Selain perpustakaan di dalam rumah, area baca juga menjadi hal yang penting untuk kamu yang gemar membaca. Tidak harus selalu di dalam ruangan, area baca sendiri bisa berada di mana saja, bahkan di sudut ruangan tersendiri. Dilengkapi dengan tempat duduk yang nyaman, serta suasana yang sejuk, dapat membuat kegiatan membaca jadi lebih menyenangkan. Berikut beberapa area membaca yang bisa jadi inspirasi di rumahmu.
ADVERTISEMENTS
1. Warm Corner
Kursi yang didesain nyaman dengan sandaran kaki ini menjadi salah satu furniture yang amat pas untuk ruang baca. Sudut di sebuah ruangan ini juga dilengkapi dengan rak penyimpanan tempat buku dan berbagai macam keperluan lainnya. Selain kursi dan rak, posisinya yang berada dekat jendela memberikan suasana ruang yang terang dan juga hangat sehingga nyaman untuk membaca. Adapun lampu baca rendah juga dipilih agar penghuni dapat membaca di malam hari.
ADVERTISEMENTS
2. Open Space Reading Nook
Area semi terbuka satu ini pastinya menjadi area yang sangat menyenangkan untuk duduk sambil membaca buku. Jendela lebar yang terbuka memberikan suasana segar masuk ke dalam ruangan. Tidak lupa pula pemandangan taman di luarnya yang cantik dengan tanaman rambat pada bagian dinding rumah yang menarik perhatian. Membaca buku jadi terasa lebih segar sambil menghirup udara segar.
ADVERTISEMENTS
3. Attic Reading Nook
Area loteng juga dapat dijadikan tempat yang asik untuk membaca buku. Dengan jendela pada dinding miring yang merupakan atap rumah hunian, ditambah dengan kasur atau dudukan nyaman untuk sandaran. Selain tempatnya yang terang, area ini juga sangat tenang dan dapat membuatmu membaca dengan santai hingga tertidur. Tak lupa warna dinding yang lembut menambah kecantikan area bacanya.
ADVERTISEMENTS
4. Bright Corner
Warna menjadi salah satu hal yang cukup berpengaruh untuk memberikan kesan dan suasana di dalam ruangan. Seperti halnya area untuk membaca satu ini. Perpaduan warna kuning, oranye, dan juga putih menjadi hal yang menarik di sudut area baca ini. Adanya warna oranye yang dibuat unik pada sudut ruang memberikan kecerahan pada area baca. Tidak hanya itu saja, warna ini juga memberikan motivasi, semangat, dan juga meningkatkan kreativitas bagi orang di dalamnya. Furniture sofa yang unik dan tampak empuk ini menjadi salah satu faktor kenyamanan area bacanya.
ADVERTISEMENTS
5. Floor Cushion
Capek duduk di kursi? Atau punya anak-anak yang lagi suka sekali membaca? Ide desain satu ini menjadi pertimbangan bagus untuk Kamu yang ingin membaca dan duduk di lantai. Pada sudut ruangan dengan warna-warna kalem, tambahkan bantalan untuk duduk dan juga bantal bersandar. Di area baca ini kamu bisa meregangkan kaki, duduk santai hingga sandaran pada dinding. Pastinya anak-anak juga akan terjaga dan duduk nyaman di tempat seperti ini dibandingan kursi yang tinggi.
ADVERTISEMENTS
6. Green Balcony
Tidak harus selalu di dalam ruangan, ruang baca di balkon juga menjadi salah satu pilihan untuk Kamu yang suka suasana terbuka. Area rumah atau apartemen dengan ketinggian tertentu akan menjadi sensasi tersendiri saat membaca buku. Udara sepoi yang berhembus ditambah dengan tanaman hias yang berada di area balkon menambah kesegaran areanya. Duduk santai sambil membaca dan minum teh hangat di pagi hari bisa jadi keseharian yang menyenangkan.
7. Underneath Stairs
Area bawah tangga tentunya bisa dijadikan berbagai macam ruang bermanfaat. Salah satunya adalah menjadi tempat yang nyaman untuk membaca. Apalagi jika area tersebut berbatasan langsung dengan dinding luar bangunan, sehingga dapat didesain sebagai jendela seperti pada gambar. Selain suasana yang tenang dan tidak mengganggu aktivitas penghuni di ruangan, area yang cukup lebar ini bisa jadi tempat bersantai untukmu.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”