5 September 2018 kemarin film The Nun tayang perdaya di layar sinema Indonesia. Banyak penggemar film horor, apalagi yang menggilai cerita dari The Conjuring Universe, sudah mengantisipasinya. Soalnya di film The Nun inilah asal muasal iblis dari 4 film sebelumnya, yaitu Annabelle, Annabelle: Creation, The Conjuring dan The Conjuring 2 katanya bakal dikupas tuntas.
Selain Valak sebagai primadona di film The Nun ini, ada satu lagi nih yang turut menyita perhatian penonton. Nih kenalin Taissa Farmiga, pemeran Sister Irene yang menjadi ‘bulan-bulanan’ Valak di filmnya. Nah buat kamu yang penasaran sama sosok imut yang satu ini, nih Hipwee kumpulkan beberapa fakta menarik dari Taissa Farmiga. Lumayanlah buat pemanasan sebelum kamu kena jumpscare dan keceplosan ngomong kasar pas nonton film The Nun nanti~
1. Taissa Farmiga, gadis imut-imut ini lahir pada 17 Agustus 1994. Wah, ulang tahunnya kayak HUT RI dong ya~
Taissa Farmiga lahir di New Jersey, Amerika Serikat pada 17 Agustus 1994 dari pasangan Luba dan Mykhailo Farmiga. Gadis yang memiliki paras imut bak remaja yang beranjak dewasa ini merupakan anak terakhir dari 7 bersaudara lho!
2. Kalau melihat wajahnya, kamu pasti langung ingat sama pemeran Lorraine Warren di Film The Conjuring. Nggak heran sih, soalnya mereka berdua ini adalah kakak beradik
Iya, kamu nggak salah lihat kok. Kemiripan wajah antara pemeran Sister Irene dan Lorrain Warren ini memang nyata. Soalnya Taissa merupakan adik kandung dari Vera Farmiga. Jarak umur di antara mereka berdua ternyata cukup jauh lho, yaitu 21 tahun!
3. Meskipun ia merupakan adik kandung salah satu ikon dalam The Conjuring Universe, tapi Taissa mendapatkan peran ini lewat proses casting yang panjang juga
Sejak diumumkan akan menjadi salah satu pemain utama di film The Nun, keberadaan Taissa dikabarkan karena adanya nepotisme. Namun dilansir dari Metro.us, Vera Farmiga mengonfirmasi bahwa hal tersebut tidak benar. Taissa mendapatkan peran tersebut seperti kebanyakan talent lainnya dan proses casting yang panjang.
4. Dari kakaknya, Vera Farmiga ini, Taissa juga belajar banyak soal riset. Apalagi riset tentang Valak dan teori yang menjelaskan tentang keberadaannya
Meski sempat dikabarkan yang tidak baik, tapi Taissa memiliki keuntungan tersendiri saat mendapatkan peran di film The Nun ini. Salah satunya adalah ia bisa belajar banyak soal The Conjuring Universe yang sebelumnya hanya bisa ditontonnya ini. Pun ia juga belajar banyak dan sampai melakukan beberapa riset soal Valak dan teori yang mendukung keberadaannya dari kakaknya.
5. Ssst, awalnya Taissa sama sekali nggak tertarik untuk terjun ke dunia hiburan. Namun setelah sekali bermain di film yang disutradari kakaknya, ia jadi ketagihan main film sampai sekarang
Meski kakaknya merupakan bintang film terkenal, awalnya Taissa sama sekali tak tertarik pada dunia hiburan. Namun ketika umurnya menginjak 16 tahun dan pernah sekali diajak bermain dalam film yang disutradai kakaknya, Taissa lalu jatuh cinta pada dunia seni peran. Hm…buah memang nggak jatuh dari pohonnya memang~
6. Selain film The Nun ini, Taissa juga pernah membintangi berbagai film dan serial horor. Seperti American Horor Story salah satunya
Kalau kamu mengira The Nun adalah film horor perdananya, kamu salah besar. Sebab jauh sebelum The Nun, Taissa sudah beberapa kali bermain dalam film dan serial horor. Salah satu yang melambungkan namanya adalah serial American Horor Story.
7. Tahu nggak sih kalau sebenarnya Taissa ini gampang banget takut? Bahkan ia juga mengaku kalau takut berada sendirian di ruang gelap
Ini sih yang jarang orang tahu. Dilansir dari Star2.com, meski sempat bermain dalam beberapa produksi film horor, Taissa ternyata merupakan seseorang yang gampang takut. Apalagi kalau dihadapkan dengan suasana gelap pas lagi sendirian. Lebih baik lari katanya. Namun lewat aktingnya di beberapa film dan serial horor ini menjadi bukti bahwa Taissa mampu mengalahkan ketakutannya sendiri demi profesionalitas.
8. Beruntungnya, selama proses shooting The Nun, Taissa merupakan salah satu pemain yang nggak ‘diganggu’. Padahal menurut kabar, banyak pemain dan kru yang mendapatkan teror saat shooting berlangsung
Sudah menjadi rahasia umum jika pada saat shooting film horor, kru dan pemainnya tak luput dari gangguan makhluk halus. Begitu pula dengan proses produksi The Nun ini. Dilansir dari Mirror.co.uk, beberapa hal mistis sempat terjadi saat kru dan pemain film The Nun mengambil gambar di Romania. Namun Taissa nampaknya lebih beruntung. Ia merupakan salah satu dari orang-orang yang 'bebas' dari gangguan.
Kata Taissa, terhindarnya ia dari hal-hal mistis karena ia bersikap masa bodoh dan hanya fokus pada hal-hal yang menyenangkan saja. Ia juga tak membiarkan dirinya termenung sendirian ketika di dalam penginapan selama di Romania.
Nah, menarik bukan fakta-fakta soal Taissa Farmiga ini. Semoga kamu nggak penasaran lagi sama sosok ini pas nonton film The Nun nanti. Bisa fokus ketakutan dan jerit-jerit deh nanti~