Psikologi adalah ilmu yang membahas tentang kejiwaan. Psikologi juga bisa mengetahui sifat seseorang. sifat seseorang yang ada dimuka bumi ini sangatlah beranekaragam. Psikologi selain bisa mengetahui sifat seseorang, psikologi juga bisa mengetahui makna pada setiap tingkah laku seseorang. Disetiap tingkah laku seseorang pasti mempunyai makna tersendiri. namun kita tampaknya kurang begitu mengerti dengan makna yang tersembunyi dari tingkah laku yang ditunjukkannya.
Kadang-kadang orang terdekat kita sering banget menunjukkan tingkah laku yang menimbulkan makna tersembunyi, dan kita tidak mengetahuinya. Bukan kita cuek tau bagaimana, tapi kita kurang mengetahiu arti dati sebuah tingkah laku tersebut. Maka dari itu, penulis akan membahas mengenai beberapa trik psikologi yang dapat mengetahui makna dari tingkah laku seseorang. So bagi kalian yang lagi penasaran untuk mengetehui makna tingkah laku teman kalian. maka trik ini sangat cocok dan bahkan bisa membantu untuk menjawab rasa penasaran kalian selama ini. berikut beberapa trik yang diangap aneh tapi nyata, namun khasiatnya sangat ampuh lho. penarasan ??? yuk baca yuk dan lakukan triknya ya…
ADVERTISEMENTS
1. Kamu merasa seseorang sedang menatapmu ?
Hal ini sering banget dialami oleh seseorang. entah itu pada saat upacara, rapat, ataupun nongkrong. Terkadang kamu merasa ada salah satu dari teman kamu yang sedang memperhatikan gerak-gerik kamu atau sedang menatapmu Tentu kamu sebagai manusia kadang merasa GR (Gede Rasa) ataupun resah.daripada kamu terus-terusan bertanya pada diri kamu sendiri, apakah teman kamu menatapmu ? maka untuk mengatasinya dengan cara, kamu bisa tiba-tiba melihat jam tanganmu atau menguap. Jika temanmu benar-benar menatapmu, maka temanmu akan reflek melihat jam tangannya atau menguap.
ADVERTISEMENTS
2. Kamu ingin berbicara, tapi temanmu tidak memberikan kesempatan?
Untuk kamu yang ingin berbicara dengan teman kamu, tapi teman kamu tidak kunjung memberi kesempatan untuk kamu berbicara, Sebaiknya kamu jangan berbicara pada saat teman kamu sedang berbicara. Karena itu merupakan etika yang tidak baik. lebih baik kamu nunggu teman kamu berhenti berbicara dulu. Akan tetapi jika kamu sudah bersabar dan sudah menunggu lama untuk diberi kesempatan berbicara oleh temanmu.
Maka lakukan trik psikologi satu ini yakni dengan cara kamu cukup menjatuhkan sesuatu ke lantai, seperti pensil, penggaris, bolpoin, ataupun kunci. Dan kamu langsung membungkuk untuk mengambil barang yang kamu jatuhkan tadi. Dengan hal demikian, kamu bisa dengan sukses menyela pembicaraan temanmu. Dan temanmu tidak mengetahui kalau tadi menyela pembicaraannya.
ADVERTISEMENTS
3. Kamu sering merasa gugup saat akan berbicara di depan publik ?
Poin ini nih yang sering banget terjadi pada kebanyakan orang. Padahal sebelum kamu berbicara didepan umum, pasti kamu sudah mempersiapkannya segala matang. Tapi apa daya setelah kamu berada didepan banyak orang, persiapan yang sudah kamu siapkan tersebut langsung hilang, karena kamu terlalu gugup, cemas, dan nervous.
Nah untuk meminimalisir hal demikian, ada trik psikologi yang harus kamu coba dan ampuh banget yaitu dengan cara sebelum kamu berbicara didepan umum, sebaiknya kamu datang 20 menit sebelum acara dimulai. 10 menit pertama kamu gunakan untuk meditasi dengan duduk tenang dan atur pernafasan dengan baik. lalu 10 menit terakhir kamu gunakan untuk mengobrol dengan orang asing. Maka dengan hal itu akan mampu mengurangi rasa gugup, stress, cemas dan nervous. Lalu kamu bisa berbicara didepan umum dengan tenang dan kamu menampilkan penampilan yang terbaik.
ADVERTISEMENTS
4. Kamu merasa teman kamu berbohong kepadamu ?
Untuk mengetahui kalau teman kamu berbohong atau tidak kepadamu, ada trik psikologi yang bisa membantu menjawab rasa penasaran kamu lho. Pada hal demikian kamu cukup mengambil sikap diam dan tatap matanya. Pembohong jika ditatap matanya ia tidak akan balik menatap. Dan matanya akan melihat kekanan untuk mencari alasan. Selain itu sikap pembohong jika ditatap matanya akan tidak nyaman, karena ia stress dan cemas dan ia sering berkedip. Hal ini bisa benget untuk kamu coba, karena ampuh banget lho.
ADVERTISEMENTS
5. Kamu ingin terlihat lebih tulus saat memuji temanmu?
Pada saat kita berpenampilan baik dan terlihat mewah rasanya kita haus akan suatu pujian. Karena outfit yang kita pakai tidak murah harganya. Namanya juga manusia pasti ingin rasanya dipuji. Perlu kita ketahui terkadang kita sering mendapatkan suatu pujian tapi kita tidak tahu, apakah pujian yang dilontarkan oleh teman kita itu tulus atau hanya formalitas. Maka dari itu untuk kamu yang ingin memuji teman kamu secara tulus. Tanang, Ada trik psikologinya lho. triknya yaitu pada saat kamu ingin memuji temanmu maka kamu beri detail saat memujinya, seperti “baju kamu bagus banget deh, aku suka melihatnya” pada saat kamu sedang memuji teman kamu. kamu tidak perlu berbohong. Ambil salah satu yang kamu sukai dari dirinya. Dengan hal ini maka pujian kamu akan terlihat secara tulus. daripada kamu harus bilang “kamu cantik”.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”