Biarpun cowokmu ini orang biasa dan tak terlalu populer di lingkungannya, kamu tetap saja berbangga hati saat tahu dirimu pacar pertamannya. Apalagi teman-temannya sendiri bilang, kalau kamu cewek pertama yang berhasil membuatnya melabuhkan hati. Sebab dia termasuk tipe cowok yang cuek dengen cewek. Dia memang berteman dengan beberapa cewek, tapi tak pernah ada yang disukai. Beberapa kali pun ada cewek yang suka dengan dirinya, tapi sayang dia sendiri tak ada rasa apa-apa. Sementara denganmu, siapa yang sangka kalau akhirnya sekarang kalian jadi pasangan.
Tapi selain kebanggaan tadi, jadi cewek pertamanya ini juga bukan hal yang mudah. Secara selama ini dia sudah terbiasa menghabiskan waktu senggang dengan teman-temannya. Dia juga terbiasa hidup lebih sederhana tanpa ada keharusan bertukar kabar selain ke orangtua. Belum lagi urusan pembagian waktu, saat belum punya pacar dengan saat sudah punya pacar jelas berbeda. Membuatmu mau tak mau ya merasakan beberapa hal yang seperti Hipwee Hubungan uraikan di bawah ini.
Namanya juga baru belajar menjalani dan membangun hubungan ~~
ADVERTISEMENTS
1. Saat ingin diperhatikan, tapi dia masih terbawa suasana ketika masih lajang yang asyik sendiri sama dunianya
Entah sudah berapa jam kamu menunggu dia yang janjinya ingin mampir ke rumah. Tapi ternyata tak datang-datang juga, karena dia sibuk main games atau sekadar ngobrol dengan teman-temannya. Ada rasa-rasa geregetan itu pasti. Apalagi di seperti ini tak hanya sekali dua kali. Tapi mau bagaimana lagi, pertama kali sama dengan beradaptasi terlebih dulu dan itu ada prosesnya perlahan-lahan.
ADVERTISEMENTS
2. Tapi kalau sudah sekalinya perhatian, apapun yang kamu mau pasti berusaha dia kabulkan
Biarpun sering kali buatmu sebal kalau sudah kumpul bersama teman-temannya, karena dia biasanya lupa segalanya. Tapi tetap saja, saat-saat berdua dengannya itu menyenangkan. Dia akan jadi sangan perhatian sekali denganmu, dan apapun yang kamu inginkan pasti akan dia usahakan. Seperti saat kamu ingin sekali memakan sate yang lokasinya jauh sekali dari tempat kalian saat ini. Dia tak ragu untuk mengabulkannya, sekalipun harus menempuh perjalanan yang cukup melelahkan.
ADVERTISEMENTS
3. Dia yang malu-malu saat sekadar mau pegang tangan atau mengusap kepala pun buatmu salah tingkah
Yang, aku boleh pegang tangan kamu?
Kalau aku peluk kamu, marah nggak?
Antara sopan dan canggung memang akan mungkin saja terjadi kalau cowokmu selalu meminta izin terlebih dulu saat sekadar ingin menggandeng tanganmu. Tapi kebanyakan cowok biasanya paling hanya agak malu-malu saja saat pertama menggenggam atau mengusap kepalamu. Kamu bisa lihat dari perubahan air wajahnya, entah tiba-tiba merona. Atau kamu bisa merasakan dari genggamannya, terasa keringatan kah, atau sedikit gemetar. Lucu tapi manis juga ‘kan rasanya?!
ADVERTISEMENTS
4. Sekalinya berani, dia nggak akan segan-segan memegang tanganmu di depan teman-temannya
Jangankan pegang tanganmu, merangkul pundak atau pinggangmu di depan temannya saja dia pasti tak akan ragu lagi, kalau sudah berani dan percaya diri. Malah rangkulan tangannya di pundakmu ini bisa sangat erat dan setiap saat. Sebab cowokmu ini pun ingin sedikit pamer ke temannya, kalau akhirnya dirinya punya pasangan.
ADVERTISEMENTS
5. Kamu masih sering menemukan dia galau saat temannya mengajak pergi, sementara kalian sudah lebih dulu punya janji
Kita jadi nonton nggak nih?
Bentar ya Yang.
Kenapa lagi sih?
Aku nunggu kabar dari teman-temanku dulu.
Kalau sudah begini antara dia membatalkan acara kalian, atau kamu dan dia tetap pergi bersama-sama tapi ikut kumpul dengan teman-temannya saja. Karena memang cowokmu ini masih terlalu sungkan menolak ajakan temannya, apalagi alasannya demi kamu. Kesal sudah pasti. Tapi kamu sendiri harus ingat, kalau teman-temannya ini ada jauh sebelum kamu bersama dia.
ADVERTISEMENTS
6. Sementara, saat dia sudah kumpul sama teman-temannya, pasti sulit dihubungi
Kamu dari mana aja sih, di chat nggak balas-balas, ditelepon juga nggak diangkat….
Iya maaf ya, tadi HPnya di tas, aku lagi di kantin sama teman-teman.
Memang kamu diharuskan bersabar pula saat menjalani hubungan dengan cowok yang baru pertama kali pacaran. Apalagi kalau cowokmu ini termasuk cowok yang agak cuek. Saat kumpul bersama teman-temannya, dia sudah pasti lupa dengan dunia lain di luar sana.
7. Biarpun belum benar-benar peka dan bisa menghadapi semua suasana hatimu, dia selalu berusaha untuk mengalah denganmu
Iya aku yang salah, aku belikan es krim mau nggak?
Aku tuh nggak butuh es krim, butuhnya konsistensi kamu. Kalau bilang mau mampir siang, jangan tiba-tiba muncul magrib, setelah seharian susah dihubungin.
Dia yang belum bisa membagi waktu antara teman-temannya dan kamu memang menyebalkan rasanya. Tapi kabar baiknya, cowokmu ini sadar diri, kalau dia masih punya banyak kekurangan. Membuat dia tak segan untuk mengalah atau mengakui salah kalau memang dirinya salah. Toh dari sana juga dia belajar banyak hal, termasuk urusan pembagian waktu tadi.
Hubungan memang tak ada yang mudah dijalani, apalagi buat yang pertama kali seperti dia. Tapi pertama atau yang kesekian tetap saja yang namanya belajar memahami hubungan tak akan pernah selesai juga. Jadi cukup bersabar hati ya….