Drakor garapan sutradara Park Chang Hong dan penulis Kim Ji Woo, Miraculous Brothers, menuai perhatian para pecinta drama korea. Pasalnya, misteri di drama ini diracik dengan bumbu fiksi.
Bercerita tentang Lee Kang San (Bae Hyun Sung), anak sekolahan yang mempunyai kekuatan super yang bisa merasakan kesedihan dan penderitaan orang-orang di sekitarnya. Suatu hari, Lee Kang San mengalami kecelakaan mobil. Yook Dong Joo (Jung Woo), seorang penulis novel, tidak sengaja menabraknya. Diakibatkan kecelakaan itu, Lee Kang San hilang ingatan dan tidak mengingat jati dirinya. Tidak ada kartu identitas dan data terkait dirinya. Para polisi pun berusaha untuk mencari keluarganya. Akan tetapi, usaha tersebut tidak membuahkan hasil. Tak ada seorang pun mencari Lee Kang San bahkan tidak ada laporan orang hilang mengenai dirinya.
Dengan identitasnya yang tidak diketahui itu, dan juga beberapa hal tentang dirinya, menjadi petunjuk bahwa Lee Kang San bukan berasal dari era masa kini. Berikut telah dirangkum, 6 bukti Lee Kang San berasal dari masa lalu. Simak artikel ini sampai habis, ya.
ADVERTISEMENTS
1. Tempat Kejadian Perkara yang berubah
Saat Lee Kang San bangun dari koma, dia meminta Yook Dong Joo untuk mengantarnya ke tempat kecelakaan. Namun, tempat yang dikunjungi mereka berbeda dengan yang diingat oleh Lee Kang San saat kejadian.
Dia ingat, sebelum kecelakaan, dia keluar dari sebuah gang menuju jalan raya ketika dua orang mengejarnya. Lalu, dirinya tertabrak oleh mobil Yook Dong Joo.
Yook Dong Joo meragukan ingatan Lee Kang San, karena kondisinya yang sedang amnesia. Yook Dong Joo sangat yakin bahwa tempat kejadian perkara itu memang di sana. Tidak ada gang di daerah itu. Dia pun heran, ketika kejadian, Lee Kang San tiba-tiba datang dari arah tak terduga. Sebab, di tempat itu kelilingi oleh pembatas. Seolah-olah dia menembusnya.
Yook Dong Joo menambahkan jika daerah tempat kecelakaan mereka merupakan wilayah tempat tinggalnya dahulu. Dan area itu telah berubah sejak setahun yang lalu.
ADVERTISEMENTS
2. Bertemu dengan orang yang merasa kenal dengannya
Lee Kang San bertemu dengan seorang perempuan dewasa di Rumah Sakit Yeollim, tempat dirinya dirawat. Perempuan tersebut merasa kaget saat berpapasan dengannya. Lee Kang San mengejar orang itu dan menanyakan apakah dia mengenalnya.
Tatapan perempuan itu kepada Lee Kang San menyiratkan rasa rindu. Dia menyebutkan bahwa Lee Kang San mirip dengan seseorang yang dikenalnya dulu. Namun, hal itu tidak mungkin. Sebab, orang yang dikenalnya itu akan seumuran dengan perempuan itu, bukan seorang pelajar seperti Lee Kang San. Di ingatan perempuan itu menunjukkan sosok yang mirip dengan Lee Kang San, yang juga bernama Kang San.
ADVERTISEMENTS
3. Terlihat gagap teknologi
Lee Kang San divonis mengalami amnesia, tetapi gelagatnya terlihat seperti seseorang yang gaptek. Dia dibuat heran dengan teknologi masa kini, seperti cara kerja handphone dan laptop.
Jika ada benda dengan teknologi seperti itu di kehidupan sebelum dia amnesia, alam bawah sadar atau faktor kebiasaannya dulu akan membuatnya merasa familiar ketika berhadapan dengan benda-benda itu. Meskipun saat amnesia dia sama sekali dia tidak dapat mengoperasikannya.
ADVERTISEMENTS
4. Menyanyikan lagu yang dirilis tahun 1993
Meskipun ingatannya belum pulih, ada beberapa hal yang masih diingat oleh Lee Kang San. Contohnya dia ikut bernyanyi ketika lagu “I Have No Problem” milik Hwang Gyu Young dimainkan di mobil Yook Dong Joo. Faktanya, lagu tersebut dirilis pada tahun 1993.
Yook Dong Joo pun heran, dia bertanya kepada Lee Kang San kenapa tahu lagu itu. Bagi anak generasi sekarang, lagu tersebut sepertinya tidak banyak yang mengetahui.
ADVERTISEMENTS
5. Naskah novel yang dibawa Lee Kang San memiliki hubungan dengan kejadian di tahun 1995
Isi cerita pada novel Tuhan Telah Mati yang dipublikasikan Yook Dong Joo memiliki hubungan dengan kejadian nyata di masa lalu. Ada adegan di novel tersebut yang sangat mirip dengan kejadian pembunuhan yang terjadi pada tahun 1995.
Seorang detektif, Park Hyun Soo (Park Yoo Rim), datang kepadanya untuk menanyakan kebetulan ini. Bahkan dia mencurigai Yook Dong Joo sebagai tersangka pembunuhan terhadap tunawisma di Danau Sopyung pada tahun 1995, karena diketahui hanya segelintir orang yang bisa mengakses berkas kasus itu di kepolisian tempatnya bekerja.
Yook Dong Joo menyangkal semua tuduhan itu, juga novel itu sebenarnya bukan miliknya. Dia menerbitkan novel itu setelah membaca naskah novel yang ada di tas Lee Kang San. Faktanya, latar waktu novel itu pun terjadi di tahun 90-an.
ADVERTISEMENTS
6. Foto yang ada di ruangan kepala sekolah SMA Chungil
Yook Dong Joo berkunjung ke SMA Chungil untuk menguak misteri tentang pembunuhan di tahun 1995 yang diduga berkaitan dengan cerita di novelnya. Dia akan bertemu dengan kepala sekolah SMA tersebut. Saat menunggunya, dia melihat-lihat ke sekeliling ruangan kepala sekolah.
Yook Dong Joo menemukan hal yang membuatnya terperanjat, karena ada sosok yang sangat mirip dengan Lee Kang San di foto yang dipajang di rak ruang kepala sekolah dengan spanduk yang menunjukkan waktu tahun 1995.
Nah, berikut di atas adalah bukti bahwa Lee Kang San berasal dari masa lalu. Dengan bukti-bukti tersebut, kemungkinan Lee Kang San memiliki hubungan dengan misteri pembunuhan pada 27 tahun lalu.
Siapakah sebenarnya sosok Lee Kang San? Apakah dia melakukan perjalanan waktu ke masa depan untuk menguak misteri di tahun 1995? Dua pertanyaan tersebut bisa terjawab dengan menonton drakor Miraculous Brothers. Sobat Hipwee, sudah menonton drama ini belum?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”