Irit atau hemat adalah langkah yang tepat dalam mengatur pengeluaran. Biasanya anak kuliahan yang merantau ke kota besar banyak tergoda dengan segala sesuatu yang serba ada di kota. Namun, kita yang sedang berjuang harus ingat tujuan awal kita merantau. Orang tua selalu mengupayakan segala sesuatu yang dibutuhkan anaknya, sekaligus menaruh harapan besar agar anaknya sukses. Jangan sampai uang saku yang diberikan itu habis dalam sekejap mata dengan membeli sesuatu yang mungkin tak ada gunanya. Simak beberapa cara berhemat ala anak kos berikut ini
ADVERTISEMENTS
1. Manfaatkan Dapur
Beruntung jika di kosan kamu ada dapur umum. Kamu dapat memasak setiap hari, sekaligus membawa bekal makanan ke kampus. Memasak makanan sederhana seperti menggoreng tempe, membuat sambal, ataupun sayur-sayuran bisa kamu lakukan. Ingat! Masak sedehana, namun gizi tetap terpenuhi ya. Roti bakar dengan berbagai olesan selai juga bisa jadi menu andalan kamu jika tak punya banyak waktu untuk memasak.
ADVERTISEMENTS
2. Priorotaskan Kenyang! Jangan Sekedar Enak di Lidah
Belilah nasi pecel, daripada sebungkus permen karet. Rasa kenyang yang tahan lama akan membuat tubuhmu kuat beraktivitas. Jangan menghabiskan uang untuk membeli snack yang tidak memberikan kamu rasa kenyang. Beri tubuhmu makanan sehat bernutrisi. Ingat! Jangan jajan sembarangan. Kamu jauh dari orang tua. Pengeluaranmu harus teratur dan kesehatanmu harus terjaga.
ADVERTISEMENTS
3. Patungan Beli Makan
Jangan malu untuk mengajak teman berhemat. Belilah lauk di warteg dengan harga terjangkau. Jangan lupa juga masak nasi di rice cooker. Ajak makan bersama agar kesederhanaan itu terasa lebih nikmat. Dengan begitu, kamu merasakan nikmatnya bersyukur atas karunia yang Tuhan berikan.
ADVERTISEMENTS
4. Bawa Makanan Dari Kampung.
Ini hanya berlaku beberapa hari saja. Namun perlu kamu lakukan untuk berhemat saat di perantauan. Orang tuamu juga pasti membawakan sesuatu untuk kamu bawa ke kosan. Bawalah serundeng, abon, biskuit, atau kue-kuean. Jangan lupa berbagi ke teman sekamarmu ya!
ADVERTISEMENTS
5. Jangan Ikut-Ikutan Ngemall
Beli sesuatu yang kamu butuhkan, bukan yang kamu inginkan. Kamu harus kuat jika temanmu merayu dan memintamu ikut berbelanja ke mall. Mereka yang mengajakmu berasal dari keluarga tajir melintir. Kamu harus paham, bahwa posisimu sebagai mahasiswa yang sedang merantau. Belum berpenghasilan jangan menginginkan yang macam-macam. Alangkah baiknya kamu menyibukkan diri dengan berorganisasi, daripada membuang waktu untuk bersenang-senang semata.
Nah, itu dia 5 tips hemat mudah ala anak kos. Ingat tujuan awal kita merantau untuk mencari ilmu dan lulus dengan hasil yang membanggakan. Lakukan hal positif selagi masih ada kesempatan. Gunakan uang dengan bijak agar kamu terlatih mengelolanya saat nanti sudah menikah.
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”