunakan jendela yang lebar dan besar.
ADVERTISEMENTS
6. Elegan yang tak lekang oleh waktu
Demi mewujudkan ruang keluarga impian yang menarik dan nyaman, kamu bisa mengaplikasikan gaya mid century. Ciri khas dari gaya mid century adalah menghadirkan nuansa yang tak lekang oleh waktu. Sebagian furnitur dan dekorasinya cenderung menggunakan warna-warna netral. Penggunaan lampu berkaki tinggi di sisi sofa semakin melengkapi desain mid century. Sementara, warna-warna gelap pada ubin serta material kayu menambah kesan elegan dan hangat.
7. Ciptakan kesan alami dan oriental
Ingin menghadirkan desain ruang keluarga yang lebih berbeda lagi? Gaya oriental bisa jadi pilihan untuk kamu aplikasikan pada ruang keluarga. Desain ruang keluarga ini terlihat sederhana namun tetap bernuansa alami dan elegan. Unsur paling menarik terletak pada ornamen kayu vertikal pada dinding. Penggunaan material kayu hampir memenuhi furnitur ruangan menciptakan kesan hangat dan nyaman.
8. Desain ruang keluarga minimalis yang harmonis
Ruang keluarga sejatinya hadir sebagai sentral keharmonisan dari setiap bagian rumah. Konsep minimalis dan sederhana yang tak terlalu banyak dekorasi bisa menjadi pilihan utama. Tambahkan wallpaper agar lebih menghidupkan suasana. Sofa letter L, coffee table, dan karpet bermotif pelangi semakin menambah kehangatan dan kenyamanan saat momen berkumpul bersama keluarga.
Apabila kamu belum memiliki rumah, tidak ada salahnya kamu melakukan riset desain ruangan keluarga idaman dari sekarang. Tips ini juga cocok buat kamu yang sudah berencana membangun rumah namun masih kebingungan dalam menentukan desain.
Kamu bisa menjadikan rekomendasi dari Arsitag untuk ruang keluarga impian sebagai referensi ketika merancang desain rumah masa depan kamu.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”