5 Hal yang Bikin Acara Makrab Kalian di Pantai Makin Asyik

Pantai memang tempat yang asyik buat berlibur. selain murah, pantai selalu menyuguhkan kedamaian saat memandangnya. debur ombak, hamparan pasir dan sepoi anginnya selalu bikin lama bersantai-santai. tapi jangan sampai kebersamaanmu dengan sahabat atau keluarga terlewati tanpa sesuatu yang berkesan. yuk cek kegiatan apa aja yang bikin momenmu di pantai seru

ADVERTISEMENTS

1. Buat acaramu tak terlupakan dengan game seru dan mengedukasi

1… 2…. 3 !!!

ayo, ayo, ayo… semangat

Kalau kamu berperan sebagai panitia, survey deh game apa yang kira-kira cocok buat peserta kamu. Jangan sampai game yang kamu rencanakan malah tidak pas untuk mereka. Banyak kok referensi yang bisa kamu dapat dari internet atau media lainnya. Apalagi kalau kamu bikin perlombaan dan berhadiah. Di jamin deh selain keseruan, persahabatan kalian pasti bakal makin kuat.

Persahabatan sering dihadapkan dengan beberapa cobaan, tetapi persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu bahkan bertumbuh bersama – Anonim.

ADVERTISEMENTS

2. Makan rame-rame dalam satu “piring” panjang

5 Hal yang Bikin Acara Makrab Kalian di Pantai Makin Asyik

eat one for all via http://www.imagala.com

Biar tambah akrab bareng temen yang belum tentu kamu kenal semua, coba deh cara makan kayak gini. Selain menambah kehangatan suasana, konon, makan ala anak pesantren gini bisa nambah nafsu makan kamu lho. Bahkan, makan dengan cara seperti ini lebih cepat kenyang daripada makan sendiri-sendiri. sederhana aja, sediain alas daun pisang atau kertas minyak susun rapih dan memanjang, tata makananmu di atasnya, duduk bersila semua, baca do'a dan mari makaaan. Memori seru bareng sahabat gak bakal terlupakan deh.

tips:

buat kamu yang punya penyakit kulit jangan minder, kamu tetep bisa makan bareng temen-temenmu kok, tapi di wadah yang berbeda ya

dan jangan lupa cuci tangan dulu ya guys

ADVERTISEMENTS

3. Bikin pagar betis lalu lihat siapa yang paling kuat berdiri saat ombak menerjang

5 Hal yang Bikin Acara Makrab Kalian di Pantai Makin Asyik

hadang ombak via http://psht.unit.itb.ac.id

Kalau ke pantai pasti kurang lengkap tanpa mandi ria menerjang ombak. Biar acara mandi-mandi kalian gak biasa-biasa aja coba deh cara gini. Berdiri bergandengan erat bareng temen-temenmu membentang panjang. Saat arus ombak besar datang cobalah berdiri sekokoh-kokohnya. Siapa yang jatuh dia kalah. Pastikan jangan melangkahkan kaki terlalu jauh dari bibir pantai serta jaga keamanan dan keselamatan ya guys…

Perhatian: Buat kamu yang gak bisa berenang gak usah memaksakan diri. Masih banyak kok kegiatan seru menantimu.

ADVERTISEMENTS

4. Foto siluet saat sunset bikin fotomu makin eksotis

Aku baru sadar bahwa ada yang lebih indah dari senyummu, yaitu tawa kecilmu yang slalu ku rindukan saat kita duduk bersama menikmati indahnya senja

Proses terbenamnya matahari saat kita berada di pinggir pantai merupakan momen yang paling di tunggu. Senja juga sering dikaitkan dengan momen romantis. Kalau kamu gak mau momen romantis bareng temen dan sahabatmu lewat begitu saja, abadikan momen kalian lewat sebuah foto siluet. Foto dengan gaya dan konsep berbeda bareng semua temenmu, bikin soremu makin romantis, eksotis dan bombastis deh. Kamu mungin bakal berharap agar sore berjalan lambat agar waktu kebersamaan kalian makin lama.

ADVERTISEMENTS

5. Hangatkan malam dengan api unggun, secangkir kopi dan alunan lagu. Di jamin deh bermalam di pantai makin bikin males pulang

Berjalan di tepi pantai
Tertiup angin berhembus
Sejukkan hati damaikan diri
Melihat biru

by: Caffeine

Jika memang acara kalian butuh bermalam di pinggir pantai, pastikan perbekalan dan perlengkapan yang di butuhkan sudah fix. Saat malam datang, setelah kegiatanmu yang seru sebelumnya, syahdukan malam dengan petikan gitar dan lagu-lagu santai sambil bernyanyi bersama mengelilingi api unggun. Bikin momen yang unforgetable banget, dan yang jelas kalian bisa bercengkrama bersama temen-temen terdekat, tertawa bersama. Apalagi kalau langit cerah bakal ada gugusan bintang menemani malam kalian di pinggir pantai Abadikan semua dalam photo dan video kalian, bakalan miss the moment banget deh suatu saat nanti…

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Anime & Manga Lover

3 Comments

  1. Tyastika Putri berkata:

    Recommended banget nih kak, thx