Hai gengs! Gimana nih kabarnya selama di rumah aja? Udah bosen? Males kalau lagi nugas? Setup meja komputer udah berantakan terus bikin mood juga jadi berantakan. Dari pada emosi sendiri melihat setup yang berantakan mending simak tips berikut agar setup kalian jadi lebih fresh.
ADVERTISEMENTS
1. Bereskan meja
Hal pertama yang harus kalian lakukan tentu saja membersihkan meja kalian. Kalian dapat memilah barang-barang yang sudah tidak digunakan di atas meja lalu menyimpanya kedalam kotak atau membuangnya bila tidak diperlukan lagi.
ADVERTISEMENTS
2. Pilah barang-barang dan cat ulang
Setelah bersih kalian dapat menentukan barang apa saja yang harus ada di atas meja kalian. Seperti buku, lampu, laptop atau komputer, mouse, keyboard dan lainya sesuai keinginan kalian. Jika ada dana lebih kalian bisa lho mengecat ulang ruangan kalian.
ADVERTISEMENTS
3. Bikin suasana baru
Buatlah suasana baru. Memasang poster bisa menjadi alternatif murah buat memperbarui setup kalian lho. Tambahkan tanaman palsu ala IKEA biar setup kalian jadi terlihat lebih fresh. Ga harus tanaman palsu dari IKEA, Kalian bisa mendapatkan banyak tanaman palsu di toko offline maupun toko online. Lampu belajar juga bisa di tempatkan pada sisi lainya.
ADVERTISEMENTS
4. Ambience keren dengan lampu pintar
Agar suasana semakin menyenangkan gantilah lampu biasa kalian jadi LED smart bulb. Dengan lampu ini kalian bisa merubah suasana kamar sesuai keinginan kalian. LED smart bulb ini banyak beredar di toko online, kalian bisa memilih sesuai budget kalian. Kalau pake LED smart bulb kalian bisa mengatur intensitas cahaya juga bisa diatur lho melalui smartphone kalian, keren bukan! Tak hanya itu kalian bisa juga mengatur berbagai macam warna, seperti cahaya kekuningan, putih atau malah hijau? sesuka kalian deh!
ADVERTISEMENTS
5. Manajemen kabelmu
Buatlah manajemen kabel pada setup kalian. Biar setup semakin keliatan rapi, kalian dapat menata kabel-kabel yang ada. Gunakan karet atau tali untuk mengikat kabel kalian. Selain itu, kalian juga bisa membeli port tambahan. Dan yang paling penting gunakan mouse dan keyboard wireless agar setup kamu terlihat lebih clean dan jauh dari kata berantakan!
ADVERTISEMENTS
6. Bersihkan secara berkala
Terakhir, jangan lupa bersihkan setup meja setelah kalian pakai agar nanti saat menggunakannya lagi tidak harus membereskan dulu. Bonus buat kalian, kalau kalian mulai bosan dengan setup yang ada. Kalian bisa merubah tata letak dan memperbaruinya secara berkala. So tetap dirumah aja dan tetap produktif!
Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya
“
“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”
”