5 Tempat Wisata di Bengkulu yang Wajib Kamu Singgahi

Ada yang tau Kota Bengkulu? itu loh kota yang mempunyai banyak peninggalan sejarah, mulai dari benteng, pemakaman Belanda dan lain-lain masih banyak lagi. Oh iya, wisata di Bengkulu juga banyak loh. Berikut diantaranya:

ADVERTISEMENTS

1. Air Terjun Kemumu

air terjun kemumu

air terjun kemumu via http://bolehtanya.com

Air Terjun Kemumu, pertama kali aku sangat penasaran gimana sih pemandangan wisata di sana, karna disana kata orang-orang tangganya ada seribu. Akhirnya aku dan teman-teman berdiskusi untuk pergi kesana. Kalau dari Kota Bengkulu itu kira-kira sekitar 2 jam untuk bisa sampai disana.

Kami pergi bersama-sama pakai motor kira-kira 12 orang dan motornya ada 6. Kami pergi jam 7 pagi sampai disana jam 9 pagi. Setelah sampai di sana kami memarkirkan motor dan antri untuk beli tiket masuk ke wisata tersebut, kami membayar tiket satu orang 5 ribu. Pertama masuk kami melewati banyak tangga, dimana tangga itu yang sering disebut sebagai tangga 1000 (seribu).

Sambil melewati tangga yang banyak, aku juga sambil menghitung berapa tangga yang sudah ku lewati, tapi sialnya malah nggak fokus ngitung saking ke banyaknya tangga membuatku lelah. Eh jangan salah, setelah melewati banyaknya tangga, nanti kalian akan menemukan sebuah pemandangan air terjun. Air terjunnya ada yang di atas lagi dan ada yang di bawah ya, nah disini kami cuma sampai di air terjun yang di bawah karna kaki kami sudah lelah. Kalau sudah di air terjun pasti bakal hilang rasa lelah nya, karna apa? karna pemandangannya bagus.

Airnya jernih, dingin, sejuk dan enaklah pokoknya. Air Terjun Kemumu juga merupakan salah satu ikon wisata terbagus di Bengkulu Utara, dijamin deh kalian nggak bakal rugi kalau udah kesini, ayo cobain deh enaknya mandi di Air Terjun Kemumu ini.

ADVERTISEMENTS

2. Pantai Panjang

pantai panjang

pantai panjang via http://www.garudacitizen.com

Ini bagus loh pantainya, lokasinya tepat di Kota Bengkulu, airnya asin. Tapi khusus pantai yang disini nggak boleh mandi ya, yang boleh mandi itu di Pantai Jakat. Bengkulu ini panjang loh pantainya, ada Pantai Panjang, Pantai Tapak Paderi, Pantai Jakat. Kalau kalian penasaran coba aja datang ke Bengkulu. Nikmatin suasana pantai di Kota Bengkulu, jangan di Pantai Bali aja. Indonesia itu kaya loh.

ADVERTISEMENTS

3. Sungai Suci

sungai suci

sungai suci via http://KSMTour.com

Ini wisata namanya Sungai Suci, kalau dulu di Sungai Suci belum banyak tempat rekreasinya ya, sekarang udah banyak, ada jembatan gantung dll. Aku waktu kemaren perginya bareng keluarga, masuk bayar karcis 2 ribu permotor. Sungai Suci bagus loh tempat buat foto-foto, santai bareng keluarga apalagi bagi kalian yang ingin jalan sama pacar hihi. Lokasinya ini di Bengkulu tengah ya, Nggak jauh kok dari Kota Bengkulu. jangan lupa mampir ya.

ADVERTISEMENTS

4. Kebun Teh Kepahiang

Nah ini dia kebun teh, luas banget loh kebun tehnya. Suasana di sana dingin, sejuk, dan bagus. Kalau mau kesini rame-rame ya ajakin keluarga, teman dan pacar. Lokasinya di Kepahiang masih di Bengkulu loh. Ayo datang ke sini, biar kalian tau gimana sih kebun teh di Bengkulu ini.

ADVERTISEMENTS

5. Tower bengkulu

tower bengkulu

tower bengkulu via http://visitbengkulu.net

Aneh ya namanya tower? di dalam tower itu biasanya kita bisa naik ke atas buat melihat pemandangan Kota Bengkulu, tapi sekarang udah nggak bisa lagi, entah karena apa. Tapi bukan cuma itu loh, di sini juga menjadi tempat nongkrong anak-anak muda, banyak orang yang dateng ke sini buat rekreasi. Lokasinya tepat depan Polres Bengkulu.

Itu dia berbagai tempat wisata yang ada di Kota Bengkulu. Jangan sungkan untuk berkunjung kesana ya guys.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis