5 Pilihan Menu Makan Siang Rame-Rame ala Asia

Memperkenalkan Makanan Seru Asia untuk Teman- teman di Tanzania

Saya adalah orang Indonesia yang tinggal dan besar di Jakarta. Saat ini saya berdomisili di Dar es Salaam, Tanzania karena pekerjaan. Beberapa waktu lalu, sebelum pandemik virus COVID19 merebak keseluruh penjuru dunia, saya dan teman – teman sering berkumpul bersama untuk sekedar hangout dan makan bersama (potluck). Kelompok pertemanan kami cukup beragam, ada yang berasal dari Tanzania, India, Singapura, Rumania, Suriah dan saya sendiri dari Indonesia. Saat itu, teman saya asal Tanzania membuka rumahnya sebagai tempat untuk berkumpul, dan saya berinisiatif untuk  membawa makanan Asia, Indonesia untuk diperkenalkan kepada teman – teman mancanegara yang mungkin masih asing dengan makanan Asia. Berikut 5 pilihan menu makan siang ala Asia, Indonesia yang bisa dimakan rame – rame:

ADVERTISEMENTS

1. Ayam Goreng Oatmeal dan Saus Asam Manis

Dokumen Pribadi

Dokumen Pribadi via https://www.facebook.com

Menu ini adalah salah satu menu andalan karena menurut saya menu ayam cocok untuk semua orang dari berbagai kalangan dan latar belakang. Perpaduan rasa gurih dari ayam yang dibaluri oleh tepung dan oatmeal yang garing dan asam manis dari sausnya yang unik membuat siapa saja yang mencicipinya akan ketagihan Berikut bahan – bahan dan cara membuatnya :

  • Dada ayam fillet potong dan dibaluri dengan bawang putih cincang, garam, jeruk nipis, merica bubuk dan dimarinasi selama 15 menit
  • Lapisan 1 : Baluri ayam dengan tepung terigu yang dicampur dengan bubuk bawang putih, merica, garam dan kaldu ayam bubuk
  • Masukan ayam yang sudah dibaluri tepung tadi ke dalam kocokan telur
  • Lapisan 2: Setelah dimasukan ke dalam telur kemudian baluri ayam kedalam oatmeal yang sudah dicampur bubuk bawang putih, merica, garam dan kaldu ayam bubuk
  • Goreng ayam ke dalam minyak panas dengan api sedang, masak hingga berwarna coklat keemasan.

ADVERTISEMENTS

2. Saus Asam Manis

Dokumen Pribadi

Dokumen Pribadi via https://www.facebook.com

Tumis bawang putih,bawang bombay dengan butter sampai harum, masukan paprika dan nanas yang sudah dipotong dan tumis sebentar. Kemudian masukan saos tomat, saos sambal, sedikit air, gula, lada, masak dan cicipi, dan masukan sedikit air yang sudah dicampur dengan tepung maizena untuk pengental.

ADVERTISEMENTS

3. Nasi Goreng Kampung Sosis

Dokumen Pribadi

Dokumen Pribadi via https://www.facebook.com

Nasi goreng adalah salah satu makanan khas Indonesia. Pada acara makan-makan kali ini saya mempersembahkan nasi goreng kampung dengan taburan sosis sapi daun bawang dan paprika. Karena menurut saya belum lengkap apabila menyediakan menu Asia tanpa nasi goreng. Berikut bahan dan cara membuatnya:

  • Masukan minyak sayur dan masukan bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan dan campur dengan garam, merica bubuk dan kaldu bubuk. Lalu masukan irisan cabe merah atau rawit, dan sisihkan.
  • Lalu masukan telur, di orak arik dengan sedikit garam dan merica. Setelah itu, masukan nasi. Campur dengan bumbu yang sudah ditumis tadi. Aduk aduk hingga merata, lalu masukan garam dan gula, serta kecap manis dan sedikit saus tiram.
  • Kemudian untuk pendampingnya,  panaskan kembali minyak sayur tumis sosis dan paprika warna -warni. Letakan diatas nasi goreng tadi dengan potongan daun bawang.

ADVERTISEMENTS

4. Daging Lapis Telur

Dokumen Pribadi

Dokumen Pribadi via https://www.facebook.com

Selain menu daging ayam, tentunya masakan dengan daging sapi dapat menjadi menu favorit bagi siapa saja yang mencobanya. Daging lapis telur adalah masakan asal Jawa Barat karena kuahnya yang khas ditambah dengan telur yang dikocok lepas kemudian dimasukkan ke kuah panas hingga berbutir-butir. Citarasa yang kuat dan didominasi dengan rasa gurih dan manis ini mampu membuat teman-teman ingin mencicipinya berkali-kali.  

  • Potong-potong daging melebar tipis dan sisihkan.
  • Bumbu Marinasi: Haluskan bawang putih dan bawang merah, merica bubuk dan sedikit garam, lalu lumuri irisan daging dengan bumbu halus dan jeruk nipis hingga rata.
  • Diamkan selama 10 menit agar bumbu meresap.
  • Panaskan minyak sayur, tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan dengan bubuk lada, sedikit garam hingga berbau harum dan warnanya transparan.
  • Masukkan daging sambil diaduk-aduk.Setelah daging berubah warna, masukkan air hingga daging terendam.
  • Tambahkan kecap manis, gula, bubuk kaldu dan merica, kayu manis, cengkeh dan pala bubuk, masak dengan api kecil hingga daging empung, taburi dengan daun jeruk.
  • Masukkan telur kocok langsung ke kuahnya. Aduk2 hingga telur berserabut/berbutir-butir dan matang.

ADVERTISEMENTS

5. Cumi Panggang Daun Jeruk

Dokumen Pribadi

Dokumen Pribadi via https://www.facebook.com

Tidak hanya menu ayam dan daging sapi saja. Menu seafood dengan bahan cumi menurut saya juga patut untuk diperkenalkan agar teman-teman mancanegara mengetahui bahwa variasi masakan asian itu sangat beragam. Oleh karena itu saya memasak menu cumi panggang oven dengan daun jeruk. Cara masaknya sangat mudah sehingga dapat dibuat untuk makan bersama dalam jumlah banyak.

  • Potong cumi – cumi hingga berbentuk cincin, lumuri dengan bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan dengan campuran garam, merica bubuk, kaldu bubuk, sedikit kecap manis, saos tiram dan jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit.
  • Kemudian potong dan cuci paprika dengan beragam warna agar terlihat cantik, campur dengan cumi yang sudah dimarinasi tadi dengan potongan daun jeruk.
  • Masukan kedalam oven dan tunggu hingga matang, setelah matang kemudian angkat dan taburi dengan daun bawang.

ADVERTISEMENTS

6. Bakso Udang Cah Jamur

Bakso Udang Cah Jamur

Bakso Udang Cah Jamur via https://www.facebook.com

Masih memperkenalkan menu seafood. Tapi menu seafood kali ini adalah bakso udang. Bakso juga merupakan makanan khas ala Asia, Indonesia yang menjadi menu favorit. Oleh karena itu, saya tertarik untuk membuat bakso cah jamur. Karena di Tanzania sulit untuk menemukan bakso udang atau ikan maka saya membuat adonan bakso ikan sendiri.

  • Haluskan udang (blender) campur dengan garam, bawang putih, lada bubuk, kaldu bubuk, air, putih telur. Aduk semua bahan hingga merata. Kemudian masukan tepung tapioka dan baking powder. Kembali aduk  dan panaskan air.
  • Kemudian bentuk adonan bakso udang tadi dan masukkan dalam air mendidih, masak hingga matang
  • Setelah matang Angkat, lalu tumis bawang putih dan sedikit minyak. Masukkan bakso udang bersama dengan jamur kancing, beri sedikit garam dan gula, merica, saos tiram. Setelah matang taburi dengan daun bawang.  

 

7. Teman – teman di Dar es Salaam, Tanzania

Rafiki in Dar es Salaam, Tanzania

Rafiki in Dar es Salaam, Tanzania via https://www.facebook.com

Pada akhirnya makanan dapat menciptakan pemahaman lintas budaya antara negara. Makanan mempersatukan hubungan antara teman – teman yang berasal dari berbeda negara, beragam budaya dan latar belakang. 

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Indonesian living in Tanzania