5 Alasan Kenapa Kamu Tak Boleh Berpangku Tangan dan Malas-Malasan di Masa Muda

Masa muda cuma bisa kamu nikmati sekali seumur hidup. Itu sebabnya, kamu tak boleh buang waktumu dengan melakukan hal yang sia-sia. Daripada kamu bermalas-malasan dan cuma duduk santai di dalam rumah, lebih baik kamu isi waktu luangmu dengan hal yang positif. Lakukanlah hal yang ingin kamu lakukan selama masih memberi manfaat. Why not? Just do it. Jangan terlalu takut memikirkan dunia luar yang penuh resiko.

Hidupmu tak akan bermakna tanpa ada tantangan dan rintangan. Banyak alasan kenapa kamu tak boleh malas-malasan di masa muda. Karena masa muda waktunya berkarya, waktunya bergerak.

 <>1. Masa muda adalah waktunya berkarya, bukan berpangku tangan.
Berkaryalah lewat hobi

Berkaryalah lewat hobi via http://personalitytutor.com

Walaupun berkarya tidak harus selalu saat usia muda, namun itu tidak berarti kamu dapat menyia-nyiakan masa mudamu untuk bermalas-malasan. Kamu bahkan dapat mengembangkan kreatifitasmu dan berkarya lewat hobi, seperti bermusik, menulis atau bahkan memasak.

<>2. Nikmati masa muda dengan belajar banyak hal agar kelak umurmu tak jadi sia-sia.
Belajarlah banyak hal

Belajarlah banyak hal via http://aboutworldlanguages.com

Pasti pernah mendengar ungkapan, "Tuntutlah ilmu dari sejak dalam buaian hingga liang lahat". Menuntut ilmu wajib hukumnya, walaupun tak terpatok usia. Tak ada salahnya kamu menuntut ilmu semasa muda. Dalam usiamu yang masih produktif, kamu akan dengan mudah belajar banyak hal yang berguna untuk mencapai cita-citamu kelak.

<>3. Selagi fisik masih kuat, dunia luar menunggumu untuk berpetualang. Ada begitu banyak hal ajaib yang hingga saat ini, belum kamu saksikan dengan mata sendiri.
Dunia luar menunggumu

Dunia luar menunggumu via http://destination360.com

Menghabiskan waktu di dalam rumah tidak akan membuatmu belajar banyak hal dari lingkungan sekitar. Kamu harus sering jalan-jalan, traveling, atau berpetualang ke berbagai tempat. Dengan begitu, kamu akan bertemu orang-orang dan belajar banyak hal selagi masih muda dan fisikmu masih oke. So, segera lipat selimutmu! Ambil ranselmu dan segera berpetualang karena dunia menunggu untuk dijelajahi. 

<>4. Bekerja dan menabunglah untuk hari tua karena hemat pangkal kaya.
Rajinlah menabung dari sekarang

Rajinlah menabung dari sekarang via http://powerhouse-ventures.co.nz

Agar bisa menikmati masa tuamu dengan senang, menabung di masa muda bisa jadi solusinya. Jangan sampai di hari tua nanti, kamu masih bekerja banting tulang dan memeras keringat. Gunakan masa mudamu untuk bekerja keras dan mulailah untuk berinvestasi. Investasikanlah uang hasil kerja kerasmu untuk bekal di hari tua.

Jangan lupa investasikan juga cintamu untuk mendapatkan pendamping yang akan menemanimu menghabiskan masa tua.

<>5. Tidak akan ada yang menjamin usia kita akan sampai di masa tua. Sebab, perkara umur hanya Ilahi yang Maha Mengerti.
Tak ada jaminan kita sampai di hari tua

Tak ada jaminan kita sampai di hari tua via http://youqueen.com

Inilah alasan paling penting kenapa kamu harus memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Isilah waktu luangmu dengan berbagai hal yang berguna, karena bisa jadi usia kita hanya sampai tahun depan, bulan depan atau bahkan besok. Ingatlah, setiap detik waktu yang kita pergunakan akan diminta pertanggungjawabannya nanti di akhirat kelak.

So, masih mau bermalas-malasan?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Seorang manusia yang hobi membaca dan jalan-jalan. Sedang mencari peruntungan hidup, dan mengais harapan di tengah carut marut masalah sosial di negeri ini.