Kamu pecinta kopi? Atau suka banget mengunjungi cafe-cafe yang unik? Nah, pas banget di kota wisata batu ada cafe terbaru, namanya Cafe Rockhills. Cafe Rockhills ini terletak di kota wisata batu tepatnya berada di Jl. Raya Dieng No.15, Sidomulyo, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur, 65317. Cafe ini memiliki keunikan didalamnya dan disini aku mau share 3 fakta unik mengenai cafe ini, lets check it out.
ADVERTISEMENTS
1. Memiliki 3 Area
Cafe ini memiliki keunikan untuk pembagian area yang unik yang dimana cafe ini memiliki 3 area. Area pertama adalah area outdoor, area ini berada di samping kolam kecil. Area ini cukup unik karena menghadap ke arah jalan raya yang dimana para pengunjung bisa langsung melihat view jalanan kota batu.
Area kedua adalah area indoor. Area ini adalah area yang sangat sering digunakan oleh pengunjung karena tempatnya yang dingin dan disuguhkan dengan interior yang sangat unik. Interior berwarna putih yang dikombinasi dengan warna biru tua menjadikan cafe ini berbeda dengan cafe lain. Selain warna, cafe ini juga menggunakan furniture yang berbeda dengan cafe lain nya. Yaitu menggunakan kursi kayu dan dikombinasi dengan bahan yang sangat empuk sehingga dapat membuat nyaman
Area yang terakhir adalah area gazebo. Area ini unik karena untuk menggunakan area ini harus memenuhi satu syarat yaitu minimal transaksi Rp500.000. Menurut aku, area ini paling bagus view nya karena menghadap langsung ke arah tanaman-tanaman di sekitar lokasi cafe.
ADVERTISEMENTS
2. Konsep cafe yang unik
Konsep cafe ini beda dari pada yang lain yaitu menggunakan warna putih dan biru sebagai warna utama dan warna cokelat sebagai warna aksen nya. Tidak hanya warna material yang digunakan untuk furniture maupun elemen interior yang lain terbilang cukup unik yaitu menggunakan rotan dan kayu.
ADVERTISEMENTS
3. Menu yang kekinian
Menu di cafe ini bisa dibilang tidak ketinggalan zaman. Karena menu-menu yang ditawar cukup kekinian. Makan yang tersedia disini juga tidak hanya cemilan tetapi juga ada makanan berat seperti nasi. Untuk minumannya juga beraneka ragam dan semuanya enak-enak dan seger.
ADVERTISEMENTS
4. Interior unik
Interior pada cafe ini membawa suasana seperti sedang berada di Santorini. Cafe ini menggunakan warna biru dan putih yang sangat identik dengan Santorini. Di cafe ini juga terdapat kolam air kecil yang menunjukan suasana seperti lagi di pantai. Dengan lokasi yang berada di Kota Batu, Jawa Timur, maka sangat mendukung dengan kondisi angin yang sepoi-sepoi sehingga pengunjung dibawa seperti lagi di pinggir pantai.
ADVERTISEMENTS
5. Pencahayaan dan penghawaan
Pencahayaan pada cafe ini kebanyakan menggunakan pencahayaan alami, karena cafe ini bersifat open space yang dimana tidak banyak pembatas ruangan yang menghalangi pandangan pengunjung. Hal ini dapat berpengaruh pada pencahayaan pada cafe ini sehingga tidak perlu menggunakan banyak lampu untuk menerangi ruangan pada siang hari , hanya beberapa lampu spotlight untuk mendukung suasana ruang.
Pada penghawaannya cafe ini menggunakan penghawaan alami karena lokasi cafe ini berada di dataran tinggi sehingga hawa dan udara pada cafe ini sudah dingin dan bertiup lumayan kencang. Karena kondisi alam dan konsep open space yang seperti itu maka tidak diperlukan lagi tambahan penghawaan buatan seperti air conditioner ataupun kipas angin.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”