Bagi seorang mahasiswa, kampus adalah tempat yang dijajaki setiap harinya. Mahasiswa seringkali mengahbiskan waktunya di kampus. Maka dari itu, tak jarang kampus dijadikan sebagai rumah kedua mahasiswa.
Kawasan kampus tidak hanya terkenal dengan gedung perkuliahannya saja. Namun, banyak lokasi lainnya yang menarik. Salah satunya adalah spot yang ada di kampus UNY. Mungkin sedikit dari kalian yang tahu jika ada banyak kawasan yang kece di kampus biru ini. Bahkan tempat tersebut dapat dijadikan sebagai spot foto yang instagramable.
ADVERTISEMENTS
1. Taman Olahraga Masyarakat
Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk bisa foto ala-ala Autumn. Taman Olahraga Masyarakat atau TOM adalah kawasan terbuka yang dipenuhi pemandangan hijau dan bunga yang berguguran layaknya berada di negeri sakura. Selain untuk berfoto-ria, TOM juga menyediakan fasilitas media untuk melatih fisik juga, lho.
ADVERTISEMENTS
2. GOR UNY
Gelanggang Olahraga UNY adalah salah satu tempat kebanggaan UNY dan merupakan salah satu aset berharga yang dimiliki oleh UNY. GOR seringkali dipakai untuk banyak kegiatan menarik seperti konser, pertandingan olahraga, dan pameran. Gedungnya yang menyerupai stadion menjadi daya tarik tersendiri untuk para pemburu foto artistik.
ADVERTISEMENTS
3. Digital Library
Perpustakaan digital atau yang biasa disebut Digital Library adalah gedung baru yang ada tepat di sebelah gedung rektorat UNY. Tempat ini semakin kece dengan fasilitasnya yang keren abis. Tak jarang dari mahasiswa mengabadikan momennya di tempat ini dengan foto ala-ala milenial menggunakan komputer i-Mac. Wah, mirip kampus luar negeri ya.
ADVERTISEMENTS
4. Tribun Softball
Lapangan Softball UNY yang berada di belakang Gedung Digital Library merupakan tempat yang seringkali digunakan untuk latihan UKM Softball atau Baseball. Tempat ini cukup luas dipenuhi dengan rumput yang hijau.
Namun, tidak semua orang bisa masuk ke lapangan kecuali di bagian tribun. Nah, dari atas sana atau tribun kalian bisa menemukan spot menarik untuk berfoto-ria dengan memperlihatkan lapangan, indah bukan?
ADVERTISEMENTS
5. Rooftop Digital Library
Bagi para pecinta foto pasti tak asing lagi menggunakan rooftop untuk spot foto. Rooftop merupakan tempat tinggi yang ada di atap-atap gedung dan memperlihatkan kawasan yang ada di sekelilingnya. Nah, UNY juga punya Rooftop Digital Library yang tak kalah keren dengan gedung-gedung lainnya, lho. Dari atas sana kalian bisa melihat pemandangan sekeliling kampus UNY yang dijamin bikin kalian terkejut.
Itulah beberapa lokasi di UNY yang tidak boleh untuk disia-siakan. Nah, keren kan spot foto yang ada di UNY? Yakin masih ragu untuk melengkapi feeds Instagram kamu dengan berbagai spot foto yang ada di UNY? Bagi kalian yang tertarik, usahakan untuk mengambil gambar di pagi hari atau sore hari, supaya fotomu lebih sempurna.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”