5 Buku Karya Anak Negeri Ini Cocok untuk Nutrisi Jiwa dan Perasaan Kamu!

Sudah bukan rahasia umum lagi, jika persaingan dalam hidup ini semakin ketat dan semakin tegang.

Sudah bukan rahasia umum lagi, jika persaingan dalam hidup ini semakin ketat dan semakin tegang. Menjadi pelajar atau pekerja bahkan ibu rumah tangga pun nggak boleh yang biasa-biasa aja. Kita harus menjadi manusia luar biasa yang berahklak baik dan tetap pintar. Mungkin kita sering mendengar bahwa kecerdasan emosional lebih penting daripada sekedar cerdas secara intelektual. 

Faktanya memang hal nii benar adanya. Meskipun jaman sekarang apa-apa semakin mahal. Untuk ikut pelatihan saja kita harus bayar berjuta-juta, tenang saja. Masih ada yang namanya buku. Coba deh cek 5 buku rekomendasi dengan teman pengembangan diri yang akan bikin kami menjadi manusia yang lebih baik lagi.

ADVERTISEMENTS

1. Manage Your Mind for Success karya Adi W Gunawan

Manage Your Mind for Success

Manage Your Mind for Success via https://www.goodreads.com

Jika kamu termasuk orang yang suka keukeh meskipun salah, maka buku satu ini bisa menjadi bacaan yang sangat pas. Buku karaya Adi W Gunawan ini memang sangat luar biasa, cara Adi W Gunawan menjelaskan dan juga memberikan gambaran akan membuat kita berpikir dan pada hakirnya kita mencoba hal-hal baru yang belum pernah kita coba.

Kita akan memapu melihat dari sudut pandang lain yang mana selama ini belum pernah kita lakukan. Seperti judulnya, buku ini memang menekankan pada kemampuan kita mengelolah pikiran agar kedepannya semua berjalan lebih baik.

ADVERTISEMENTS

2. From Zero To Hero karya Solihin Abu Izzuddin

From Zero To Hero

From Zero To Hero via https://www.goodreads.co

Buku terbitan tahun 2006 ini nggak boleh kamu lewatkan begitu saja. Gaya Bahasa yang digunakan sangat ringan dan juga dalam buku ini kamu akan dibuat terkejut dengan fakta-fakta sejarah yang mana kamu sendiri nggak akan pernah tau. Ukuran buku juga nggak terlalu besar dan sangat nyaman untuk dibaca.

Dalam buku ini Solihin Abu Izzuddin menjelaskan bagaimana kita bersikap terhadap diri sendiri dan orang lain. Mengutip kalimat-kalimat penuh semangat yang akan membuat kita tumbuh menjadi manusia yang berharga.

ADVERTISEMENTS

3. Keajaiban Belajar karya Yunsirno

Keajaiban Belajar

Keajaiban Belajar via https://www.goodreads.com

Bukan buku keluaran tahun ini yang pasti, meskipun judulnya sangat sederhana. Tetapi buku satu ini akan membuat kita menjadi pembelajar yang baik. Jika saat inikita merasa salah jurusan atau merasa nggak bergairah untuk belajar. Maka yang kita butuhkana dalah motivasi dari dalam salah satunya membaca.

Kita akan merasakan bagaimana Yunsirno membangkitkan gairah belajar kita secara perlahan tanpa kita sadari. Sebuah buku yang harus kita baca, karena kita adalah pelajar, leader dan juga kelak akan menjadi orangtua.

ADVERTISEMENTS

4. Self Driving karya Rhenald Kasali

Self Driving

Self Driving via https://www.tokopedia.com

Rhenald kasali merupakan guru besar Universitas Indonesia, sebagian besar dari kita pasti mengetahui jika beliau juga menulis beberapa buku. Salah satunya Self Driving ini. Buku ini bisa menjadi teman bagi kita yang merasa selama ini hidup terasa begini-begini saja. Buku yang akan mengajari kita berubah dari mental passanger menjadi mental seorang driver.

Tentu kita paham dimana perbedaan penumpang dan pengemudi. Penumpang cenderung duduk manis dan selalu mengikuti kemana pun pengemudi pergi. Hidup hanya sekali, kita nggak mungkin hanya menjadi penumpang selamanya, sudah seharusnya kita menjadi pengemudi. Memiliki mental pengemudi, melihat kedepan dan fokus.

ADVERTISEMENTS

5. Mimpi Sejuta Dollar karya Merry Riana

Mimpi Sejuta Dollar

Mimpi Sejuta Dollar via https://erdin.web.id

Buku satu ini memang sudah difilmkan, sebuah novel sekaligus nutrisi untuk jiwa dan raga saat kamu merasa sedang ada dititik terendah. Seperti yang kita ketahui bahwa Merry Riana dapat mematahkan masalah keuangan yang dia hadapi.

Bayangkan saja menjadi salah satu mahsiswa di Singapura dengan loan school, hidup serba ngirit. Terasa sangat nggak mudah tetapi pada ahkirnya buku ini mengajarkan bahwa setiap masalah yang kita hadapi akan membentuk kita menjadi pribadi yang tangguh.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Live a life, no drama