5 Inspirasi Perpaduan Warna Pink dan Biru Pastel yang Manis di Hunian

Ide Kombinasi Warna Pink dan Biru Pastel Pada Interior Rumah

Dari sekian banyak warna yang ada di dunia, ada sejumlah warna yang kalau dipasangkan rasanya pas aja gitu. Hitam dan putih, hijau dan kuning, biru dan kuning, abu-abu dengan biru tua atau hijau tua. Dua warna dalam satu keluarga yang sama, tapi beda intensitas juga cocok buat dipadukan.

Biru navy dan biru teal, hijau aquamarine dan hijau seaglass, oranye tua dan oranye muda, dan masih banyak lagi. Cuma kayaknya ada yang kelewatan, nih. Iya, pink dan biru! Buat kamu yang suka tampilan menggemaskan, feminin, dan lembut, kombinasi warna ini bisa jadi pilihan.

Masih jadi tren desain interior kekinian buat pemilik rumah yang pengin tampilan lebih pop dan cerah, pink dan biru bakal kasih estetika yang menawan dan berakarakter buat hunian. Apalagi kalau warna pink dan birunya sifatnya pastel.

Ruangan jadi kelihatan lebih lembut, cerah, dan terang. Serasa lagi di lobi hotel atau kafe kekinian yang juga suka pakai kombinasi warna ini pada interiornya. Pink dan biru pun bisa jadi tema hampir di setiap ruangan rumah.

Mulai dari ruang keluarga, ruang kerja, dapur, ruang makan, bahkan sampai kamar mandi, loh. Mau birunya yang dominan ataupun pinknya yang dominan, lihat gimana dua warna ini bikin rumahmu jadi beneran lebih berwarna dan gemes.

Dekoruma udah ngumpulin lima inspirasi ruangan pada hunian yang menghadirkan warna pink dan biru pastel yang manis, menggemaskan, dan khas banget. Yuk, langsung aja lihat di bawah ini!

ADVERTISEMENTS

1. Warna Biru Pastel yang Dominan di Ruang Keluarga dengan Sentuhan Pink yang Sedikit Tapi Efektif

Sumber: Home Designing

Sumber: Home Designing via http://www.home-designing.com

Dimulai dari inspirasi ruang keluarga bernuansa pink dan biru pastel. Di sini, warna biru jadi yang dominan. Biru pastel diaplikasikan pada dinding belakang sofa yang bertekstur garis-garis. Kelihatan menarik karena enggak cuma polos gitu aja. Selain biru pastel, ada beberapa aksen biru lain.

Biru velvet buat sofa minimalis dan biru teal pada meja TV. Aksen pink pastel hadir cuma pada satu furnitur, yaitu kursi lengan di tengah ruangan. Meskipun hanya satu, penempatannya di tengah jadi kontras yang bikin mata langsung tertuju ke situ waktu pertama kali masuk ruangan.

ADVERTISEMENTS

2. Serasa Lagi Makan di Kafe Kekinian. Suasana Cerah dan Gemas di Dapur Bernuansa Pink dan Biru Pastel

Sumber: Home Designing

Sumber: Home Designing via http://www.home-designing.com

Punya tampilan kayak kafe atau restoran kekinian yang suka kalian datengin, dapur dan ruang makan ini jadi kelihatan gemes banget karena perpaduan warna pink dan biru pastelnya. Kitchen set jadi titik utama dengan kabinet dinding pink, terus rak dan laci biru pastel.

Bahkan, warna pink pastel sampai digunakan buat mewarnai plafon dapur yang semakin menggemaskan. Sisanya, warna putih jadi warna yang menyeimbangkan dan bikin dapur jadi terang dan luas. Enak banget sarapan atau makan siang di dapur yang cerah dan manis ini.

ADVERTISEMENTS

3. Ruang Kerja yang Jauh Dari Kesan Terlalu Serius dan Ngebosenin. Ruang Kerja Biru dan Pink Pastel yang Bisa Bikin Mupeng Waktu Meeting Virtual

Sumber: Decoist

Sumber: Decoist via https://www.decoist.com

Ruang kerja minimalis biasanya identik sama warna-warna netral kayak putih, abu-abu, atau krem. Enggak jelek, tapi jadi terlalu serius dan ngebosenin aja buat sebagian orang. Nah, kalau kamu kerja dari rumah dan pengin ruang kerja yang bisa bikin rekan kerja mupeng waktu lagi meeting, coba aja terapkan warna biru dan pink pastel.

Yang paling kentara adalah dua dinding yang bersebelahan. Di sisi kiri dikasih warna pink pastel yang muda banget sampai hampir kelihatan kayak putih. Di sisi kanan adalah biru pastel. Berpadu sama putih sebagai warna dasar ruangan.

Lantai pun menggunakan kayu sebagai aksen dan tekstur tambahan. Bikin ruangan jadi lebih hangat dan ada unsur alaminya. Untuk meja & kursi kerja adalah kombinasi warna putih, biru, dan pink pastel sama tambahan kursi lengan biru pastel buat istirahat di sela-sela bekerja.

ADVERTISEMENTS

4. Kamar Tidur Pink dan Biru Pastel. Enggak Cuma Cantik, Tapi Juga Adem dan Nyaman Banget, Deh!

Sumber: Livspace

Sumber: Livspace via https://www.livspace.com

Dalam psikologi warna, biru itu warna yang mampu bawa perasaan menenangkan. Makanya, biru jadi salah satu warna yang paling sering dipakai untuk kamar tidur. Suasana yang rileks dan nyaman bakal secara langsung atau tidak langsung bikin istirahat jadi makin berkualitas.

Jadi, kamar tidur ini dominan warna biru pastel yang mana memenuhi seluruh dinding bahkan plafon kamar tidur. Kelihatan tenang dan damai banget, kan. Barulah, unsur pink pastel masuk dari sprei tempat tidur yang manis dan cantik.

Sisanya furnitur kayu seperti nakas, kursi dan meja kerja, ada juga karpet. Tak lupa, jendela besar juga hadir membawa cahaya matahari masuk. Pasti seger banget waktu bangun pagi.

ADVERTISEMENTS

5. Kamar Mandi Pink dan Biru Pastel Juga Enggak Kalah Manis. Tambahan Lukisan Dinding di Bagian Atas Bikin Makin Menawan

Sumber: Real Homes

Sumber: Real Homes via https://www.realhomes.com

Jauh dari kesan dingin dan kaku, kamar mandi bernuana biru dan pink pastel ini kelihatan lucu banget. Birunya pun bisa dibilang biru kehijauan, biru telur asin, atau Tiffany Blue yang ikonik dan cantik. Warna pink jadi yang dominan di kamar mandi ini. 

Sementara, warna biru pastel menghiasi meja wastafel dan dinding yang membingkai pintu lengkung yang mewah. Selain lantai marmer yang menambah kesan elegan, sentuhan lukisan dinding di bagian atas bikin kamar mandi semakin berkarakter dan menawan.

Gimana, selalu manis dan gemes, kan, dua warna ini? Kalau dua warna ini adalah warna favoritmu dan pengin dihadirkan pada hunian, segera konsultasikan dengan jasa desain interior terpercaya di kotamu. Misalnya jasa desain interior Jakarta, desain interior Bandung , Surabaya, atau kota-kota besar lainnya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini