Kenapa Menulis di Hipwee? Apa Saja Manfaatnya?

Yuk, Menulis untuk Sarana Edukasi bagi Diri Sendiri dan Orang Lain serta Berbagi Pengalaman.

Menulis bisa menjadi salah satu media yang sangat bermanfaat, terutama bagi kaum muda untuk berkarya dan memberikan sarana edukasi kepada pembaca. Menulis menjadi kegiatan menyenangkan. Tidak hanya itu menulis bahkan merupakan kegiatan yang sangat baik dalam menstimulasi kinerja otak. Menulis adalah  tindakan berpikir kritis yang dapat mengasah pola pikir. Kita dapat mencurahkan isi hati, pikiran, argumen, ataupun pandangan dengan pengetahuan yang kita miliki. Lalu kenapa menulis di Hipwee? Apa saja manfaatnya? Tentunya banyak hal positif yang didapat, selain sebagai media healing bagi penulis, menulis di hipwee bisa memberikan motivasi untuk kita tetap berkarya. Artikel, puisi, sajak, cerpen dan narasi, kita bisa memilih jenis tulisan yang bervariasi dengan tema bebas. Namun tentunya tidak mengandung unsur SARA dan plagiasi. Berikut ini ada beberapa manfaat menulis yang memberikan pengaruh positif.

ADVERTISEMENTS

1. Menulis merupakan Media Healing

Foto oleh Julia Avamotive dari Pexels

Foto oleh Julia Avamotive dari Pexels via https://www.pexels.com

Menulis sangat banyak manfaatnya, salah satunya adalah sebagai media healing. Penulis merasakan langsung pengaruh positif yang dirasakan. Kita dapat mencurahkan isi hati, tapi tetap dengan cara yang positif dan bermanfaat. Seperti menulis puisi dan artikel melalui apa yang kita pernah rasakan dan berbagi dengan pembaca untuk memberikan edukasi. Secara langsung kita memberikan hal positif untuk dibagikan, melalui pengalaman dan pengetahuan yang kita miliki. Apa yang kita tulis bisa menjadi sarana edukasi bagi pembaca serta memberikan pengetahuan yang layak terkait apa yang terjadi.

ADVERTISEMENTS

2. Tingkat Apresiasi dan Feedback yang Baik

Foto oleh Towfiqu barbhuiya dari Pexels

Foto oleh Towfiqu barbhuiya dari Pexels via https://www.pexels.com

Setiap penulis mendapatkan apresiasi serta feedback yang baik. Hipwee memberikan kemudahan serta cara yang mudah untuk diterapkan. Terdapat panduan menulis serta kiat kiatnya. Selain itu, penulis diberikan apresiasi melalui badge atau level sesuai dengan keaktifan dan total shared. Ini merupakan bentuk apresiasi yang baik bagi penulis. Dengan bagdes kita bisa mengetahui level serta tingkat keaktifan. Hal tersebut memotivasi penulis untuk lebih banyak berkarya. Selain itu penulis mendapatkan feedback yang baik melalui repost story di media sosial komunitas dan catatan yang sopan jika artikel ditolak. Penulis dapat memperbaiki tulisannya kembali, lalu setelah dirasa sudah memenuhi syarat oleh editor maka tulisan akan dirilis. Tingkat apresiasi dan feedback yang baik tentunya menjadi input positif bagi penulis. Hal ini tentu saja memberikan nilai tambah bagi Hipwee, sehingga menulis di Hipwee begitu sangat dihargai dan berkesan.

ADVERTISEMENTS

3. Bisa Menulis Apa saja

Foto oleh Antoni Shkraba dari Pexels

Foto oleh Antoni Shkraba dari Pexels via https://www.pexels.com

Hipwee memberikan begitu banyak kemudahan, salah satunya fleksibilitas tulisan. Penulis bisa dengan bebas menyampaikan apa yang dipikirkannya. Tema tulisan pun bebas. Kita bisa berbagi pengetahuan melalui pengalaman yang pernah kita alami. Artikel pun bisa memberikan edukasi untuk pembaca lainnya. Motivasi serta inspirasi dari tulisan para penulis memberikan sugesti yang positif bagi pembaca. Dengan memberikan tulisan kepada pembaca, kita seperti sama sama belajar dan memahami apapun yang terjadi. Hal ini memberikan pengalaman menulis yang menyenangkan. Bisa menulis apa saja tapi juga bermanfaat, ini sungguh baik untuk perkembangan diri. Setidaknya dengan tulisan kita dapat mengedukasi diri sendiri serta meringankan beban pikiran.

ADVERTISEMENTS

4. Mendapat Poin Organik yang Bisa Ditukarkan

Foto oleh Nataliya Vaitkevich dari Pexels

Foto oleh Nataliya Vaitkevich dari Pexels via https://www.pexels.com

Tahukah kamu jika menulis di Hipwee bisa mendapatkan poin organik? Apa sih poin organik itu. Melalui badges atau level, total shared serta keaktifan kita bisa mendapatkan poin. Poin ini yang kemudian setelah dirasa cukup, kita bisa menukarkannya. Sudah berkarya, memberikan edukasi namun tetap mendapat poin. Ini sangat menarik dan memotivasi bagi penulis untuk terus berkarya.

ADVERTISEMENTS

5. Media Inspirasi untuk Generasi Milenial

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels

Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels via https://www.pexels.com

Media informasi adalah media utama, bidang atau industri yang tidak akan pernah turun. Akan selalu ada informasi serta berita untuk semua orang karena media informasi adalah jendela pengetahuan. Bagaimana jika tidak ada media informasi? Tentunya kita berjalan dalam ketidaktahuan dan ketidakpastian. Hal ini akan menjadi malapetaka jika media informasi tidak ada. Begitu pula artikel yang dirilis menjadi jendela dunia bagi para pembaca. Hipwee menjadi media inspiratif bagi anak muda untuk berkreasi khususnya bagi generasi milenial.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Shot the moments on frame (Photograph), Edit with heart and Share it on content (Writing).