5 Tips Ampuh Menghadapi Trauma, Jangan Sampai Hal Ini Menghampirimu!

Mari sama-sama menyembuhkan trauma dari kehidupan kita.

Semakin hari, awareness orang tehadap kesehatan mental mulai meningkat. Nah teman-teman pastinya tidak asing lagi mendengar dengan yang namanya trauma. yang mana trauma ini merupakan gangguan secara mental dari segi psikologis. Ternyata trauma ini bisa menganggu aktivitas setiap penderita lho! Kenapa sih trauma itu bisa terjadi?  

Trauma biasa terjadi karena adanya suatu peristiwa yang membuat seseorang itu mengalami trauma psikologi berkepanjangan atau mengarah pada kondisi gangguan strees pasca trauma. Tindakan yang biasanya membuat seseorang mengalami trauma itu diantaranya: adanya pelecehan, bencana alam, kecelakaan dan peristiwa-peristiwa yang hanya terjadi sekali namun cukup berefek pada ingatan. Maka dari itu, bagaimana sih cara menghadapi serta mengatasi ketika kita dalam keadaan trauma tersebut. Yuk mari kita simak ulasan dibawah ini yang pastinya bermanfaat buat kita semua!

ADVERTISEMENTS

1. Mencoba pelan-pelan untuk melupakan kejadian yang pernah dialami 

Photo by David Bartus from Pexeals

Photo by David Bartus from Pexeals via https://www.pexels.com

Setiap orang pastinya tidak mudah untuk melupakan kejadian yang membekas dalam ingatannya. Nah, oleh karena itu mulailah untuk tidak memikirkan kejadian yang sudah berlalu.

Biarlah kejadian itu kita buang jauh-jauh tanpa memikirkannya lagi dan kemudian mulailah jalani hidup dengan membuka lembaran baru yang dimana kejadian masa lalu itu tidak pernah ada dalam kehidupan kita.

ADVERTISEMENTS

2. Ceritakan dan minta bantuan pada keluarga atau kerabat dekat

Photo by August de Richelieu from Pexeals

Photo by August de Richelieu from Pexeals via https://www.pexels.com

Keluarga akan ada selalu buat kita baik senang maupun susah, maka dari itu minta bantuan dan ceritakanlah masalah mu pada mereka. Karena dengan menceritakannya, mereka yang akan memudahkan kamu untuk menghadapi permasalahan yang akan kamu jalani ke depannya. Keluarga adalah salah satu kekuatan terbesar untukmu dalam menyembuhkan trauma.

ADVERTISEMENTS

3. Jangan menghindar ketika dipertemukan dengan kejadian yang pernah dialami sebelumnya 

Foto oleh Thirdman dari Pexels

Foto oleh Thirdman dari Pexels via https://www.pexels.com

Seperti halnya suatu tempat yang dimana mengingatkan kita pada peristiwa yang pernah kita alami sebelumnya, jangan sampai kita mencoba untuk menjauhi tempat tersebut.

Namun cobalah beranikan diri kamu untuk bisa melawan rasa ketakutan yang ada. Jadikan itu sebagai pelajaran untuk kedepannya bukan menjadikan itu beban dalam kehidupan kita.

ADVERTISEMENTS

4. Luangkan waktumu untuk bersenang-senang

Photo by Te lensFix from Pexeals

Photo by Te lensFix from Pexeals via https://www.pexels.com

Gunakanlah waktu luang mu untuk bersenang-senang. Karena dengan kita bersenang-senang maka akan membuat kita lebih rileks. Kerika dalam keadaan rileks dan tenang, kam tidak akan mengingat kejadian masa lalu yang selalu membebani kamu.

ADVERTISEMENTS

5. Datanglah pada seseorang professional seperti psikolog jika kamu membutuhkan nya 

Photo by Polina Zimmerman from Pexeals

Photo by Polina Zimmerman from Pexeals via https://www.pexels.com

Hal yang paling penting saat kamu ingin menyembuhkan trauma adalah bertemu dengan tenaga profesional seperti psikolog atau psikiater. Seorang psikolog akan memberikan mu solusi serta membuatmu lebih rileks ketika kamu berhadapan dengan kejadian yang pernah kamu alami sebelumnya. Serta membantu kamu untuk meluapkan isi yang selama ini kamu pendam sehingga kamu merasa akan lebih nyaman untuk menghadapi hal itu kedepannya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini