Kamu Harus Tahu! 5 Cara Agar Kamu Nyaman Menggunakan Instagram

Dapatkan hiburan sekaligus ilmu dari instagram

Instagram merupakan salah satu media sosial yang sedang digandrungi oleh banyak orang saat ini. Mungkin kamu termasuk salah satu penggunanya. Tapi tahukah kamu, terkadang secara tidak sadar kamu terbawa ke konten yang kurang baik. Padahal awalnya hanya ingin mencari informasi tertentu.

Oleh karena itu, kamu harus tahu 5 cara agar tenang bermain instagram ini.

ADVERTISEMENTS

1. Ikuti akun sesuai minat

Photo by cottonbro from Pexels

Photo by cottonbro from Pexels via https://www.pexels.com

Agar kamu bisa mendapatkan informasi yang sesuai, ikutilah akun-akun yang memang sesuai dengan minat kamu, jangan ikuti akun karena orang lain mengikutinya.

Dengan ini kamu bisa meminimalisir overload informasi dan kamu bisa mendapatkan manfaat yang maksimal dari instagram.

ADVERTISEMENTS

2. Hindari akun kontroversial

Photo by cottonbro from Pexels

Photo by cottonbro from Pexels via https://www.pexels.com

Tidak bisa dipungkiri, ada akun-akun yang menggunakan strategi kontroversial untuk mendapatkan follower. Jangan ikuti akun seperti ini, agar kamu tetap tenang bermain instagram.

ADVERTISEMENTS

3. Hindari baca komentar

Photo by Joseph Redfield from Pexels

Photo by Joseph Redfield from Pexels via https://www.pexels.com

Tentunya kamu akan tertarik dengan konten yang komentarnya banyak. Tapi, sebisa mungkin jangan ikut baca komentar agar tidak terbawa suasana. Cukup ambil informasi pentingnya dan jangan ikut berkomentar. Kalaupun memang ingin ikut berkomentar, berilah komentar yang baik.

ADVERTISEMENTS

4. Hindari membuka explore

Menu explore memang sangat menarik untuk dibuka. Akan tetapi, saat kamu membuka menu explore, biasanya kamu akan terbawa ke konten lainnya yang tidak sesuai tujuan awal kamu ketika membuka instagram.

ADVERTISEMENTS

5. Bagikan hal yang bermanfaat

Selain mencari informasi, kamu juga bisa memberikan informasi di instagram. Bagikanlah hal-hal yang positif agar orang lain mendapat hal yang positif. Meskipun terkadang konten edukasi tidak seramai konten kontroversial.

Tetap semangat! Jangan pernah berhenti membagikan kebaikan ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penyuka bulutangkis yang sedang belajar menulis