Saat ini di setiap sudut kota Surabaya banyak bermunculan tempat-tempat kuliner dengan konsep kekinian loh! Salah satunya Carnis Restoran, yang baru membuka cabang di daerah Surabaya Timur lebih tepatnya di jalan Raya Gubeng No. 96 Surabaya.
Tidak hanya generasi muda namun semua generasi tertarik dan menikmati kenyamanan di suatu tempat. Salah satu yang membuat menarik para pengunjung yaitu bangunan dengan interior yang menarik.
ADVERTISEMENTS
1. Penggunaan material berbahan alami
Dari fasad bangunan restoran sudah terlihat material yang digunakan. Penggunaan material dominan kayu, dan batu slate mampu menciptakan bangunan terlihat megah dan tinggi. Sebagai pelengkap dapat dikombinasikan dengan dekorasi tanaman hijau yang dapat memberi kesan tampak lebih segar.
Selain itu, membuat atmosfer ruang lebih hidup dan dapat mempengaruhi emosional penghuni. Hal ini merupakan salah satu ciri interior modern kontemporer yang dapat diaplikasikan.
ADVERTISEMENTS
2. Pengaplikasian warna-warna netral
Warna merupakan salah satu elemen desain yang penting. Pemilihan warna juga dapat mempengaruhi karakter dan suasana dalam ruangan.
Sentuhan warna-warna netral ini mampu menjadikan interior tampak lebih bersih, nyaman dan mempercantik bagian interior ruangan.
ADVERTISEMENTS
3. Memaksimalkan pencahayaan di dalam ruangan
Pencahayaan merupakan salah satu faktor dan peranan besar dalam mendukung fungsi interior modern kontemporer. Salah satunya berpengaruh dalam perubahan suasana ruang. Dengan penggunaan jendela berukuran besar dan beberapa pencahayaan buatan seperti downlight, pendant light mampu membuat pencahayaan maksimal dalam ruangan. Pencahayaan yang terdapat di setiap sudut ruangan dapat memberikan kesan modern, kekinian, serta kenyamanan.
ADVERTISEMENTS
4. Dekorasi yang simple dan fungsional
Interior tidak lengkap tanpa adanya dekorasi. Sebagai contoh, dekorasi dinding berbentuk patra simpel berbahan metal dilengkapi hidden lamp, dapat memberikan estetika dan tampilan menarik dalam ruang. Selain itu, penggunaan kaca cermin sebagai dekorasi dapat menghadirkan ruangan tampak lebih besar.
ADVERTISEMENTS
5. Konsep open plan dan furniture minimalis
Penataan ruang dengan minimnya penggunaan sekat dan plafon yang tinggi dapat menjadikan ruangan terlihat lebih luas dan megah.
Selain itu, menggunakan furniture dengan bentukan simpel serta pemilihan warna furniture mampu memperjelas penampilan gaya interior modern kontemporer.
Itulah 5 tips interior Modern Kontemporer ala Carnis Restoran Surabaya, Menarik bukan? Tentu saja bisa dijadikan salah satu referensi desain dan sangat cocok untuk ruang komersial maupun residential kalian.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”