7 Menu Andalan Anak Kos Saat Akhir Bulan, Terjangkau Tapi Penuh Kenangan!

Bagi sebagian anak kos, akhir bulan merupakan momen horor

Bagi sebagian anak kos, akhir bulan merupakan momen horor. Alasannya yaitu keadaan kantong yang menipis dan bikin meringis. Yups, anak kos harus bisa survival dengan situasi seperti itu karena jauh dari orang tua dan tinggal di perantauan.

Dalam menghadapi akhir bulan, biasanya anak kos sudah mempersiapkan menu andalannya supaya bisa tetap bertahan hidup. Nah, penulis sudah merangkum beberapa menu andalan anak kos saat akhir bulan, berikut diantaranya:

Tetaplah hidup walau isi dompet meredup

ADVERTISEMENTS

1. Mie Instan

Photo by RF._.studio from Pexels

Photo by RF._.studio from Pexels via https://www.pexels.com

Siapa sih yang nggak tau kalau mie instan identik dengan anak kos. Harganya yang murah, enak rasanya, dan mudah ditemukan di pasaran menjadi kelebihan yang jarang ditemukan makanan lain. Menu yang satu ini rasanya seperti wajib ada saat ngekos.

Di mana ada kos, maka di situ juga ada mie instan

ADVERTISEMENTS

2. Burcangjo (Bubur Kacang Hijau)

Foto oleh Vie Studio dari Pexels

Foto oleh Vie Studio dari Pexels via https://www.pexels.com

Ntah mengapa rata-rata di daerah sekitar universitas pasti ada makanan bubur kacang hijau. Makanan ini bisa dikonsumsi saat sarapan maupun makan siang, jadi tidak jarang anak kos mengajak teman untuk makan bersama ketika sebelum berangkat ataupun pulang dari universitas.

Pohon hijau yang terus dilewati seolah mengingatkanku pada menu akhir bulan ini

ADVERTISEMENTS

3. Nasi Kucing

Photo by Olga Lioncat from Pexels

Photo by Olga Lioncat from Pexels via https://www.pexels.com

Nasi meong walaupun memiliki porsi yang tidak terlalu banyak, tetapi bisa mengobati rasa lapar anak kos di kala masa krisis. Tidak lengkap rasanya jika makan nasi kucing tanpa disertai gorengan hangat. Betul nggak? Hehe.

ADVERTISEMENTS

4. Telur

Foto oleh Klaus Nielsen dari Pexels

Foto oleh Klaus Nielsen dari Pexels via https://www.pexels.com

Sebutir telur sangatlah berharga saat anak kos menjalani masa akhir bulannya. Dalam satu butir telur tersebut, banyak kreasi makanan yang dihasilkan anak kos, sehingga tidak mulu tentang telur dadar ataupun telor mata sapi. Anak kos yang kreatif bisa membuat olahan telur yang unik, seperti omelet telur mie, telur mawar, pizza telur, dll. Tentunya telur tersebut dimakan bersama nasi.

Kreativitas anak kos bisa dilihat saat dia mengolah telur

ADVERTISEMENTS

5. Roti

Foto oleh Mariana Kurnyk dari Pexels

Foto oleh Mariana Kurnyk dari Pexels via https://www.pexels.com

Di kalangan anak kos, roti termasuk makanan elit karena beranggapan roti merupakan makanan yang dikonsumsi oleh orang luar negeri dan memiliki harga yang relatif mahal.

Padahal itu semua tergantung jenis rotinya, contohnya saja roti tawar, harga pada roti tawar ini termasuk ekonomis dan nyaman di kantong. Saat tanggal tua, jika anak kos sedang malas masak apapun, sedangkan perut sudah berbunyi, maka roti tawar adalah solusi yang tepat.

ADVERTISEMENTS

6. Minuman Sereal

Foto oleh cottonbro dari Pexels

Foto oleh cottonbro dari Pexels via https://www.pexels.com

Selain nasi dan mie instan, minuman sereal menjadi pilihan menu akhir bulan bagi beberapa anak kos. Proses pembuatannya yang hanya membutuhkan air panas dan gelas menjadi alasan khusus bagi anak kos, yaitu tidak mau ribet.

7. Nasi Padang

Foto oleh Artem Beliaikin dari Pexels

Foto oleh Artem Beliaikin dari Pexels via https://www.pexels.com

Yang terakhir adalah nasi padang. Hampir diseluruh daerah di Indonesia ada rumah makan padang, yang menjadi menu utamanya adalah nasi padang. Harganya yang cukup terjangkau dan porsinya yang banyak membuat anak kos menetapkan nasi padang sebagai makanan akhir bulan yang pas.

Katanya sih kalau nasi padang dibungkus, isinya lebih banyak dibanding makan di tempat

Nah, itulah beberapa menu andalan anak kos saat akhir bulan menurut penulis. Sebenarnya masih banyak lagi yang belum terungkap, seperti makan nasi bersama sambel atau kerupuk, dll. Tetapi karena idenya cuman mentok di situ, hehe. Oh iya, sebagai penutup tulisan ini , penulis menemukan quotes bagus nih bagi anak kos.

Kita bukan anak bos, tetapi hanyalah anak kos, hidupnya tidak boleh boros

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Saya merupakan seorang mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman jurusan Pendidikan Jasmani