Kebaikan dari Media Sosial Membuat Gadis Ini Berhasil Reuni dengan Teman Masa Kecilnya

Salah satu cara menggunakan media sosial dengan benar

Boleh dibilang, semakin bertambahnya usia seseorang berbanding lurus dengan kemungkinan kehilangan teman. Contohnya saat kamu kuliah. Kesibukan kampus dan kehadiran teman baru secara nggak disadari membuat kita lupa untuk menghabiskan waktu dengan kawan SMA yang dulu pernah begitu akrab. Sampai suatu ketika, ada saat di mana kita kangen dan ingin bertemu dengan mereka.

Mewujudkan keinginan bersua dengan kawan lama itu nggak semudah membalikkan telapak tangan. Terlebih kalau kamu telah lama hilang kontak dengannya. Susah. Ada saja halangannya entah nomor teleponnya sudah ganti sampai sudah pindah rumahnya. Tapi ada kisah yang unik saat kita bicara seputar kawan lama. Kisah yang baru-baru ini ramai di sosial media. Bagaimana seorang remaja kembali dipertemukan dengan kawan lamanya berkat kicauan di akun Twitter nya. Bukti baru juga, kalau kekuatan media sosial memang bisa memberikan kebaikan untuk kita semua, asal digunakan untuk hal yang baik.

ADVERTISEMENTS

Baru-baru ini sedang ramai di Twitter, kisah pertemuan dua sahabat yang terpisah sejak tahun 2006

Kebaikan dari Media Sosial Membuat Gadis Ini Berhasil Reuni dengan Teman Masa Kecilnya

Sahabat kecil via twitter.com

Kerinduan akan sahabat lama seperti yang kerap kamu rasakan, nyatanya juga dirasakan oleh remaja 19 tahun bernama Brianna Cry asal Mississippi, AS. Lewat kicauannya Brianna mengungkapkan keresahan sekaligus keinginannya ingin bertemu sahabat kecilnya yang sudah lama nggak bertemu.

Entah dapat ide dari mana, Brianna berinisiatif memanfaatkan followers-nya untuk membantunya mempertemukan dengan sahabat lamanya yang sudah berpisah sekitar 12 tahun lamanya.

ADVERTISEMENTS

Lewat cuitannya ia berharap banyak mendapat retweet sehingga pesannya sampai kepada teman yang dimaksud

Kebaikan dari Media Sosial Membuat Gadis Ini Berhasil Reuni dengan Teman Masa Kecilnya

Tweet Brianna via twitter.com

Dalam cuitannya, pemilik akun @briannacry membeberkan keinginannya bertemu dengan teman kecil yang dia temui pada sebuah jamuan makan malam di hawai pada tahun 2006. Brianna memohon kepada para warganet untuk membantunya bertemu dengan orang yang ada dalam foto yang juga disertakan dalam tweet-nya.

Selain karena rindu, ia juga ingin mengetahui kabar teman yang hanya bertemu di satu malam itu. Secara tersurat, Brianna meminta kicauannya tersebut diretweet agar keinginannya itu bisa dilihat lebih banyak orang.

ADVERTISEMENTS

Bak gayung bersambut, kicauannya di-retweet netizen. Sampai akhirnya tweet-nya dibaca dan dibalas teman yang dituju

Kebaikan dari Media Sosial Membuat Gadis Ini Berhasil Reuni dengan Teman Masa Kecilnya

Dibalas oleh temannya via twitter.com

Brianna membuat tweet tersebut pada tanggal 24 November. Melansir Evening Standard , awalnya sebelum Brianna tidur hanya 9 orang yang me-retweet. Namun setelah bangun Brianna terkaget karena ternyata cuitannya banyak yang merespon. Dan siapa sangka kurang dari 12 jam pesan itu berhasil sampai kepada temannya.

Melalui akunnya @heii_tree , temannya yang bernama Heidi Tran merespon dengan hangat “aku mendengar kamu mencari saya”. Nggak cuma itu, ia juga menyertakan foto bersama keluarganya yang diambil pada makan malam saat dia bertemu dengan Brianna.

ADVERTISEMENTS

Brianna sendiri nggak percaya kicauannya berhasil menghubungkan dia dengan teman lamanya. Setelahnya mereka berkomunikasi dengan lancar satu sama lain

Kebaikan dari Media Sosial Membuat Gadis Ini Berhasil Reuni dengan Teman Masa Kecilnya

Pesan yang akhirnya sampai via twitter.com

“I was so shocked! I was in the car scrolling through twitter and I saw her response with her family photos from the Hawaii dinner cruise. I had no idea my tweet would’ve reached her that fast. “We’ve been talking about college and life. We’re still catching up.”

Melansir Evening Standard, Brianna sendiri nggak menyangka tweetnya bakal mempertemukan dia dengan sahabatnya. Setelah dipertemukan oleh Twitter dan bereuni, Brianna mengaku telah memperbincangkan banyak hal. Mulai dari seputar kuliah sampai soal kehidupan lainnya.

ADVERTISEMENTS

Kisah mengharukan ini telah membuktikan bahwa media sosial bisa dimanfaatkan untuk mendekatkan hubungan yang sempat renggang. Bisa kita tiru nih!

Kebaikan dari Media Sosial Membuat Gadis Ini Berhasil Reuni dengan Teman Masa Kecilnya

Mendekatkan yang jauh via rocketmanajemen.com

Kisah pertemuan Brianna dengan sahabat kecilnya, Heidi sungguh mengharukan sekaligus unik. Mengharukan karena akhirnya mereka bertemu setelah 12 tahun lamanya, unik karena mereka bertemu karena media sosial (Twitter). Fenomena ini menjadi kabar baik karena belakangan banyak hal dari media sosial yang meresahkan. Mulai banyaknya hoax sampai ujaran kebencian.

Nah untukmu yang sedang rindu dan mencari cara bagaimana cara bertemu dengan sahabat kecilmu, cara ini bisa digunakan. Kamu yang sudah lama hilang kontak dengan mereka atau nggak punya alamat baru mereka, bisa menggunakan cara yang sama dengan yang dilakukan Brianna. Memang sih butuh sedikit keberuntungan kalau followers-mu dikit, tapi kenapa nggak kamu coba saja dulu, siapa tahu berhasil. Menyambung silaturahmi juga ibadah, lho.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Fiksionis senin-kamis. Pembaca di kamar mandi.