Di masa pandemi seperti ini, semua dilakukan secara daring. Biasa nya saat kuliah tatap muka, mahasiswi tidak lupa buat pakai lip product agar terlihat cantik natural saat ke kampus. Nah, walaupun sekarang kuliah dijalankan secara online, tapi tetap dong kita harus terlihat fresh saat video conference! Salah satu produk yang membuat tampilan wajah lebih fresh namun tetap effortless yaitu Lip Tint.
Sekarang ini, merek make up lokal semakin naik kepopulerannya. Merek lokal semakin banyak dan mengeluarkan produk-produk dengan kualitas yang tidak kalah dari merek luar negeri salah satu nya produk lip tint yang tidak kalah kualitasnya dari lip tint Korea. Yuk cek pilihan lip tint lokal untuk kuliah online dibawah ini!
1. Dear Me Beauty Perfect Lasting Lip Tint – Rp 109.000,-
Dear Me Beauty Perfect Lasting Lip Tint adalah produk terbaru dari Dear Me Beauty yang baru saja launching bulan Agustus yang lalu. Lip Tint ini masuk dalam seri Watermelon Collection barengan dengan Face mist dan Multipurpose Gel, lho! Perfect Lasting Lip Tint diformulasikan kaya dengan antioksidan dan moisture-boosting ingredients dijamin tidak akan bikin bibir kamu kering.
Selain itu lip tint ini juga mengandung Inca Omega Oil, Watermelon, Vitamin F, dan Vitamin E. Perfect Lasting Tint hadir dengan 10 warna cantik, teksturnya yang creamy dan ringan akan sangat nyaman digunakan seharian, hasil akhir dari lip tint ini pun semi-matte jadi akan tahan lama di bibir.
2. BLP Lip Stain – Rp 99.000,-
Setelah sukses dengan produk Lip Coat nya, BLP mengeluarkan produk Lip Stain yang tidak kalah laris dari produk-produk terdahulu nya. BLP Lip Stain memiliki 3 pilihan warna yang sangat cocok untuk sehari-hari khususnya dipakai saat video conference kuliah online.
Ketiga pilihan warna dari BLP Lip Stain yaitu Wild Berries (Pink), Heather Peach (Orangy-Peach), Grenadine Red (Merah). Teksturnya yang cair membuat Lip Stain ini sangat ringan di bibir. Ketiga pilihan warna nya pun sangat natural sehingga kamu akan terlihat cantik effortless saat memakainya.
3. SECONDATE Milky Gel Lip Tint – Rp 129.00,00,-
SECONDATE adalah merek kosmetik lokal yang didirikan oleh beauty influencer Titan Tyra dan sahabatnya Gitta Amelia pada akhir tahun 2019 lalu. Produk pertama dari merek kosmetik ini yaitu Milky Gel Lip Tint yang launching perdana pada tanggal 27 februari 2020. Lip Tint dari SECONDATE ini termasuk Lip Tint glossy yang sangat cantik saat dipakai di bibir.
Dengan kandungan yang melembabkan serta terdapat Vitamin E di dalamnya, Milky Gel Lip Tint tidak akan membuat bibir kering sepanjang hari, lho! Milky Gel Lip Tint hadir dengan lima pilihan warna menarik yaitu Brunch, Picnic, Gallery, Naughty, dan Netflixx. Kelima shades dari Milky Gel Lip Tint ini sangat cocok untuk semua skin tone dan akan membuat wajah terlihat fresh saat video conference!
4. SASC X RAISA Lip Tint – Rp 129.000,00,-
SASC X RAISA Lip Tint adalah produk terbaru dari SASC yang berkolaborasi dengan penyanyi Raisa dengan tajuk Kau Yang Teristimewa. Lip Tint ini hadir dengan dua pilihan warna yaitu Could It Be dengan warna warm nude kecoklatan, dan You yaitu warna berry yang sangat cantik.
Kedua Lip Tint ini sangat cantik jika di ombre. Lip Tint ini memiliki tekstur milky yang agak encer sehingga terasa ringan digunakan. Selain itu Lip Tint ini juga transferproof, lho! Memiliki kandungan squalane, vitamin E dan sodium hyaluronate, lip tint ini akan membuat bibir menjadi lembab dan lebih halus karena terdapat kandungan antioksidan di dalamnya.
5. Emina Magic Potion – Rp 46.000,-
Emina Magic Potion merupakan salah satu produk lip tint lokal yang banyak digunakan oleh remaja baik yang masih duduk dibangku sekolah maupun yang sudah menjadi mahasiswi. Dengan kandungan vitamin C, lip tint ini tidak akan membuat bibir menjadi kering. Lip tint ini juga sangat ringan sehingga cocok untuk digunakan saat kuliah online. Emina Magic Potion hadir dengan 6 pilihan warna sehingga bisa kamu sesuaikan sesuai yang kamu butuhkan.
Ternyata lip tint keluaran merek lokal sangat banyak pilihan warna dan harga nya kan? Formula nya pun tidak kalah oke dari lip tint keluaran merek ternama luar negeri. Jadi, kamu mau pakai yang mana untuk kuliah online?
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”