10 Jenis Ikan Hias Kecil Tercantik Buat Kamu yang Mempunyai Aquarium Mini

Kamu yang hanya mempunyai aquarium kecil jangan khawatir karena ada ikan hias mini yang tak kalah cantik dengan yang berukuran besar

Banyak jenis ikan hias di dunia yang sangat cantik dan indah dan tak heran jika sekarang banyak orang yang suka memelihara ikan untuk menenangkan diri dari kegiatan yang sangat melelahkan. Banyak yang ingin memelihara ikan hias namun tidak mempunyai cukup ruang untuk membuat kolam maupun menempatkan aquarium yang besar.

Sebenarnya kamu bisa menempatkan aquarium yang kecil saja dan memelihara ikan hias mini karena ikan hias mini juga mempunyai banyak jenis yang sangat variatif dan mempunyai warna yang cantik juga. Berikut 10 jenis ikan hias kecil untuk aquarium kecil kamu !

ADVERTISEMENTS

1. Ikan Guppy

Jika kita lihat sekilas ikan guppy ini hampir sama dengan ikan cupang namun sebenarnya sangat berbeda karena ikan guppy ini mempunyai sifat yang tidak terlalu agresif dan sangat bagus untuk di pelihara bersama-sama dengan ikan lainnya.

Ikan guppy sendiri mempunyai jenisnya yaitu ikan guppy green red dragon, black moscow, platinum half moon, ikan guppy crown tail, dan lainnya. Harga ikan ini juga sangat terjangkau hanya mencapai Rp.25.000 – Rp. 45.000

Sumber : Ikan Guppy | Hewan Air Info

ADVERTISEMENTS

2. Ikan Molly

Ikan kedua adalah ikan molly, ikan ini mempunyai banyak sekali jenis dan gambar diatas adalah ikan molly balon. Ikan ini termasuk ikan kecil karena panjang maksimal dari ikan ini hanya 12 cm. Ikan ini juga mudah untuk di pelihara dan termasuk dalam omnivora atau pemakan segalanya.

Jenis ikan molly lainnya adalah ikan molly balon, golden black, molly black, molly lyretail, molly sailfin, dan molly marble. Harganya juga sangat murah hanya berkisar Rp. 1000 sampai Rp 5000.

Sumber : Ikan Molly | Hewan Air Info

ADVERTISEMENTS

3. Ikan Botia

Ikan botia ini merupakan ikan yang kecil dan suka bergerombol jadi sangat bagus untuk dipelihara di aquarium kecil kamu. Ikan botia ini berasal dari asia tenggara maupun asia timur. Di indonesia ikan ini sudah ada di sungai barito kalimantan.

Ikan ini juga mempunyai banyak jenisnya yaitu ikan botia zebra, botia dario, botia striata, botia almorhae, Blue botia, dan masih banyak lagi. Harga nya juga sangat murah mulai dari Rp. 5000 sampai Rp, 25.000.

Sumber : Ikan Botia | Hewan Air Info

ADVERTISEMENTS

4. Ikan Corydoras

Kamu pasti mengira ikan corydoras adalah ikan sapu sapu, sebenarnya ikan corydoras memang mirip dengan ikan sapu sapu namun banyak penggemar ikan hias mini lebih memilih ikan corydoras karena suka bergerombol dibandingkan ikan sapu sapu yang lebih suka berdiam diri.

Jenis ikan ini juga banyak ada corydoras albino, corydoras julli, corydoras pygmy dan lainnya. Harga ikan juga murah berkisar Rp 2.500 – Rp. 10.000.

ADVERTISEMENTS

5. Ikan Barb

Ikan barb ini termasuk ikan hias mini yang suka bergerombol jadi sangat cocok untuk dipelihara di aquarium yang kecil. Kelompok ikan barb ini biasanya terdiri dari 5 ikan barb. Ikan ini juga tidak perlu perawatan khusus jadi mudah untuk kamu yang pemula.

Harganya pun sangat terjangkau yaitu berkisar Rp. 2500 sampai Rp. 10.000

ADVERTISEMENTS

6. Ikan Lemon Tetra

Ikan selanjutnya adalah ikan lemon tetra yang mempunyai keunikan yaitu tubuhnya yang transparan dan ikan ini tidak agresif jadi sangat cocok untuk di pelihara bersama ikan kecil lainnya.

Harganya juga hanya Rp. 2500 saja.

7. Ikan Rasbora Harleiquin

Ikan Rasbora Harleiquin

Ikan Rasbora Harleiquin via https://hewannairinfo.blogspot.com

Ikan rasbora harleiquin ini mempunyai warna kombinasi yang sangat menarik jadi kamu harus memelihara ikan ini. Untuk memelihara ikan ini sebaiknya kamu langsung membeli 6 ekor karena ikan ini lebih suka bergerombol dengan sejenisnya jika ikan ini sendiri ikan ini bisa menjadi stress dan mati.

Harga ikan rasbora ini berkisar Rp. 3000 sampai Rp. 6000

8. Ikan Honey Gurami

Seperti namanya ikan honey gurami ini memang mirip dengan ikan gurami pada umumnya namun perbedaanya adalah ikan ini merupakan ikan hias dan mempunyai tubuh yang mini. Ikan ini mempunyai warna-warna yang terang yang membuat ikan ini menjadi sangat imut.

Harga ikan jenis ini adalah Rp. 5000

9. Ikan Bandit

Ikan bandit ini sebenarnya merupakan jenis ikan corydoras. Ikan ini mempunyai warna putih yang pucat dan pada matanya mempunyai garis hitam, lalu pada bagian ekornya mempunyai warna hitam juga.

Harga ikan ini juga murah berkisar Rp. 5000 – Rp. 10.000

10. Ikan Platy

Ikan ini mempunyai keunikan pada bagian ekornya yang berbentuk seperti huruf U. Ikan platy ini hanya memiliki panjang berkisar 4-5 cm. Jangka hidup ikan ini juga lumayan panjang loh bisa mencapai 3-4 tahun dengan catatan kamu harus memberikan perawatan yang baik.

Ikan platy ini termasuk sulit di pelihara untuk para pemula karena saat melahirkan ikan ini akan cenderung memakan anaknya sendiri atau menjadi kanibal. Harga ikan ini juga mahal karena berkisar Rp. 1500 – Rp. 45.000. Pernah juga ikan ini mencapai harga Rp. 150.000 untuk yang berjenis blood sword tail.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

“Artikel ini merupakan kiriman dari pembaca hipwee, isi artikel sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.”

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penulis utama di hewanairinfo.blogspot.com